Layanan Gojek (Unsplash/Fikri Rasyid)

Ulang Tahun Ke-11, Gojek Buat Inovasi di 3 Layanan Utamanya

27 October 2021   |   16:29 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Platform on-demand Gojek telah memasuki usia ke-11 pada tahun ini. Dalam rangka perayaan ulang tahunnya itu, perusahan memperkenalkan inovasi mutakhir di tiga layanan utama mereka yakni tranportasi (GoTransit), pesan-antar makanan (GoFood), dan logistik (GoSend).

Co-founder & CEO Gojek, Kevin Aluwi, mengatakan bahwa sejak Gojek lahir, inovasi merupakan bagian penting dari proses pertumbuhan perusahaan. Utamanya inovasi teknologi guna menjawab berbagai tantangan dan kebutuhan harian masyarakat luas.

"Inovasi pada tiga layanan utama yang kami perkenalkan ini juga tidak lepas dari nilai tersebut. Kami percaya inovasi ini bisa memudahkan keseharian masyarakat termasuk untuk mendukung jutaan mitra driver dan mitra usaha kami untuk terus tumbuh," tuturnya.
 

1. GoFood

Beberapa inovasi yang dihadirkan perusahaan pada layanan ini adalah GoFood Plus dan Order Sekaligus. Kedua fitur ini dihadirkan untuk memperkuat posisi Gojek sebagai penyedia layanan pesan-antar makanan yang bersifat value for money.

GoFood Plus merupakan paket berlangganan potongan harga ongkos kirim langsung, yang membuat pengguna bisa menikmati kuliner lebih nyaman. Sementara fitur Order Sekaligus memungkinkan pelanggan memesan makanan di banyak resto sekaligus dari satu lokasi.

(Baca juga: Xiaomi & Gojek Umumkan Kolaborasi untuk Manjakan Pelanggan)
 

2. GoTransit

Dalam layanan transportasi, Gojek memiliki beberapa inovasi yang telah siap diluncurkan termasuk pemakaian kendaraan roda dua bertenaga listrik untuk pengataran orang dan makanan serta integrasi layanan tiket dengan transportasi massal KRL.

Untuk inovasi motor listrik, perusahaan telah selesai melakukan uji coba tahap pertama dan bersiap melakukan pengetesan tahap dua dengan melibatkan 500 unit motor di wilayah Jakarta Selatan. Nantinya mitra pengemudi akan menjajal pengantaran orang, barang, dan makanan memakai motor listrik dengan sistem tukar baterai (swap battery).

Adapun, inovasi lainnya adalah kerja sama GoTransit dengan PT KCI yang mengintegrasikan tiket KRL dengan layanan transportasi on-demand seperti GoRide dan GoCar. Diharapkan, integrasi ini akan memudahkan masyarakat berpergian dan beraktivitas.
 

3. GoSend

Inovasi terbaru juga diterapkan pada layanan logistik yakni dengan pengembangan GoSend API (integration application interface), yang mengintegrasikan layanan GoSend dengan platform mitra bisnis untuk menghadirkan layanan pengiriman cepat dari Gojek.

Selain itu, GoSend juga akan segera meluncurkan fitur GoSend Multidrop yang memungkinkan pengguna untuk mengirim beberapa paket sekaligus hanya dengan sekali ambil. Fitur ini disebut bisa menghemat ongkos kirim hingga 30 persen.


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Iko Uwais Akan Bintangi Film The Expendables 4

BERIKUTNYA

Galeri Nasional Indonesia Adakan Bicara Rupa Bertema Mengungkap Seni Grafis Jakarta Era 60-an dan 70-an

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: