Searah jarum jam: NCT 127, ATEEZ, TWICE. (Dok. SM Entertainment, KQ Entertainment, JYP Entertainment)

3 Grup K-pop Ini Siap Konser Musik Luring

15 November 2021   |   20:13 WIB

Situasi pandemi Covid-19 yang kian membaik ditambah dengan banyaknya negara yang melaksanakan vaksin secara menyeluruh, berbagai kegiatan di industri hiburan perlahan kembali pulih dengan mulai banyaknya aktivitas luring atau offline, termasuk untuk perhelatan konser musik.

Di industri K-pop, beberapa aktivitas antara penggemar dan idola mereka seperti fan meeting dan fan sign kini mulai kembali dilakukan dengan sistem luring bagi beberapa grup serta adanya pembukaan penonton di acara-acara televisi. Dengan perkembangan aktivitas ini, kini beberapa agensi mulai mempertimbangkan pembukaan konser luring atau offline.

Beberapa grup yang baru-baru ini mengumumkan keputusan untuk mengadakan konser luring adalah TWICE, NCT 127, dan ATEEZ. Konser ini sendiri rencananya akan diadakan secara domestik di Korea Selatan atau di luar negeri di beberapa negara.
 
Grup pertama yang mengumumkan rencana konser luring adalah ATEEZ. Melalui media sosialnya, Minggu (14/11) dan Senin (15/11), grup dengan delapan orang itu resmi mengumumkan rencana tur dunia yang diadakan di 12 kota di Korea Selatan, Amerika Serikat, Belanda, Inggris, Prancis, Jerman, Polandia, dan Spanyol.

Dengan judul The Fellowship: Beginning of the End, konser ini akan dimulai pada 7 Januari 2022 di Korea Selatan dan akan selesai pada 1 Maret 2022 di Palacio Vistalegre, Madrid, Spanyol. 
Selain ATEEZ, NCT 127 juga merencanakan tur dunia pada Senin (15/11). Tur yang diberi judul NEO CITY: SEOUL - THE LINK ini akan diadakan pada 17-19 Desember 2021 di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan. Meski konser ini akan sepenuhnya dijalankan secara daring, penggemar dari luar Korea tetap bisa menyaksikannya secara luring di aplikasi Beyond LIVE milik Naver.

Setelah konser ini, SM Entertainment mengonfirmasi bahwa NCT 127 akan menyelenggarakan tur dunia di beberapa kota di seluruh dunia. Akan tetapi, pihak agensi belum memberikan rincian terkait hal ini termasuk rincian tanggal dan daftar kota yang akan dikunjungi grup tersebut.
 
Terakhir, TWICE menjadi grup terbaru yang mengabarkan akan melakukan tur dunia. Hari ini, Senin (15/11) TWICE mengumumkan enam kota pertama yang akan dikunjunginya dalam tur dunia keempat III yaitu Seoul, Los Angeles, Oakland, Dallas, Atlanta, dan New York.

Tur dunia terbaru ini akan mengambil tanggal mulai 24 Desember 2021 di Seoul dan pemberhentian keenamnya ada di UBS Arena, New York, Amerika Serikat, pada 26 Februari 2022.  Dengan tulisan lebih banyak kota lagi di bagian bawah poster, JYP Entertainment diperkirakan akan menambah daftar kota di waktu yang akan datang.

Siap menantikan penampilan langsung dari para artis K-pop? Tunggu kabar selanjutnya, Genhype!

Editor Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Akhirnya, Wanna One Pastikan Reuni di Mnet Asian Music Awards 2021

BERIKUTNYA

Ini Alasan Orang Rela 'Buang Duit' Demi Barang Incaran

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: