Episode Terakhir Hometown Cha-Cha-Cha Dapat Rating Tertinggi, Ini Tanggapan Para Pemain
18 October 2021 |
12:19 WIB
Serial drama Korea Selatan populer Hometown Cha-Cha-Cha resmi tamat pada Minggu (17/10). Pada episode terakhirnya, Hometown Cha-Cha-Cha dikabarkan mencetak rating tertinggi selama penayangannya. Menurut laporan Nielsen Korea, episode terakhir dari serial drama itu mendapatkan rating rata-rata sebesar 12,7 persen secara nasional.
Pada penayangan episode ke-15, Hometown-Cha-Cha-Cha meraih rating sebesar 10,3 persen yang bersaing dengan drakor One the Woman yang meraih rating 13,3 persen di SBS.
Angka itu pun mengalami peningkatan rating di episode terakhir yang tayang pada Minggu (17/10) dengan rating sebesar 12,7 persen. Ini merupakan rating tertinggi drakor Hometown Cha-Cha-Cha selama penayangannya di tvN. Serial drama komedi romantis ini mengalahkan rating Lost yang hanya meraih 1,6 persen di akhir pekan.
Sebelum penayangan episode terakhir, para pemain, sutradara, dan penulis Hometown Cha-Cha-Cha mengungkapkan kesan dan rasa terima kasih mereka terhadap penggemar setia serial tersebut.
(Baca juga: Hometown Cha-Cha-Cha Tamat, Ini 4 Momen Paling Bikin Nangis)
Melansir dari Soompi, Senin (18/10), Shin Min Ah yang berperan sebagai Soon Hye Jin mengatakan dirinya merasa senang dalam proses syuting yang dilakukan selama lima bulan dan merasa sedih ketika itu harus berakhir.
“Cinta yang diberikan pemirsa kepada drama ini membantu semua aktor dan kru mendapatkan energi untuk syuting. Terima kasih telah menunjukkan cinta kepada pasangan Du Sik & Hye Jin serta para warga Gongjin,” ungkapnya.
Dia juga mengaku bahwa Hye Jin menjadi karakter yang sangat membahagiakan untuknya dan berharap drama Hometown Cha-Cha-Cha akan tetap ada dalam ingatan semua orang sebagai salah satu tayangan yang memberikan liburan yang hangat.
Kim Seon Ho, yang berperan sebagai Du Sik, mengatakan dirinya telah mendapatkan banyak kenangan selama syuting yang bisa menjadi ‘terapi’ bagi para aktor dan kru. Dia juga berharap drama ini bisa menjadi semacam ‘terapi’ bagi para penontonnya.
“Terima kasih banyak telah mencintai Hometown Cha-Cha-Cha. Setiap hari terasa seperti mimpi dan saya sangat tersentuh,” katanya.
Sementara itu, sutradara Yoo Je Woon mengucapkan terima kasih kepada penduduk desa Seokbyung dan pasar Chungha, pemilik restoran sashimi, dan pejabat kota Pohang yang telah bersedia mendukung proses syuting Hometown Cha-Cha-Cha.
“Ini sedih. Saya berterima kasih kepada para aktor, kru, dan penulis yang telah bekerja keras. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pemirsa,” ungkapnya.
Editor: Avicenna
Pada penayangan episode ke-15, Hometown-Cha-Cha-Cha meraih rating sebesar 10,3 persen yang bersaing dengan drakor One the Woman yang meraih rating 13,3 persen di SBS.
Angka itu pun mengalami peningkatan rating di episode terakhir yang tayang pada Minggu (17/10) dengan rating sebesar 12,7 persen. Ini merupakan rating tertinggi drakor Hometown Cha-Cha-Cha selama penayangannya di tvN. Serial drama komedi romantis ini mengalahkan rating Lost yang hanya meraih 1,6 persen di akhir pekan.
Sebelum penayangan episode terakhir, para pemain, sutradara, dan penulis Hometown Cha-Cha-Cha mengungkapkan kesan dan rasa terima kasih mereka terhadap penggemar setia serial tersebut.
(Baca juga: Hometown Cha-Cha-Cha Tamat, Ini 4 Momen Paling Bikin Nangis)
Para pemain drama drama Hometown Cha Cha Cha (Dok. tvN)
“Cinta yang diberikan pemirsa kepada drama ini membantu semua aktor dan kru mendapatkan energi untuk syuting. Terima kasih telah menunjukkan cinta kepada pasangan Du Sik & Hye Jin serta para warga Gongjin,” ungkapnya.
Dia juga mengaku bahwa Hye Jin menjadi karakter yang sangat membahagiakan untuknya dan berharap drama Hometown Cha-Cha-Cha akan tetap ada dalam ingatan semua orang sebagai salah satu tayangan yang memberikan liburan yang hangat.
Kim Seon Ho, yang berperan sebagai Du Sik, mengatakan dirinya telah mendapatkan banyak kenangan selama syuting yang bisa menjadi ‘terapi’ bagi para aktor dan kru. Dia juga berharap drama ini bisa menjadi semacam ‘terapi’ bagi para penontonnya.
“Terima kasih banyak telah mencintai Hometown Cha-Cha-Cha. Setiap hari terasa seperti mimpi dan saya sangat tersentuh,” katanya.
Sementara itu, sutradara Yoo Je Woon mengucapkan terima kasih kepada penduduk desa Seokbyung dan pasar Chungha, pemilik restoran sashimi, dan pejabat kota Pohang yang telah bersedia mendukung proses syuting Hometown Cha-Cha-Cha.
“Ini sedih. Saya berterima kasih kepada para aktor, kru, dan penulis yang telah bekerja keras. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pemirsa,” ungkapnya.
Editor: Avicenna
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.