Meyaksikan satwa liar di kebun binatang menjadi salah satu cara menghabiskan libur Lebaran (Sumber gambar/ilustrasi: Pexels/ Jamshed Ahmad)

Sambut Libur Lebaran 2025, Sederet Destinasi Wisata Hadirkan Program Hiburan Unik & Menarik

12 March 2025   |   16:30 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Libur lebaran tidak hanya menjadi ajang bagi banyak orang untuk bersilahturahmi dengan keluarga besar. Momen yang berlangsung setiap tahun ini juga kerap dimanfaatkan untuk berwisata atau pergi berlibur. Kondisi ini membuat sejumlah pengelola destinasi wisata bersiap dengan menyajikan berbagai hiburan. 

Pada momen libur Lebaran 2025, diprediksi akan lebih banyak orang pergi ke destinasi-destinasi wisata. Terlebih, libur anak sekolah tahun ini diputuskan cukup panjang, yakni mulai dari 21 Maret sampai 8 April 2025.

Head Of Corporate Communications PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. Ariyadi Eko Nugroho mengatakan bahwa pekan Libur Lebaran menjadi salah satu momen peak season atau momen dengan tingkat kunjungan yang tinggi.

Pada tersebut, jumlah pengunjung ke Ancol bisa mencapai 30.000-40.000 dalam sehari. “Rata-rata kunjungan per hari dapat naik hingga 3 sampai 4 kali lipat pada masa tersebut,” katanya kepada Hypeabis.id. 

Baca juga: Libur Anak Sekolah Untuk Lebaran 2025 Jadi Lebih Lama, Cek Tanggalnya

Untuk itu, manajemen tengah menyiapkan berbagai rangkaian event spesial lebaran menjelang momen libur Lebaran pada tahun ini dengan tema Rayakan Kemenangan Penuh Keajaiban yang akan dinikmati oleh semua pengunjung.

Dalam momen tersebut, banyak acara seru dan menakjubkan yang tidak boleh dilewatkan oleh Genhype di Ancol. Ariyadi mengungkapkan, event tersebut seperti bazar kuliner dan live music di area pantai, pertunjukkan Magic Eids dan Parade Spesial Robot di Dufan, serta Arabian Diver Show di Sea World.

Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati pertunjukkan Ketupat Rindu dan Light Percussion di Samudra, Live music dan fun games berhadiah di Atlantis, serta pertunjukkan Jungle Heroes di Jakarta Bird Land.

Persiapan untuk menyambut lebaran juga dilakukan oleh Taman Safari Indonesia. Alexander Zulkarnain, Senior VP Marketing Taman Safari Indonesia Group, mengatakan manajemen akan menghadirkan berbagai inovasi dan peningkatan layanan dalam menyambut libur Lebaran 2025.

“Untuk memberikan pengalaman wisata terbaik bagi pengunjung,” katanya kepada Hypeabis.id.

Salah satu destinasi anyar yang dapat menjadi tujuan bagi pengunjung di Taman Safari Indonesia pada masa libur Lebaran 2025 adalah Enchanting Valley Bogor dan Marine Safari Bali. Kedua destinasi ini dapat memberikan pengalaman baru kepada Genhype. Genhype dapat menikmati berbagai wahana tersebut, serta pengalaman melihat 10.000 satwa biota air laut dan tawar.

Selain itu, selama periode lebaran, Taman Safari Bogor juga menghadirkan Safari Malam Spesial yang akan berlangsung pada 1-7 April 2025. “Yang menawarkan pengalaman unik di malam hari dan banyak kejutan show di sini,” katanya.

Ajang lainnya yang juga ada di Taman Safari Indonesia adalah EID Safari Carnival yang menghadirkan Solo Safari pada 21 Maret – 21 April 2025 dengan berbagai wahana seperti Balloon Castle, Balloon Dome, Paint & Brush, Pony Riding, Magic Sand Land, dan Wonder Shop.

“Pengunjung juga dapat menikmati Magical Stage Show yang menampilkan magician show, clown attraction show, modern dance, flashmob, dan street show, serta Animal Parade spesial di Hari Raya,” ujarnya.

Sementara itu, di Jakarta Aquarium & Safari (JAQS), manajemen akan mengusung tema spesial dengan nuansa Timur Tengah yang memadukan keindahan biota laut dan satwa darat. Selain itu, Prigen juga akan menyuguhkan pertunjukan seperti Magnificent Jewel in Zabarjad Temple (TOT), 1001 Arabian Night at Interactive Living Museum, serta Parade Satwa pada Lebaran 2025.

Tak hanya itu, wahana baru Bull Riding juga menjadi salah satu yang akan hadir guna memacu adrenalin Genhype yang mencari tantangan pada saat libur Lebaran 2025.

“Dengan berbagai persiapan dan inovasi yang dihadirkan, Taman Safari Indonesia berkomitmen untuk menciptakan momen Lebaran yang penuh keceriaan, keajaiban, dan pengalaman tak terlupakan, dengan keamanan dan kenyamanan sebagai prioritas utama,” ujarnya. 

Baca juga: Daftar Film yang Rilis pada Libur Idulfitri 30 Maret-7 April 2025

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

SEBELUMNYA

Fakta-fakta Menarik Stadion Baru Manchester United Pengganti Old Trafford

BERIKUTNYA

Jenis-jenis Tes Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) 2025, Cek Informasi Lengkapnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: