Aplikasi pesan instan WhatsApp (Pexels/Anton)

WhatsApp Uji Coba Fitur Transkrip Pesan Suara di Perangkat iOS

14 September 2021   |   20:04 WIB
Image
Syaiful Millah Asisten Manajer Konten Hypeabis.id

Aplikasi pesan instan WhatsApp dilaporkan sedang mengerjakan fitur yang memungkinkan pengguna menyalin atau mentranskrip pesan suara. Fitur baru ini dikabarkan tengah dalam pengujian pada perangkat dengan sistem operasi iOS atau pada para pengguna iPhone.

Perlu diketahui bahwa saat ini, WhatsApp tidak menyediakan fitur transkripsi pesan suara, kendati memang ada sejumlah aplikasi pihak ketiga baik di platform iOS maupun Android yang menyediakan layanan melakukan transkrip pesan suara menjadi teks.

Akan tetapi, laporan dari WABetaInfo, dikutip Selasa (14/9) memperlihatkan tangkapan layar yang menunjukkan perkembangan transkripsi pesan suara pada aplikasi versi iOS. Laporan itu juga memberikan sedikit informasi soal bagaimana fitur bekerja.
 
(WABetaInfo)
 
Salah satu gambar tangkapan layar yang dibagikan oleh WABetaInfo menunjukkan bahwa WhatsApp akan mengirim data ucapan yang didapatnya dalam bentuk pesan suaran langsung ke mesin ucapan Apple untuk ditranksrip.

Hal ini menunjukkan bahwa perusahaan tidak akan terlibat dalam proses transkripsi. Adapun, pengguna nantinya akan diminta untuk memberi izin berbagi data ucapan dengan Apple jika mereka ingin menyalin pesan suara tertentu di aplikasi.

Setelah memberikan izin, pengguna akan menyiapkan transkrip pesan suara di bagian yang baru disebut Transcript. Tangkapan layar lain menunjukkan bahwa pengguna akan melihat tanda waktu yang memungkinkan mereka melompat ke bagian pesan tertentu.
 
(WABetaInfo)
 
Disebutkan juga bahwa transkripsi akan disimpan secara lokal di basis data WhatsApp ketika pesan suara ditranskrip untuk pertama kalinya. Hal ini dilakukan guna membantu menyediakan akses cepat ke teks yang telah ditranskrip.

Adapun, sekali lagi tangkapan layar yang dibagikan menunjukkan bahwa fitur ini tengah diuji coba untuk perangkat iOS. Akan tetapi, melihat track record sebelumnya, besar kemungkinan bahwa fitur tersebut juga nantinya bakal tersedia untuk seluruh sistem operasi seluler.

Sebagaimana telah disebutkan di awal, beberapa aplikasi pihak ketiga juga telah menyediakan layanan serupa. Akan tetapi, aplikasi tersebut umumnya menyimpan data ucapan di server masing-masing yang berisiko menimbulkan masalah privasi.

Dengan demikian, kehadiran fitur transkrip pesan suara ke teks yang tengah dikembangkan langsung oleh WhatsApp bakal menjadi upaya yang menarik, selain menawarkan kemudahan lebih sekaligus mengatasi isu keamanan data. 


Editor: Avicenna

SEBELUMNYA

Tips Pemanfaatan AI untuk Kembangkan Bisnis dari Nodeflux

BERIKUTNYA

5 Tips Tetap Sehat saat Musim Hujan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: