Mnet Asian Music Awards 2021. (Dok. Mnet)

Mnet Asian Music Awards Terus Sebarkan Virus K-pop

16 November 2021   |   22:16 WIB

Selama ini, penyelenggaraan acara penghargaan Mnet Asian Music Awards (MAMA) selalu dilakukan di negara-negara di kawasan Asia seperti Korea Selatan, Jepang, Hong Kong, Vietnam, dan Singapura sejak penyelenggaraannya pada 1999 dan perluasan jangkauannya pada 2010.

Penempatan beberapa negara Asia sebagai tuan rumah untuk beberapa penyelenggaraan MAMA sejak 2010 bukan tanpa alasan. Hal ini sempat diutarakan kepala Divisi Konten Musik CJ ENM, Kim Hyun-soom dalam konferensi pers hari ini, Selasa (16/11).

"Kami akan mengembangkan negara tuan rumah di pasar Asia dan kawasan lain yang dekat, lalu akan menggelar MAMA di Amerika Serikat. Meski berpusat pada K-pop, kami akan mengundang artis yang merepresentasikan Korea Selatan di film, drama, dan gaya hidup," tutur Kim dari Soompi.

Pengembangan ini dinilai sebagai bentuk refleksi atas penyelenggaraan acara MAMA selama lebih dari satu dekade di berbagai negara berbeda dan bertemu dengan penggemar di seluruh dunia sebagai pengaruh yang bisa meningkatkan potensi MAMA.

"Penampilan menarik artis K-pop di MAMA sering menjadi pusat perhatian di beberapa negara di mana acara tersebut diselenggarakan, dan kami pikir ini bisa berkontribusi besar terhadap kenaikan K-pop secara mendunia," tambahnya kepada The Korea Times.

Secara rinci, rencana perluasan negara tuan rumah acara MAMA hingga Amerika Serikat juga akan dilakukan untuk memaksimalkan potensi K-pop. Bahkan, pihaknya juga akan melakukan upaya lebih agar menjadikan acara MAMA sebagai penghargaan tingkat dunia.

Dia kemudian menambahkan bahwa MAMA nantinya akan berupaya menguatkan hubungan dengan konsumen berusia 15-24 tahun, menunjukkan konten unik berbasis cerita, dan memperkuat data tingkat dunia yang merefleksikan peningkatan K-pop.

MAMA 2021 merupakan acara penghargaan musik tahunan dari CJ ENM dan Mnet yang telah diselenggarakan sejak 1999. Acara ini telah mengalami perkembangan dalam segi penyelenggaraannya di luar Korea Selatan. Penyelenggaraan ini dimulai pada tahun 2010 di Makau; 2011 di Singapur; 2012-2018 di Hong Kong; 2017-2019 di Jepang; dan 2017 di Vietnam.

Tahun ini, MAMA 2021 akan diselenggarakan di Korea Selatan dan kini bisa dihadiri oleh para penonton. Dipandu oleh penyanyi Lee Hyo-ri, MAMA 2021 baru mengumumkan Wanna One (tanpa Lai Kuan-lin), delapan tim dari Street Woman Fighter, dan Ed Sheeran sebagai artis yang akan tampil pada 11 Desember 2021.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Ini Alasan Pentingnya Pencatatan Keuangan buat UMKM

BERIKUTNYA

Evolusi Perilaku Manusia Pengaruhi Kebiasaan dalam Memilah Sampah Loh!

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: