Hotel Borobudur Jakarta, sebagai salah satu hotel yang ikut serta dalam program tersebut, menyelenggarakan rangkaian acara Discover Betawi Art & Culture sepanjang Juni hingga Juli 2025. (Sumber foto: Hypeabis.id/Dewi Andriani)

Rayakan HUT ke-498, Pemprov DKI Jakarta Gandeng 10 Hotel Angkat Seni Budaya dan Kuliner Betawi

10 June 2025   |   20:31 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-498 DKI Jakarta, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggandeng 10 hotel untuk mengangkat kuliner dan budaya Betawi ke panggung utama. Inisiatif ini tidak hanya bertujuan merayakan HUT Jakarta, tapi juga menjadi langkah awal menjadikan Jakarta sebagai kota seni dan budaya berkelas dunia.

Hotel Borobudur Jakarta, sebagai salah satu hotel yang ikut serta dalam program tersebut, menyelenggarakan rangkaian acara Discover Betawi Art & Culture sepanjang Juni hingga Juli 2025. Acara ini menampilkan ragam kekayaan seni dan budaya Betawi, mulai dari pertunjukan palang pintu, tarian tradisional dan modern, hingga peragaan busana batik Gobang, talkshow budaya, dan sajian musik.

Baca juga: Cek Jadwal & Rangkaian Acara HUT ke-498 Jakarta, Meriah di Berbagai Sudut Kota

Acara dibuka dengan seremoni resmi oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno pada Selasa (10/6/2025). Dalam sambutannya, Rano mengatakan bahwa  kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian besar yang akan berpuncak pada perayaan HUT Jakarta pada 29 Juni mendatang.

Wagub juga menekankan pentingnya menjaga dan mempromosikan kebudayaan Betawi secara berkelanjutan, khususnya di tengah derasnya arus globalisasi. 

“Kegiatan ini bagian dari rangkaian menyambut HUT DKI Jakarta. Dan saat ini kita juga sudah menggandeng 10 hotel, termasuk Borobudur, untuk mempromosikan kuliner, kebudayaan Betawi, dan berbagai seni Betawi lainnya,” ujar Rano Karno.

Menurutnya, kegiatan seperti ini bukan hanya untuk konsumsi lokal, melainkan harus bisa menjangkau turis mancanegara yang menjadi tamu hotel-hotel di Jakarta. Karena itulah dia ingin agar kegiatan ini dapat membawa Budaya Betawi ke kancah internasional. 

"Hotel adalah bagian dari globalisasi. Tamunya dari berbagai negara. Maka penting untuk menjadikan hotel sebagai ruang ekspresi kebudayaan Betawi," tuturnya.

Program Discover Betawi tak sekadar memperkenalkan kuliner atau kesenian khas, tetapi juga menjadi bagian dari strategi jangka panjang dalam pelestarian budaya serta pengembangan pariwisata berbasis kearifan lokal.

Director of Marketing Communication Hotel Borobudur Karina Eva Poetry menjelaskan bahwa acara ini juga merupakan bentuk kontribusi sektor perhotelan dalam mendukung perekonomian dan promosi budaya lokal.

“Melalui program Discover Betawi, kami ingin berperan dalam mendukung pelestarian budaya sekaligus menarik minat wisatawan domestik maupun mancanegara untuk datang ke Jakarta. Ini juga berkontribusi pada industri perhotelan dan ekonomi kota secara umum,” jelas Karina.

Lebih lanjut, dia mengungkapkan bahwa Hotel Borobudur akan menyiapkan paket wisata tematik yang menyasar wisatawan dari luar daerah.

“Kalau biasanya orang Jakarta ke Bandung saat akhir pekan, sekarang giliran kami yang undang warga Bandung dan kota lainnya untuk ke Jakarta. Kami siapkan paket lengkap: penginapan, kuliner, hingga kegiatan budaya," kata Karina.

Sebagai bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun Jakarta, Pemprov DKI berencana menggelar pertunjukan besar di sekitar Bundaran HI pada 29 Juni 2025 mendatang. Sebanyak 5.000 pelaku seni Betawi akan tampil, mulai dari pencak silat hingga tarian tradisional.

“Ini bukan sekadar perayaan ulang tahun. Ini bagian dari kalender budaya besar Jakarta yang ingin kita dorong setiap tahun,” jelas Rano.

Selain itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga tengah menyiapkan sejumlah langkah revitalisasi kawasan seperti Pasar Baru untuk mendukung pariwisata berbasis budaya yang menyasar turis domestik maupun mancanegara. 

“Kita ingin jadikan Pasar Baru sebagai street culture zone. Kendaraan akan dibatasi, ada street food malam hari, bahkan ada rencana membuat kanopi agar kawasan tersebut lebih nyaman untuk dikunjungi,” ucapnya. 

Dengan kolaborasi antara pemerintah dan sektor swasta seperti perhotelan, acara Discover Betawi Art & Culture menjadi simbol komitmen untuk membawa kekayaan budaya Betawi lebih dekat ke masyarakat luas, sekaligus memperkenalkannya ke panggung global.
 

Rangkaian Program Discover Betawi Art & Culture

Program Discover Betawi Art & Culture digelar selama Juni hingga Juli 2025. Para tamu akan diajak menyelami budaya Betawi lewat berbagai aktivitas. Pojok Betawi akan menampilkan lukisan karya maestro Sarnadi Adam, koleksi buku dan memorabilia Benyamin Sueb, hingga film serta foto-foto kenangan sang legenda.

Selain itu terdapat beragam kegiatan budaya mulai dari Betawi Bazaar untuk UMKM, penampilan Gambang Kromong tiap akhir pekan, hingga Pasar Senggol yang menyajikan kuliner khas serta hiburan layar tancep dan karaoke bernuansa Betawi. Kompetisi Kuliner Betawi akan berlangsung pada 12 Juni 2025, diikuti Jalan-jalan Nyok bersama Komunitas Bambu pada 21 Juni 2025.

Puncak perayaan pada 22 Juni 2025 akan diramaikan oleh Festival Pencak Silat Tradisi dan Pawai Betawi, serta Festival Band bertema Tribute to Benyamin Sueb. Sebagai penutup, akan digelar Workshop Lukisan Betawi bersama Sarnadi Adam pada 5 Juli 2025.

Hotel juga menawarkan paket menginap spesial mulai Rp1.380.000 net per malam untuk minimum dua malam, termasuk sarapan, voucher F&B, diskon makan dan spa, serta tiket ke Museum Nasional dan Immersiva. Penawaran berlaku hingga 30 Juli 2025.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

SEBELUMNYA

ALLDAY PROJECT: Grup Co-ed Pertama dari THEBLACKLABEL Siap Guncang Industri K-Pop

BERIKUTNYA

Mengenal Skin Microbiome, Kunci Kulit Cantik dan Sehat dari Dalam

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: