Trailer Reacher Season 3 Dirilis, Tayang 20 Februari 2025 di Prime Video
10 January 2025 |
06:37 WIB
Aktor Alan Ritchson siap beraksi kembali sebagai Jack Reacher dalam musim ketiga serial Reacher. Layanan streaming Prime Video mengumumkan tiga episode pertama Reacher Season 3 akan tayang mulai 20 Februari 2025, dan bagian selanjutnya tayang setiap Kamis hingga 27 Maret 2025.
Reacher merupakan serial kriminal-laga Amerika yang rilis pertama kali pada 2022. Diadaptasi dari novel Persuader karya penulis Lee Child, serial ini mengikuti kisah karakter utama Jack Reacher yang dibintangi oleh Alan Ritchson.
Jelang perilisannya, Prime Video pun meluncurkan trailer Reacher Season 3. Video dimulai dengan adegan Jack Reacher (diperankan oleh Alan Ritchson) yang direkrut untuk menjalankan misi yang kali ini melibatkan pemilik bisnis impor karpet dan Badan Penegakan Narkoba (DEA).
Namun, dalam menjalankan misinya, Reacher menemui kendala yakni harus berhadapan dengan Quinn (Brian Tee), mantan perwira militer dengan rekam jejak kejahatan mengerikan, yang harus terlibat dalam misi tersebut.
Baca juga: Trailer You’re Cordially Invited Hadirkan Komedi Pesta Pernikahan
Baca juga: Trailer You’re Cordially Invited Hadirkan Komedi Pesta Pernikahan
Reacher pun menjalankan rencananya untuk menjadi informan rahasia sebuah bisnis yang meragukan. Hal itu membawanya dalam pertentangan langsung dengan karakter utama pada musim ketiga yakni Quinn dan Paulie (Olivier Richters), pria raksasa setinggi 7 kaki yang menjadi penantang Reacher.
Trailer juga menampilkan deretan cuplikan adegan aksi mulai dari baku tembak, adu fisik, upaya pengkhianatan, hingga adegan Reacher dan Paulie yang mencoba mengalahkan satu sama lain.
Reacher Season 3. (Sumber gambar: Prime Video)
Berdasarkan novel Lee Child, Persuader, musim ketiga dari serial ini akan mengikuti lanjutan kisah Reacher, yang terlibat aksi berlatar di pusat sebuah perusahaan kriminal besar. Dia mencoba menyelamatkan seorang informan DEA yang sedang menyamar dan waktunya hampir habis.
Di sana, Reacher menemukan dunia rahasia dan kekerasan, yang mengharuskannya menghadapi beberapa urusan yang belum selesai dari masa lalunya.
Reacher musim ketiga kembali dibintangi oleh Alan Ritchson sebagai Jack Reacher dengan Maria Sten yang kembali memerankan sebagai Frances Neagley. Pendatang baru dalam pemeran musim ini adalah Anthony Michael Hall sebagai Zachary Beck, dan Sonya Cassidy sebagai Susan Duffy.
Selain itu, ada juga Brian Tee sebagai Quinn, Johnny Berchtold sebagai Richard Beck, Robert Montesinos sebagai Guillermo Villanueva, Olivier Richters sebagai Paulie, dan Daniel David Stewart sebagai Steven Elliot.
Reacher merupakan serial kriminal-laga Amerika yang rilis pertama kali pada 2022. Diadaptasi dari novel Persuader karya penulis Lee Child, serial ini mengikuti kisah karakter utama Jack Reacher yang dibintangi oleh Alan Ritchson.
Jack Reacher adalah seorang mantan polisi militer Angkatan Darat AS yang memiliki kekuatan, kecerdasan, dan kemampuan yang luar biasa. Selama perjalanannya, Reacher bertemu dengan penjahat berbahaya dan berusaha melawan mereka.
Musim pertama Reacher tayang di Prime Video pada 4 Februari 2022, dilanjutkan dengan sekuelnya pada 15 Desember 2023. Dua tahun berselang, musim ketiga serial ini akhirnya akan tayang pada 20 Februari 2025. Adapun, Prime Video, mengumumkan bahwa Reacher telah resmi diperpanjang untuk musim keempat yang akan memulai syuting tahun ini.
Baca juga: Teaser Trailer Mission Impossible 8 Meluncur, Tom Cruise Kembali Beraksi
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Baca juga: Teaser Trailer Mission Impossible 8 Meluncur, Tom Cruise Kembali Beraksi
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.