Deretan Figur Publik Ucapkan Belasungkawa Atas Meninggalnya Titiek Puspa
11 April 2025 |
06:26 WIB
Kabar duka menyelimuti dunia hiburan Indonesia. Sang maestro musik Indonesia yang juga dikenal bersinar dalam dunia seni peran, Titiek Puspa, meninggal dunia pada Kamis (10/4/2025). Telah dikonfirmasi rekan dan manajernya, Mia, bahwa Titiek berpulang pukul 16.25 WIB di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan.
Kabar ini diketahui publik melalui unggahan sejumlah artis dan pejabat publik. Penyanyi dangdut Inul Daratista menjadi salah satu yang paling pertama memberi kabar ini pada publik melalui unggahannya.
Dalam unggahannya melalui akun Instagram @inul.d, Inul membagikan fotonya semasa muda bersama Titiek Puspa. Bersama dengan unggahan tersebut juga, Inul mengabarkan bahwa Titiek berpulang pada 16.25 WIB.
Rencananya, keluarga akan mengantarkan Titiek ke peristirahatan terakhirnya di Pemakaman Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada hari ini (11/4/2025) setelah waktu Salat Jumat.
Baca juga: Rekam Jejak Titiek Puspa, Seniman Serba Bisa yang Tak Lekang oleh Waktu
Selain Inul, ucapan belasungkawa juga datang dari Menteri Kebudayaan Fadli Zon. Melalui unggahannya di platform media sosial X, Fadli juga mengucapkan selamat jalan kepada Titiek Puspa. "Selamat jalan komposer n penyanyi legendaris Indonesia, Mbak Titiek Puspa … al Fatihah," kata Fadli melalui akun X @fadlizon.
Fadli juga mengunggah beberapa fotonya bersama Titiek Puspa sembari menjelaskan bahwa foto tersebut merupakan kesempatan terakhirnya mengobrol dengan Titiek Puspa yang berlangsung pada Januari 2025 lalu.
Pencipta lagu sekaligus komposer ternama Melly Goeslaw juga turut terpukul atas meninggalnya wanita yang akrab disapa Eyang tersebut. Dalam unggahannya, Melly mengungkap bahwa sosok Titiek di matanya begitu hebat di industri seni.
“Perempuan hebat, seniman hebat, pencipta lagu wanita terbaik Indonesia. Tidak bisa main alat musik dan membaca not balok tapi karyanya sangat luar biasa,” kata Melly.
Lebih lanjut, Melly juga menyebut bahwa Titiek yang memberinya inspirasi musik bisa menyentuh siapa saja.” Eyang Titiek yang mengilhami saya berani membuat lagu, meski tidak bisa main alat musik. Eyang InsyaAllah akan menjadi penghuni surga Firdaus Allah SWT,” katanya.
Melly mengakhirinya tulisan di unggahannya dengan merekomendasikan Titiek untuk menerima penghargaan dari pemerintah. Di unggahannya itu, dia kemudian menandai akun Instagram Presiden RI Prabowo Subianto.
Legenda musik Indonesia lainnya, Hetty Koes Endang juga sempat mengunggah foto masa mudanya bersama Titiek Puspa. Foto tersebut merupakan momentum penting saat Hetty memenangkan juara 1 Festival Penyanyi Populer Tingkat Jakarta ke IV pada 1977 saat membawakan lagu berjudul "Cinta Putih" yang diciptakan oleh Titiek Puspa.
“Sejak awal karir Hetty pun dari jaman Festival, selalu didukung penuh oleh Eyang Titiek yang dulu sering menjadi Juri ketika Hetty masih berkompetisi,” kata Hetty dikutip dari akun Instagram resminya @hke57.
Di mata Hetty, Titiek Puspa merupakan sosok maestro dan senior bagi semua artis di Indonesia. “Semoga Eyang diampuni segala dosanya dan diberikan tempat terbaik disisi Allah SWT,” tutup Hetty.
Baca juga: Daftar Film Komedi yang Pernah Dibintangi Titiek Puspa
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Kabar ini diketahui publik melalui unggahan sejumlah artis dan pejabat publik. Penyanyi dangdut Inul Daratista menjadi salah satu yang paling pertama memberi kabar ini pada publik melalui unggahannya.
Dalam unggahannya melalui akun Instagram @inul.d, Inul membagikan fotonya semasa muda bersama Titiek Puspa. Bersama dengan unggahan tersebut juga, Inul mengabarkan bahwa Titiek berpulang pada 16.25 WIB.
Rencananya, keluarga akan mengantarkan Titiek ke peristirahatan terakhirnya di Pemakaman Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada hari ini (11/4/2025) setelah waktu Salat Jumat.
Baca juga: Rekam Jejak Titiek Puspa, Seniman Serba Bisa yang Tak Lekang oleh Waktu
Selain Inul, ucapan belasungkawa juga datang dari Menteri Kebudayaan Fadli Zon. Melalui unggahannya di platform media sosial X, Fadli juga mengucapkan selamat jalan kepada Titiek Puspa. "Selamat jalan komposer n penyanyi legendaris Indonesia, Mbak Titiek Puspa … al Fatihah," kata Fadli melalui akun X @fadlizon.
Fadli juga mengunggah beberapa fotonya bersama Titiek Puspa sembari menjelaskan bahwa foto tersebut merupakan kesempatan terakhirnya mengobrol dengan Titiek Puspa yang berlangsung pada Januari 2025 lalu.
Pencipta lagu sekaligus komposer ternama Melly Goeslaw juga turut terpukul atas meninggalnya wanita yang akrab disapa Eyang tersebut. Dalam unggahannya, Melly mengungkap bahwa sosok Titiek di matanya begitu hebat di industri seni.
“Perempuan hebat, seniman hebat, pencipta lagu wanita terbaik Indonesia. Tidak bisa main alat musik dan membaca not balok tapi karyanya sangat luar biasa,” kata Melly.
Lebih lanjut, Melly juga menyebut bahwa Titiek yang memberinya inspirasi musik bisa menyentuh siapa saja.” Eyang Titiek yang mengilhami saya berani membuat lagu, meski tidak bisa main alat musik. Eyang InsyaAllah akan menjadi penghuni surga Firdaus Allah SWT,” katanya.
Melly mengakhirinya tulisan di unggahannya dengan merekomendasikan Titiek untuk menerima penghargaan dari pemerintah. Di unggahannya itu, dia kemudian menandai akun Instagram Presiden RI Prabowo Subianto.
Legenda musik Indonesia lainnya, Hetty Koes Endang juga sempat mengunggah foto masa mudanya bersama Titiek Puspa. Foto tersebut merupakan momentum penting saat Hetty memenangkan juara 1 Festival Penyanyi Populer Tingkat Jakarta ke IV pada 1977 saat membawakan lagu berjudul "Cinta Putih" yang diciptakan oleh Titiek Puspa.
“Sejak awal karir Hetty pun dari jaman Festival, selalu didukung penuh oleh Eyang Titiek yang dulu sering menjadi Juri ketika Hetty masih berkompetisi,” kata Hetty dikutip dari akun Instagram resminya @hke57.
Di mata Hetty, Titiek Puspa merupakan sosok maestro dan senior bagi semua artis di Indonesia. “Semoga Eyang diampuni segala dosanya dan diberikan tempat terbaik disisi Allah SWT,” tutup Hetty.
Baca juga: Daftar Film Komedi yang Pernah Dibintangi Titiek Puspa
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.