Hyundai Palisade (dok: Hyundai Motors)

Kenalan dengan Hyundai Palisade, SUV Premium Penerima Penghargaan Red Dot Award

19 October 2021   |   13:30 WIB
Image
Rezha Hadyan Hypeabis.id

Akhir pekan lalu, netizen dihebohkan dengan kecelakaan yang terjadi di ruas Tol Cipularang KM91. Kecelakaan yang menewaskan satu orang itu terjadi setelah sebuah truk kontainer atau peti kemas menimpa mobil Hyundai Palisade yang menyalip dari sisi kiri.

Banyak yang bertanya-tanya seperti apa sebenarnya wujud dari Hyundai Palisade. Seperti diketahui, populasi dari mobil buatan Korea Selatan itu tak sebanyak mobil buatan Jepang atau Eropa yang sudah sejak lama dijual dan dikenal masyarakat Indonesia.

Hyundai Palisade merupakan sport-utility vehicle yang diluncurkan oleh PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) pada awal tahun ini. Mobil berjenis sport utility vehicle (SUV) premium ini dihadirkan untuk melawan Toyota Land Cruiser, BMW X5, Lexus LX, Mercedes Benz PC AMG G, dan Volkswagen Touareg 3.0 TDi.

Hyundai Palisade hadir dalam varian Prime, Signature 4x2, dan Signature AWD 4x4. All-new Palisade dijual dengan harga on the road Jakarta yakni Prime Rp777 juta, Signature Rp888 juta, dan Signature AWD Rp1,078 miliar. 

Hyundai Palisade menampilkan suasana kabin mewah dengan nuansa intuitif premium, kursi kapten di baris kedua, dan baris ketiga yang luas.

Varian Prime dibekali pelak alloy berukuran 18 inci, sedangkan varian Signature dan Signature AWD menggunakan pelek alloy berukuran 20 inci.

(Baca juga: Jangan Matikan AC Mobil saat Hujan, Ini Alasannya)

Hyundai Palisade menggunakan mesin R 2.2L CRDi inline 4 cylinder diesel with e-VGT dengan output tenaga 200 ps dan output torsi 440 Nm. Mobil bongsor itu memakai transmisi otomatis 8 percepatan shift-by-wire (SBW), dengan drive mode COMFORT untuk aktivitas sehari-hari, ECO untuk efisiensi bahan bakar, SPORT untuk akselerasi mobil yang lebih cepat, atau SMART dengan algoritma pembelajaran yang secara otomatis menyesuaikan interval perpindahan gigi berdasarkan pola berkendara pengemudi.

Hyundai Palisade boleh dikatakan cukup istimewa karena berhasil memenangkan Red Dot Award untuk kategori desain luar biasa. Penghargaan tahunan ini menghormati keunggulan dalam desain produk dan komunikasi dari pengiriman global.

Mobil tersebut berhasil menduduki peringkat teratas untuk Desain Produk Mobil dan Sepeda Motor, menerima pengakuan atas terobosan desain visualnya yang halus. Menampilkan teknologi canggih dan fitur keselamatan, Hyundai Palisade dirancang untuk menawarkan kenyamanan dan ruang luar biasa bagi penghuninya, menjadikan setiap perjalanan pengalaman yang mewah.

Penghargaan ini menandai tahun ketiga berturut-turut Hyundai Motor keluar sebagai yang teratas di Red Dot Design Award. Pengakuan ini mengikuti kemenangan Palisade di Penghargaan Desain iF Jerman 2019 yang terkemuka di kategori mobil / kendaraan.

Sebagai catatan, Red Dot Award diberikan oleh Design Zentrum Nordrhein Westfalen adalah sebuah museum dan pusat pelatihan-komunikasi di Jerman, yang telah mempromosikan desain industri dan komersial sejak 1954.  


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

AirPods 3 Resmi Dirilis, Lebih Murah daripada AirPods Pro

BERIKUTNYA

10 Film Pendek yang Lolos Seleksi Viddsee Juree Awards Indonesia 2021

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: