Rosé BLACKPINK Bakal Rilis Single Number One Girl 22 November 2024
19 November 2024 |
21:30 WIB
Rose BLACKPINK akan kembali merilis karya solo barunya. Setelah sukses dengan hit Apt. yang berkolaborasi dengan Bruno Mars, kini Rose bersiap meluncurkan single anyar berjudul Number One Girl. Lagu kedua yang akan masuk dalam album solo perdananya itu dijadwalkan rilis pada 22 November 2024 pukul 14.00 KST atau 12.00 WIB.
Kabar perilisan lagu tersebut diumumkan oleh label THE BLACK LABEL, melalui akun media sosial resmi mereka. Dalam unggahannya, pihak label menyertakan foto Rose mengenakan kaos putih dengan rambut blonde ikalnya. Pada kaos yang dikenakannya itu, tertulis judul lagu baru Rose, Number One Girl.
Baca juga: Puncaki Tangga Lagu, Ini Makna di Balik Lagu APT. Rosé BLACKPINK & Bruno Mars
Meski baru akan dirilis pada 22 November 2024, pihak label telah membuka prapenjualan atau pre-save lagu Number One Girl. Penggemar bisa mengakses lagu itu terlebih dahulu dengan melakukan pre-save di sejumlah layanan streaming musik, seperti Apple Music, Spotify, iTunes Store, Amazon Music, dan YouTube Music.
Selain itu, penggemar juga bisa memesan album Rose mendatang, Rosie, dalam sesi prapenjualan melalui situs berikut ini. Penggemar bisa mendapatlan album Rosie dengan berbagai versi termasuk vinyl dan CD dari single Apt., yang dibanderol dengan harga mulai dari US$3,98 hingga US$54,99.
Number One Girl merupakan single kedua dari album penuh solo perdana Rose, Rosie, yang dijadwalkan rilis pada 6 Desember 2024. Sebelumnya, penyanyi pemilik nama asli Roseanne Park itu merilis single Apt. yang berduet dengan Bruno Mars. Lagu yang diluncurkan pada 18 Oktober 2024 itu pun sukses di pasaran.
Pada 12 November 2024, Billboard melaporkan bahwa lagu Apt. masih bertengger di 15 besar tangga lagu Billboard Hot 100 selama tiga minggu berturut-turut. Sebelumnya, lagu itu juga sempat menduduki posisi di nomor 8, yang menjadikan Rose sebagai artis K-Pop wanita pertama yang meraih capaian tersebut.
Berkat lagu Apt., Rose juga menjadi artis solo K-Pop wanita pertama yang menduduki posisi puncak tangga lagu Billboard Global 200 dan Global Excl. US selama tiga minggu berturut-turut. Termasuk, berhasil masuk dalam Billboard Artist 100 dan menempati posisi ke-83 selama empat minggu berturut-turut.
Tak sampai situ, lagu Apt. juga bertahan di posisi nomor 6 pada minggu ketiga perilisannya di tangga lagu Billboard Digital Song Sales. Hal ini menjadikan Apt. menjadi lagu terlaris keenam di Amerika Serikat. Termasuk, berada di posisi nomor 23 di tangga lagu Pop Airplay Billboard.
Begitupun dengan video musik Apt. yang meraih 300 juta views dengan rekor waktu tercepat, sebagaimana dilaporkan Soompi. Capaian itu diraih video musik Apt. selama 22 hari, melampaui rekor sebelumnya yakni sekitar 25 hari yang dipegang oleh solois PSY tahun 2013 dengan video musik single Gentleman.
Capaian ini menjadikan Apt. menjadi video musik tercepat yang meraih 300 juta views di YouTube pada 2024, sekaligus menjadi tercepat keenam sepanjang masa.
Lagu Apt. dan Number One Girl menjadi dua lagu pertama yang dirilis Rose jelang peluncuran album penuh perdananya, Rosie. Album tersebut dijadwalkan rilis pada 6 Desember 2024. Berisikan 12 lagu, album ini akan menandai perilisan solo pertamanya sejak meninggalkan YG Entertainment dan Interscope Records pada 2023, dan menandatangani kontrak dengan THE BLACK LABEL pada Juni 2024.
Dalam unggahan di akun media sosial pribadinya, Rose menceritakan kisah di balik penggarapan album Rosie. Penyanyi berusia 27 tahun itu bercerita bahwa pembuatan albumnya dimulai setelah dia menyelesaikan tur konser dunia Born Pink bersama BLACKPINK pada tahun lalu. Album Rosie digarapnya di Los Angeles, AS, selama satu tahun terakhir.
"Prosesnya membuat saya selama satu tahun masuk dan keluar studio, menulis lagu dengan penulis lagu dan produser yang baru pertama kali saya temui, mencoba mencari tahu bab berikutnya dalam karier saya," tulis penyanyi berdarah Korea Selatan-Selandia Baru itu, dikutip dari akun Instagram @roses_are_rosie.
Rose juga bercerita bahwa dalam prosesnya, dia kerap harus bergadang dengan perasaan bingung dan hilang arah. Namun, berkat dukungan dari orang-orang terdekatnya, dia bisa menyelesaikan penggarapan album tersebut hingga akhirnya mengumumkan tanggal perilisannya.
