Ryewook (Dok. Super Junior/Twitter)

Akhirnya, Ryeowook Super Junior Punya Akun Twitter

12 September 2021   |   12:45 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Like
Ada kabar gembira bagi kamu penggemar boyband K-pop Super Junior! Salah satu personelnya, Ryeowook, kini akan lebih sering menyapa penggemarnya karena telah memiliki akun Twitter pribadi. Ryeowook diketahui secara resmi meluncurkan akun Twitternya pada Sabtu (11/9/2021).
 
Akun resmi Super Junior dan akun pribadi Donghae langsung mengikuti akun Ryeowook. Hal itu sekaligus mengonfirmasi bahwa akun itu benar-benar milik Ryeowook.
 
Untuk memulai postingan pertamanya, Ryeowook terlihat mengunggah sebuah foto dirinya yang mengenakan masker di sebuah danau yang asri dengan pepohonan hijau. “Ini Ryeonggu! Hehe,” cuitnya melalui akun @9ryeong9.
 
Hingga ditulisnya artikel ini pada Minggu (12/9), akun tersebut telah memiliki lebih dari 36.000 followers.
 

 
Sementara itu, dalam kolom following-nya, Ryeowook juga terlihat mengikuti beberapa akun Twitter anggota Super Junior yang lainnya seperti Siwon Choi, Leeteuk, Shindong, Yesung, Eunhyuk, Kyuhyun, Donghae, termasuk akun labelnya yaitu SM Entertainment.
 
Dia juga mengikuti beberapa akun lainnya seperti milik Zhoumi (Super Junior-M), Kangin (eks Super Junior), dan Henry Lau (eks Super Junior-M).
 
Beberapa waktu lalu, Ryeowook menyita perhatian para ELF (penggemar Super Junior) di Indonesia karena meng-cover lagu Hati yang Kau Sakiti milik Rossa. Tidak hanya menyanyikannya, dia juga membuat video musik parodi berjudul The Heart You Hurt versi Korea yang dinyanyikan Rossa.
 
Jika Rossa menghadirkan Donghae dan Dion Wiyoko di video musiknya, Ryeowook mengajak rekan satu grupnya, Eunhyuk dan Shindong untuk beradegan dalam video tersebut.
 
Dalam video tersebut Ryeowook bahkan tampil totalitas mengenakan wig blonde panjang dan pakaian yang dikenakan kedua rekannya pun persis dengan yang ada dalam video milik Rossa. Video kreatifnya itu pun telah ditonton sebanyak 1,2 juta kali di YouTube.

Editor: Fajar Sidik
 

SEBELUMNYA

Ini Hewan Kesayangan Ratu Elizabeth II, Jacinda Ardern & Macron

BERIKUTNYA

Google Rilis Fitur Dark Mode untuk Desktop

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: