Indomie Jadi Mi Goreng Instan Terenak versi NY Magazine
11 October 2021 |
20:01 WIB
1
Like
Like
Like
Genhype salah satu penggemar mi instan? Jika ya, kamu perlu tahu bahwa belum lama ini New York Magazine (NY Magazine) menjadikan Indomie Goreng sebagai mi goreng instan terenak versi majalah tersebut. NY Magazine mengumpulkan berbagai jenis mi instan dari berbagai penjuru dunia dan melakukan penilaian berdasarkan beberapa chef dan penulis kuliner.
Penilaian tersebut dibagi menjadi beberapa kategori seperti mi instan sup terbaik dengan jenis berkuah, mi instan dengan saus terbaik yang cenderung kering, dan mi instan dengan cita rasa pedas terbaik.
Indomie Goreng pun dinobatkan menjadi mi goreng instan dengan saus terbaik. Dalam penilaian itu, ada dua varian Indomie sekaligus yang masuk kategori tersebut yaitu Mi Goreng dan Mie Goreng Ayam Barbekyu.
Hal itu membuat Indomie menjadi satu-satunya merek yang direkomendasikan oleh dua ahli kuliner sekaligus dalam daftar mi instan terenak NY Magazine itu.
Dalam penilaiannya, kritikus restoran asal San Fransisco, Chronicle Soleil Ho, mengatakan Mi Goreng dari Indomie memiliki rasa gurih yang kuat yang berasal dari minyak bawang dan bawang goreng yang ada di dalamnya.
“Saya telah makan ini sejak di sekolah dasar, ketika sepupu saya dan saya akan menyiapkan mi instan karena orang tua kami sedang berada di luar,” ungkapnya.
Hampir senada, penulis makanan Los Angeles Times, Lucas Kwan Peterson, menuturkan dia menjadikan mi instan Indomie rasa ayam barbekyu karena kekuatan cita rasa bumbu-bumbu yang terdapat di dalam kemasannya seperti bumbu rasa ayam, bawang goreng, minyak bumbu, minyak cabai, dan kecap yang kental dengan rasa manis.
“Saya tidak berpikir harus mencari bahan tambahan karena ukuran bumbu dalam mi instan itu sudah cukup baik, meskipun terkadang semakin banyak jumlahnya semakin baik,” katanya.
Sementara itu, ada beberapa mi instan lainnya yang juga masuk dalam daftar mi instan terbaik seperti di antaranya Mi Kari Putih MyKuali Penang, Sapporo Ichiban Tokyo Ayam Momosan Ramen, Mama Instant Noodle Shrimp Creamy Tom Yum, Mi Nongshim Chapagetti Chajang, dan Nongshim Shin Noodle Ramyun.
So, kamu setuju enggak nih dengan penilaian tersebut?
Editor: Avicenna
Penilaian tersebut dibagi menjadi beberapa kategori seperti mi instan sup terbaik dengan jenis berkuah, mi instan dengan saus terbaik yang cenderung kering, dan mi instan dengan cita rasa pedas terbaik.
Indomie Goreng pun dinobatkan menjadi mi goreng instan dengan saus terbaik. Dalam penilaian itu, ada dua varian Indomie sekaligus yang masuk kategori tersebut yaitu Mi Goreng dan Mie Goreng Ayam Barbekyu.
Hal itu membuat Indomie menjadi satu-satunya merek yang direkomendasikan oleh dua ahli kuliner sekaligus dalam daftar mi instan terenak NY Magazine itu.
Dua varian dari Indomie Goreng (Dok. Indofood)
“Saya telah makan ini sejak di sekolah dasar, ketika sepupu saya dan saya akan menyiapkan mi instan karena orang tua kami sedang berada di luar,” ungkapnya.
Hampir senada, penulis makanan Los Angeles Times, Lucas Kwan Peterson, menuturkan dia menjadikan mi instan Indomie rasa ayam barbekyu karena kekuatan cita rasa bumbu-bumbu yang terdapat di dalam kemasannya seperti bumbu rasa ayam, bawang goreng, minyak bumbu, minyak cabai, dan kecap yang kental dengan rasa manis.
“Saya tidak berpikir harus mencari bahan tambahan karena ukuran bumbu dalam mi instan itu sudah cukup baik, meskipun terkadang semakin banyak jumlahnya semakin baik,” katanya.
Sementara itu, ada beberapa mi instan lainnya yang juga masuk dalam daftar mi instan terbaik seperti di antaranya Mi Kari Putih MyKuali Penang, Sapporo Ichiban Tokyo Ayam Momosan Ramen, Mama Instant Noodle Shrimp Creamy Tom Yum, Mi Nongshim Chapagetti Chajang, dan Nongshim Shin Noodle Ramyun.
So, kamu setuju enggak nih dengan penilaian tersebut?
Editor: Avicenna
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.