"Saya telah mencurahkan darah dan air mata saya ke dalam album ini. Saya tidak sabar menunggu kalian mendengarkan jurnal kecil saya ini. Rosie, adalah nama panggilan teman-teman dan keluarga saya. Dengan album ini, saya harap kalian semua merasa lebih dekat dengan saya," tulisnya.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Kabar perilisan lagu tersebut diumumkan oleh label THE BLACK LABEL, melalui akun media sosial resmi mereka. Dalam unggahannya, pihak label menyertakan foto Rose mengenakan kaos putih dengan rambut blonde ikalnya. Pada kaos yang dikenakannya itu, tertulis judul lagu baru Rose, Number One Girl.
Baca juga: Puncaki Tangga Lagu, Ini Makna di Balik Lagu APT. Rosé BLACKPINK & Bruno Mars
Meski baru akan dirilis pada 22 November 2024, pihak label telah membuka prapenjualan atau pre-save lagu Number One Girl. Penggemar bisa mengakses lagu itu terlebih dahulu dengan melakukan pre-save di sejumlah layanan streaming musik, seperti Apple Music, Spotify, iTunes Store, Amazon Music, dan YouTube Music.
Selain itu, penggemar juga bisa memesan album Rose mendatang, Rosie, dalam sesi prapenjualan melalui situs berikut ini. Penggemar bisa mendapatlan album Rosie dengan berbagai versi termasuk vinyl dan CD dari single Apt., yang dibanderol dengan harga mulai dari US$3,98 hingga US$54,99.
number one girl
— THEBLACKLABEL (@THEBLACKLABEL) November 19, 2024
November 22. 12AM EST | 2PM KST
pre-save now
? https://t.co/oDW8nTokld ?#ROSÉ #?? #number_one_girl#THEBLACKLABEL # pic.twitter.com/oLhWfkV9H0
Number One Girl merupakan single kedua dari album penuh solo perdana Rose, Rosie, yang dijadwalkan rilis pada 6 Desember 2024. Sebelumnya, penyanyi pemilik nama asli Roseanne Park itu merilis single Apt. yang berduet dengan Bruno Mars. Lagu yang diluncurkan pada 18 Oktober 2024 itu pun sukses di pasaran.
Pada 12 November 2024, Billboard melaporkan bahwa lagu Apt. masih bertengger di 15 besar tangga lagu Billboard Hot 100 selama tiga minggu berturut-turut. Sebelumnya, lagu itu juga sempat menduduki posisi di nomor 8, yang menjadikan Rose sebagai artis K-Pop wanita pertama yang meraih capaian tersebut.
Berkat lagu Apt., Rose juga menjadi artis solo K-Pop wanita pertama yang menduduki posisi puncak tangga lagu Billboard Global 200 dan Global Excl. US selama tiga minggu berturut-turut. Termasuk, berhasil masuk dalam Billboard Artist 100 dan menempati posisi ke-83 selama empat minggu berturut-turut.
Tak sampai situ, lagu Apt. juga bertahan di posisi nomor 6 pada minggu ketiga perilisannya di tangga lagu Billboard Digital Song Sales. Hal ini menjadikan Apt. menjadi lagu terlaris keenam di Amerika Serikat. Termasuk, berada di posisi nomor 23 di tangga lagu Pop Airplay Billboard.
Begitupun dengan video musik Apt. yang meraih 300 juta views dengan rekor waktu tercepat, sebagaimana dilaporkan Soompi. Capaian itu diraih video musik Apt. selama 22 hari, melampaui rekor sebelumnya yakni sekitar 25 hari yang dipegang oleh solois PSY tahun 2013 dengan video musik single Gentleman.
Capaian ini menjadikan Apt. menjadi video musik tercepat yang meraih 300 juta views di YouTube pada 2024, sekaligus menjadi tercepat keenam sepanjang masa.
Lagu Apt. dan Number One Girl menjadi dua lagu pertama yang dirilis Rose jelang peluncuran album penuh perdananya, Rosie. Album tersebut dijadwalkan rilis pada 6 Desember 2024. Berisikan 12 lagu, album ini akan menandai perilisan solo pertamanya sejak meninggalkan YG Entertainment dan Interscope Records pada 2023, dan menandatangani kontrak dengan THE BLACK LABEL pada Juni 2024.
Dalam unggahan di akun media sosial pribadinya, Rose menceritakan kisah di balik penggarapan album Rosie. Penyanyi berusia 27 tahun itu bercerita bahwa pembuatan albumnya dimulai setelah dia menyelesaikan tur konser dunia Born Pink bersama BLACKPINK pada tahun lalu. Album Rosie digarapnya di Los Angeles, AS, selama satu tahun terakhir.
"Prosesnya membuat saya selama satu tahun masuk dan keluar studio, menulis lagu dengan penulis lagu dan produser yang baru pertama kali saya temui, mencoba mencari tahu bab berikutnya dalam karier saya," tulis penyanyi berdarah Korea Selatan-Selandia Baru itu, dikutip dari akun Instagram @roses_are_rosie.
Rose juga bercerita bahwa dalam prosesnya, dia kerap harus bergadang dengan perasaan bingung dan hilang arah. Namun, berkat dukungan dari orang-orang terdekatnya, dia bisa menyelesaikan penggarapan album tersebut hingga akhirnya mengumumkan tanggal perilisannya.
"Saya telah mencurahkan darah dan air mata saya ke dalam album ini. Saya tidak sabar menunggu kalian mendengarkan jurnal kecil saya ini. Rosie, adalah nama panggilan teman-teman dan keluarga saya. Dengan album ini, saya harap kalian semua merasa lebih dekat dengan saya," tulisnya.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.