Jajaran iPhone. (Sumber Foto: Unsplash/Daniel Romero)

Apple Rajai Penjualan Smartphone 2024, iPhone Model Ini Paling Laris

06 February 2025   |   15:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Apple mempertahankan posisinya sebagai vendor smartphone yang produknya paling diminati para penggemar gadget. Beberapa model ponsel pintar buatan perusahaan asal Amerika Serikat itu bahkan mendominasi pengiriman ke seluruh dunia.

Dari laporan terbaru Canalys, meskipun penjualan turun 1% dibandingkan tahun lalu, permintaan ponsel dari Apple yakni iPhone, tumbuh di negara berkembang dan terbilang stabil di Amerika Utara serta Eropa, mengimbangi tantangannya di China. Adapun pengiriman iPhone pada 2024 mencapai 225,9 juta unit. 

“Apple dan Samsung tetap tangguh di tengah permintaan flagship yang kuat, mencerminkan tren premiumisasi pasar yang berkelanjutan,” ujar Sanyam Chaurasia, Analis Senior Canalys dalam laporannya, dikutip Hypeabis.id, Kamis (6/2/2024). 

Baca Juga: Intip Perkiraan Spesifikasi & Fitur iPhone 17

Adapun model yang merajai penjualan Apple pada 2024 yakni iPhone 15. Smartphone yang rilis global pada 12 September 2023 ini dikenal kokoh dan ringan lantaran menggunakan material aluminium. 

Smartphone ini dibekali dua kamera pada bagian belakang, dengan kamera utama 48MP. Untuk pengisian daya, iPhone 15 menggunakan Type C. 

Posisi ponsel pintar terlaris kedua ditempati iPhone 16 Pro Max. Dari data Canalys, pengiriman 16 Pro dan Pro Max pada 2024, 11 persen lebih tinggi daripada 15 Pro dan Pro Max pada 2023, mencapai lebih dari 55 juta unit. 

“Performa model Pro dalam seri 16 menjadi pendorong utama iPhone 16 yang mengungguli performa iPhone 15,” jelas Chaurasia.

Untuk posisi ketiga smartphone terlaris 2024 masih dari Apple, yakni iPhone 15 Pro Max. Baru pada posisi keempat, Samsung mengambil alih dengan Galaxy A15. 

Diketahui, Galaxy A15 merupakan produk Samsung kelas entry level yang awal peluncurannya dibanderol mulai dari Rp2,89 juta. Memiliki layar 6,5 inci berpanel Super AMOLED dengan refresh rate 90Hz, ponsel ini dibekali tiga kamera pada bagian belakang.

Kamera Galaxy A15 terdiri dari kamera utama 50MP, lensa ultra wide 5MP, dan lensa makro 2MP. Sementara kamera depan memiliki resolusi 13MP. 

Pengiriman ponsel terbanyak kelima kembali ditempati Apple dengan iPhone 16 Pro. Berlanjut ke posisi enam dengan model iPhone 15 Pro dan iPhone 16 pada posisi ketujuh.

Samsung dengan Galaxy A15 5G menempati posisi kedelapan. Baru disusul seri flagshipnya, Galaxy S24 Ultra di posisi kesembilan. Sementara itu, iPhone 13 menempati posisi kesepuluh sebagai ponsel terlaris pada 2024. 

Chaurasia menyebut Samsung menghasilkan volume seri S terkuatnya sejak 2019. Samsung bercita-cita untuk melanjutkan pertumbuhan seri S dengan Galaxy S25, melalui fokus berkelanjutan pada pengalaman bertenaga AI termasuk langganan Gemini Advanced yang saling melengkapi. 

“Meningkatkan pengguna seri A kelas menengah saat ini ke model standar dan plus akan menjadi elemen kunci bagi Samsung untuk mencapai ambisinya,” tutur Chaurasia. 

Baca Juga: Rumor iPhone 17 Air Bawa Desain Ultra Tipis, Ada Fitur yang Dipangkas?

Editor: M. Taufikul Basari
 

SEBELUMNYA

Mau Mengabdi Jadi Anggota Polisi? Cek Syarat & Link Pendaftaran Polri 2025

BERIKUTNYA

Mengenal Konsep Music Diplomacy, Ketika Jazz Menjadi Alat Diplomasi

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: