Shin Tae-yong Luncurkan STY Foundation, Bina Talenta Muda Sepak Bola Indonesia
06 November 2024 |
17:33 WIB
Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Shin Tae-yong, baru saja mendirikan STY Foundation, sebuah yayasan yang bertujuan untuk mengembangkan talenta sepak bola di Indonesia. Fokus programnya ialah pada pembinaan pemain-pemain muda.
Shin Tae-yong mengatakan membangun ekosistem sepak bola yang baik dan berkelanjutan bisa dimulai dari generasi muda. Menurutnya, investasi pembinaan generasi muda merupakan kunci untuk membangun masa depan sepak bola Indonesia.
Melalui yayasan ini, Shin Tae-yong berharap dapat memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan talenta muda di Indonesia. Sebab, potensinya sebenarnya sangatlah besar.
Baca juga: Pelatih Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan PSSI Hingga 2027
Dalam membangun STY Foundation, pelatih asal Korsel ini turut menggandeng Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad sebagai penasihat yayasan.
“Saya melihat perkembangan sepak bola anak-anak muda itu masih ada kurangnya. Jadi, saya meminta ke Raffi Ahmad, untuk ikut membantu sepak bola anak-anak ini berkembang,” ujar Pelatih Shin dalam pembukaan STY Foundation, dikutip dari YouTube RANS Entertainment, Rabu (6/11/2024).
Menurutnya, potensi anak-anak muda Indonesia yang berbakat di bidang sepak bola sebenarnya cukup besar. Namun, dirinya melihat belum ada infrastruktur yang tepat untuk mengembangkan dan merawat bakat-bakat tersebut.
Padahal, generasi muda ini nantinya akan menjadi wajah dari sepak bola Indonesia. Oleh karena itu, potensinya mesti benar-benar dijaga.
STY Foundation memiliki empat visi utama. Pertama, meningkatkan infrastruktur olahraga dan menciptakan profesional olahraga yang terampil. Kedua, membangun program pendidikan lanjutan dan jaringan manajemen kesehatan.
Ketiga, mengembangkan inovasi industri dan teknologi melalui jaringan olahraga. Keempat, memberdayakan bakat sepak bola generasi mendatang melalui jaringan komunitas yang kuat. Kelima, mendukung keharmonisan sosial melalui budaya sepak bola.
Kendati demikian, yayasan ini tidak hanya akan berfokus pada pelatihan teknis. Namun, yayasan ini juga akan menekankan pentingnya pendidikan karakter bagi pemain muda.
Dengan demikian, Shin Tae-yong berharap di masa depan akan tercipta kualitas pemain sepak bola nasional yang tidak hanya berbakat, tetapi juga berintegritas.
“Semoga STY Foundation bisa mewujudkan banyak mimpi anak-anak jadi sepak bola,” imbuhnya.
Shin Tae-yong kemudian bercerita soal Witan Sulaiman dan Rizky Ridho sebagai contoh pemain Indonesia yang berbakat. Menurutnya, kedua pemain ini mesti memiliki penerus yang juga hebat.
Sebagai langkah awal, STY Foundation akan menggelar kejuaraan usia muda. Namun, belum ada informasi lanjutan mengenai rencana kompetisi tersebut digelar.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Shin Tae-yong mengatakan membangun ekosistem sepak bola yang baik dan berkelanjutan bisa dimulai dari generasi muda. Menurutnya, investasi pembinaan generasi muda merupakan kunci untuk membangun masa depan sepak bola Indonesia.
Melalui yayasan ini, Shin Tae-yong berharap dapat memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan talenta muda di Indonesia. Sebab, potensinya sebenarnya sangatlah besar.
Baca juga: Pelatih Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan PSSI Hingga 2027
Dalam membangun STY Foundation, pelatih asal Korsel ini turut menggandeng Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad sebagai penasihat yayasan.
“Saya melihat perkembangan sepak bola anak-anak muda itu masih ada kurangnya. Jadi, saya meminta ke Raffi Ahmad, untuk ikut membantu sepak bola anak-anak ini berkembang,” ujar Pelatih Shin dalam pembukaan STY Foundation, dikutip dari YouTube RANS Entertainment, Rabu (6/11/2024).
Menurutnya, potensi anak-anak muda Indonesia yang berbakat di bidang sepak bola sebenarnya cukup besar. Namun, dirinya melihat belum ada infrastruktur yang tepat untuk mengembangkan dan merawat bakat-bakat tersebut.
Padahal, generasi muda ini nantinya akan menjadi wajah dari sepak bola Indonesia. Oleh karena itu, potensinya mesti benar-benar dijaga.
STY Foundation memiliki empat visi utama. Pertama, meningkatkan infrastruktur olahraga dan menciptakan profesional olahraga yang terampil. Kedua, membangun program pendidikan lanjutan dan jaringan manajemen kesehatan.
Ketiga, mengembangkan inovasi industri dan teknologi melalui jaringan olahraga. Keempat, memberdayakan bakat sepak bola generasi mendatang melalui jaringan komunitas yang kuat. Kelima, mendukung keharmonisan sosial melalui budaya sepak bola.
Kendati demikian, yayasan ini tidak hanya akan berfokus pada pelatihan teknis. Namun, yayasan ini juga akan menekankan pentingnya pendidikan karakter bagi pemain muda.
Dengan demikian, Shin Tae-yong berharap di masa depan akan tercipta kualitas pemain sepak bola nasional yang tidak hanya berbakat, tetapi juga berintegritas.
“Semoga STY Foundation bisa mewujudkan banyak mimpi anak-anak jadi sepak bola,” imbuhnya.
Shin Tae-yong kemudian bercerita soal Witan Sulaiman dan Rizky Ridho sebagai contoh pemain Indonesia yang berbakat. Menurutnya, kedua pemain ini mesti memiliki penerus yang juga hebat.
Sebagai langkah awal, STY Foundation akan menggelar kejuaraan usia muda. Namun, belum ada informasi lanjutan mengenai rencana kompetisi tersebut digelar.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.