Richard Buckley. (Dok. Women's Wear Daily)

Editor & Jurnalis Mode Richard Buckley Meninggal Dunia

21 September 2021   |   20:11 WIB
Image
Nirmala Aninda Manajer Konten Hypeabis.id

Richard Buckley, seorang jurnalis mode yang karirnya dimulai di New York Magazine pada 1979 dan kemudian di Women's Wear Daily, Vanity Fair, Mirabella, dan Vogue Hommes International, meninggal pada Minggu (19/9), waktu Los Angeles, pada usia 72 tahun.

Buckley adalah partner desainer Tom Ford, selama 35 tahun terakhir.

"Dengan sangat sedih Tom Ford mengumumkan kematian suami tercintanya, Richard Buckley," tulis rumah mode Tom Ford, dalam pernyataan resmi, seperti dikutip melalui Vogue.

Buckley meninggal dengan damai di rumah mereka di Los Angeles, dengan Ford dan putra mereka, Jack, di sisinya. Dia meninggal karena sebab alami setelah sakit yang berkepanjangan.

Buckley lahir di Binghamton, New York, dan dibesarkan di Amerika Serikat, Prancis, dan Jerman. Dia kemudian menempuh pendidikan tinggi di Universitas Maryland di Munich.

Selama bertahun-tahun membangun karir di surat kabar dan majalah, editornya termasuk John B. Fairchild, Tina Brown, dan Grace Mirabella, sampai dia ditunjuk sebagai pemimpin redaksi Vogue Hommes International pada tahun 1999.

Dia dan suaminya Ford telah bersama selama 35 tahun, setelah bertemu di sebuah peragaan busana pada tahun 1986.

“Itu benar-benar cinta pada pandangan pertama,” kata sang desainer tentang pertemuan pertamanya dengan Buckley, kepada majalah People pada tahun 2016.

Keduanya akhirnya menikah pada tahun 2014, setelah diperkenalkannya pernikahan sesama jenis di Amerika Serikat.

Pada 2012, Buckley dan Ford menyambut kelahiran seorang putra, Alexander John Buckley Ford, melalui ibu pengganti (surrogate mother).

Buckley sempat menjalani operasi setelah didiagnosis menderita kanker tenggorokan pada akhir 1980-an.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Ini 5 Negara dengan Internet Paling Cepat & Lemot

BERIKUTNYA

Begini Aturan Mengonsumsi Teh Hijau Biar Dapat Manfaatnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: