Anya Taylor-Joy Jadi Duta Global Terbaru untuk Dior
26 October 2021 |
18:06 WIB
Rumah mode Dior resmi mengumumkan duta global terbarunya, yaitu aktris Anya Taylor-Joy. Anya Taylor-Joy akan menjadi duta untuk lini fesyen dan riasan wajah. Hal ini diumumkan melalui beberapa unggahan Instagram dan Twitter pada Senin (25/10) waktu setempat.
Dalam laporan Harper's Bazaar, pemilihan ini merupakan yang terbaru mengingat aktris pemain serial The Queen's Gambit itu sering mengenakan rancangan terbaru dari desainer Maria Grazia Chiuri dalam beberapa acara besar seperti acara penghargaan Emmys, Golden Globes, dan Festival Film Venice.
Dalam unggahan media sosialnya, rumah mode itu mengatakan bahwa pemilihan Taylor-Joy sebagai duta global terbaru untuk lini fesyen dan riasan wajah karena dirinya berhasil membawa kesan elegan yang modern serta kontemporer dalam pakaian dan riasan milik rumah mode asal Prancis tersebut.
"Sebagai duta global baru untuk fesyen dan riasan wajah, aktris Anya Taylor-Joy akan berperan dalam menunjukkan karya kreatif dari Direktur Kreatif untuk Koleksi Perempuan, Maria Grazia Chiuri, dan Direktur Kreatif dan Visual untuk Riasan Wajah, Peter Philips," tutur perwakilan rumah mode itu dalam akun Instagram resminya.
Dengan ini, aktris pemain film The Witch dan Emma itu menjadi duta global Dior ketiga setelah Jisoo BLACKPINK dan atlet Inggris Emma Raducanu yang telah lebih dulu mengemban posisi ini sejak tahun 2021.
Editor: Avicenna
Dalam laporan Harper's Bazaar, pemilihan ini merupakan yang terbaru mengingat aktris pemain serial The Queen's Gambit itu sering mengenakan rancangan terbaru dari desainer Maria Grazia Chiuri dalam beberapa acara besar seperti acara penghargaan Emmys, Golden Globes, dan Festival Film Venice.
Dalam unggahan media sosialnya, rumah mode itu mengatakan bahwa pemilihan Taylor-Joy sebagai duta global terbaru untuk lini fesyen dan riasan wajah karena dirinya berhasil membawa kesan elegan yang modern serta kontemporer dalam pakaian dan riasan milik rumah mode asal Prancis tersebut.
"Sebagai duta global baru untuk fesyen dan riasan wajah, aktris Anya Taylor-Joy akan berperan dalam menunjukkan karya kreatif dari Direktur Kreatif untuk Koleksi Perempuan, Maria Grazia Chiuri, dan Direktur Kreatif dan Visual untuk Riasan Wajah, Peter Philips," tutur perwakilan rumah mode itu dalam akun Instagram resminya.
Dengan ini, aktris pemain film The Witch dan Emma itu menjadi duta global Dior ketiga setelah Jisoo BLACKPINK dan atlet Inggris Emma Raducanu yang telah lebih dulu mengemban posisi ini sejak tahun 2021.
Editor: Avicenna
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.