Coldplay & BTS untuk teaser foto video klip My Universe. (Dok. Twitter/BTS)

Coldplay & BTS Langgar Larangan Bermusik di Dunia Baru dalam Video Klip My Universe

30 September 2021   |   12:22 WIB

Video klip My Universe diawali dengan adanya narasi tulisan tentang larangan musik di seluruh semesta bertahun-tahun setelah masa yang sedang berjalan saat ini. Akan tetapi, muncul tiga band yang berbeda, yaitu Coldplay, BTS, dan Supernova 7 yang melanggar aturan tersebut dengan bantuan DJ Lafrique.

Dengan DJ Lafrique memulai putaran lagu dengan menyalakan sejumlah mesin di dalam pesawat pemutar radionya, Coldplay menjadi yang pertama muncul di sebuah planet dengan berbagai gambar mural di belakangnya.

Lalu BTS mulai muncul dalam bentuk hologram di planet yang ditinggali Coldplay, menandakan bahwa BTS tinggal di planet yang berbeda dan tersambung melalui siaran elektronik yang kadang terputus-putus.

Ketika bagian verse kedua, lokasi beralih ke planet yang ditinggali BTS yang kental akan unsur mesin yang gelap. Sesekali para Silencer dalam bentuk mesin terlihat dan V mulai melemparnya dengan bebatuan. Di sini, Coldplay muncul dalam bentuk hologram.

Lalu perpindahan ke planet lain terjadi, kali ini diakhiri dengan planet berwarna oranye yang ditinggali oleh Supernova 7 yang memakai kostum alien dan robot. Sekali lagi, Coldplay dan BTS tampil dalam bentuk hologram di dalam planet ini. Menariknya, di bagian belakang akan terdengar lagu My Universe versi mix Supernova 7.

Menjelang akhir video, terjadi perubahan drastis dengan hilangnya hologram yang menemani mereka bernyanyi dan muncul kegelapan akibat perburuan The Silencer yang menemukan mereka semua. 

Tidak berakhir dengan kehancuran, DJ Lafrique akhirnya menekan sebuah tombol yang tetap menghidupkan musik mereka sambil mempersiapkan pesawatnya agar bisa kabur. Akhirnya, pesawat tersebut hilang bersama dengan planet-planet dari Coldplay, BTS, dan Supernova 7.
 

Sebagaimana yang telah dilaporkan sebelumnya, My Universe merupakan bagian dari album Music of Spheres yang rilis pada 15 Oktober 2021. Selanjutnya, Coldplay akan merilis single Colotura sebagai penutup promosi pre-release album teranyar grup kuartet tersebut.

Seluruh lagu My Universe telah hadir di seluruh platform streaming musik dan kanal Youtube resmi Coldplay.



Editor: Indyah Sutriningrum
 

SEBELUMNYA

Kisah Sedih & Dendam Han Seo-hee dalam Trailer Serial My Name

BERIKUTNYA

Spectre Milik Rolls-Royce Siap Diuji di Jalanan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: