Ilustrasi olahraga di rumah (dok. Pexels)

3 Jenis Olahraga yang Bisa Dilakukan di Rumah, Banyak Gerak Yuk

09 September 2021   |   20:46 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Genhype tahu kan kalau setiap 9 September diperingati sebagai Hari Olahraga Nasional? Ya, walaupun di tengah pandemi, kita justru dianjurkan untuk berolahraga loh. Sebab ini menjadi salah satu cara untuk meningkatkan imunitas, selain memelihara kesehatan dan kebugaran tubuh. 

Bahkan riset gabungan dari beberapa pakar menunjukkan bahwa olahraga menentukan efek biologis dan psikologis yang mempengaruhi otak dan fungsi kognitif, serta mendukung kondisi wellbeing yang baik loh. Olahraga juga berperan penting dalam melawan penuaan normal dan patologis.
 
Scripps Coastal Medical Center Jefferson di Oceanside, California, Amerika Serikat Allison Casciato mengatakan olahraga secara teratur terbukti dapat meningkatkan suasana hati dan mengurangi stres, kecemasan, dan bahkan kesedihan selama masa-masa sulit ini. 

“Selain itu, olahraga mencegah penambahan berat badan dan dapat meningkatkan kekebalan tubuh yang membantu melawan infeksi, termasuk Covid-19 dan flu,” tuturnya. 

Bagi yang biasa berolahraga di pusat kebugaran atau di area olahraga publik, mungkin kamu belum bisa melakukannya secara rutin. Kamu tetap bisa berolahraga di rumah kok.

Banyak loh pilihan olahraga yang bisa kamu lakukan. Berikut adalah beberapa ide olahraga dari Greenfields yang bisa membantu kamu tetap fit di rumah:
 
1. Kelas menari online.
Selama masa PPKM, banyak pusat kebugaran yang menawarkan kelas menari online. Kamu bisa belajar menari di rumah dengan mengikuti kelas menari seperti zumba, modern dance, senam, dan balet. Selain seru, mengikuti kelas menari juga menggerakan badanmu dan membakar kalori, sama dengan berolahraga.
 

Ilsutrasi Yoga/istimewa

Ilsutrasi Yoga/istimewa


2. Yoga.
Yoga adalah olahraga yang selain menenangkan, juga bermanfaat untuk membantu memperbaiki postur, keseimbangan, dan koordinasi. Walaupun gerakannya tidak intens seperti olahraga lainnya, ada tantangan sendiri saat melakukan gerakan-gerakan yoga. Ada juga gerakan yoga sedernaha untuk pemula kalau sebelumnya kamu belum pernah mencoba yoga.

3. High Intensity Interval Training (HIIT). 
HIIT adalah metode latihan kardio yang bisa dilakukan dalam waktu yang singkat, kurang lebih 10-30 menit dalam satu kali latihan.

Olahraga ini bertujuan untuk memperkuat detak jantung, dan memperkuat pernapasan, serta membakar banyak kalori. HIIT bisa menjadi solusi untuk kamu yang dapat dilakukan dirumah tanpa memerlukan alat-alat olahraga atau ruangan yang luas. 

Adapun beberapa jenis gerakannya yang pertama adalah high knees. Untuk melakukan gerakan itu, berlarilah di tempat dengan mengangkat paha satu-satu setinggi-tingginya.

Kedua burpees. Pada posisi berdiri, tekuk lutut ke posisi squat atau jongkok dan letakkan tangan di lantai. Tendang kaki ke belakang lalu masuk ke posisi push up. Kemudian, turunkan dada ke lantai. Lompat kembali ke posisi squat lalu berdiri kembali.

Ketiga yakni jumping jacks. Mulai dari berdiri tegak dan kemudian lompat sambil merentangkan kaki dan lengan kamu sehingga terlihat seperti "X" besar dan kemudian kembali ke posisi dengan kaki menyatu dan lengan di samping.
 
Keempat adalah frog jumps. Caranya, berdiri tegak dengan kaki selebar bahu. Jongkok serendah mungkin dengan tangan di lantai. Lompat maju sejauh yang kamu bisa. Berhentilah sejenak untuk bernapas dan melompat lagi.

Kelima push up. Posisi awal tidur tengkurap dengan tangan di sisi kanan kiri badan. Kemudian badan didorong ke atas dengan kekuatan tangan. Posisi kaki bisa lurus atau bisa ditekuk dan badan tetap lurus atau tegap.
 
Terakhir mountain climbers. Mula-mula posisikan tubuh kamu seperti gerakan ‘plank’ di mana kedua tangan berada tepat di depan bahu dan jarak antara kedua tangan tidak terlalu jauh. 

Ketika posisi kamu sudah seimbang, gerakan mountain climbers dapat dimulai dengan menarik kaki kanan ke arah dada lalu berganti dengan kaki kiri. Pertahankan posisi kedua tangan dan bahu kamu pada saat melakukan gerakan ini.

Editor: M R Purboyo

SEBELUMNYA

Covid-19 Turunkan Libido Pria, Ini Penjelasannya

BERIKUTNYA

Grief Counseling, Konseling yang Kini Dibutuhkan saat Pandemi Covid-19

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: