Desktop iMac dengan Chip M4 Resmi Diumumkan, Harga Mulai Rp20 Jutaan
29 October 2024 |
17:10 WIB
Apple punya dua seri unggulan untuk perangkat komputer. Ada MacBook yang mengusung konsep komputer jinjing atau laptop, dan iMac yang merupakan komputer desktop. Terbaru, raksasa teknologi asal Amerika Serikat itu mengumumkan produk mutakhirnya, yakni iMac yang dilengkapi cip M4 dan Apple Intelligence.
Apple Senior Vice President of Hardware Engineering, John Ternus mengatakan bahwa jutaan orang telah menggunakan iMac, baik dari kalangan perorangan untuk perangkat rumahan sampai pengusaha di lingkungan kantor. Kini, perusahaan menghadirkan produk anyar yang lebih tangguh lagi.
“Dengan fitur-fitur luar biasa dari Apple Intelligence dan kinerja Apple Silicon yang tangguh, iMac baru mengubah permainan sekali lagi,” katanya dalam pengumuman perilisan.
Baca juga: Cek Spesifikasi & Harga iPad Mini yang Dibekali Apple Intelligence
Perangkat iMac yang ditenagai dengan cip tersebut punya kinerja hingga 1,7 kali lebih cepat ketimbang iMac dengan prosesor M1. Peningkatannya juga berpengaruh pada penggunaan untuk bermain gim dengan frame rate hingga 2 kali lebih tinggi, serta untuk pengeditan konten media yang 2,1 lebih cepat.
Sementara itu, dibandingkan dengan PC all-in-one 24 inci paling populer dengan cip Intel Core 7 terbaru, iMac dengan cip M4 bisa 4,5 kali lebih cepat.
Beberapa contoh pengaplikasian teknologi itu adalah Writing Tools di seluruh sistem, yang memungkinkan pengguna menyempurnakan kata-kata dengan menulis ulang, mengoreksi, dan meringkas teks. Selain itu, Siri di perangkat ini juga didesain ulang dengan memanfaatkan teknologi AI. Hasilnya, pengguna bisa beralih antara permintaan lisan dan ketik untuk mempercepat tugas sehari-hari.
Namun, perlu dicatat bahwa fitur-fitur Apple Intelligence baru akan tersedia pada Desember 2024. Nantinya, perusahaan akan juga memperkenalkan fitur seperti Image Playground untuk pengguna membuat gambar berbasis AI dan Genmoji untuk membuat emoji khusus dalam waktu singkat.
Bagian layarnya dilengkapi dengan kamera Center Stage 12MP baru, dengan dukungan Desk View. Untuk urusan audio dan video, perangkat ini dilengkapi dengan tiga mikrofon kualitas studio dan enam speaker. Sementara itu, bagian input/output, iMac menggunakan porta USB-C yang mendukung Thunderbolt 4 untuk transfer data super cepat. Ditambah dengan dukungan Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3 untuk konektivitas.
Komputer desktop ini tersedia dalam tujuh pilihan warna cerah yakni hijau, kuning, jingga, merah muda, ungu, biru, dan perak. Apple membanderol perangkat anyarnya dengan harga mulai dari US$1.299 atau sekitar Rp20,4 juta dengan memori 16GB. iMac M4 sudah bisa dipesan, dan akan tersedia pada Jumat, 8 November 2024.
Baca juga: Ini Alasan Apple Belum Bisa Menjual iPhone 16 di Indonesia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Fajar Sidik
Apple Senior Vice President of Hardware Engineering, John Ternus mengatakan bahwa jutaan orang telah menggunakan iMac, baik dari kalangan perorangan untuk perangkat rumahan sampai pengusaha di lingkungan kantor. Kini, perusahaan menghadirkan produk anyar yang lebih tangguh lagi.
“Dengan fitur-fitur luar biasa dari Apple Intelligence dan kinerja Apple Silicon yang tangguh, iMac baru mengubah permainan sekali lagi,” katanya dalam pengumuman perilisan.
Baca juga: Cek Spesifikasi & Harga iPad Mini yang Dibekali Apple Intelligence
Cip M4
Highlight utama kehadiran iMac kali ini adalah cip M4, yang mampu meningkatkan performa jauh lebih tinggi dari generasi-generasi sebelumnya. Apple mengeklaim bahwa M4 punya inti CPU tercepat di dunia.Perangkat iMac yang ditenagai dengan cip tersebut punya kinerja hingga 1,7 kali lebih cepat ketimbang iMac dengan prosesor M1. Peningkatannya juga berpengaruh pada penggunaan untuk bermain gim dengan frame rate hingga 2 kali lebih tinggi, serta untuk pengeditan konten media yang 2,1 lebih cepat.
Sementara itu, dibandingkan dengan PC all-in-one 24 inci paling populer dengan cip Intel Core 7 terbaru, iMac dengan cip M4 bisa 4,5 kali lebih cepat.
Apple Intelligence
Selain cip, Apple juga memberi ruang khusus untuk fitur Apple Intelligence di perangkat iMac terbaru yang satu ini. Perusahaan memanfaatkan kemampuan Apple Silicon dan Neural Engine untuk mengeksplorasi penggunaan kecerdasan buatan generatif di komputer pribadi.Beberapa contoh pengaplikasian teknologi itu adalah Writing Tools di seluruh sistem, yang memungkinkan pengguna menyempurnakan kata-kata dengan menulis ulang, mengoreksi, dan meringkas teks. Selain itu, Siri di perangkat ini juga didesain ulang dengan memanfaatkan teknologi AI. Hasilnya, pengguna bisa beralih antara permintaan lisan dan ketik untuk mempercepat tugas sehari-hari.
Namun, perlu dicatat bahwa fitur-fitur Apple Intelligence baru akan tersedia pada Desember 2024. Nantinya, perusahaan akan juga memperkenalkan fitur seperti Image Playground untuk pengguna membuat gambar berbasis AI dan Genmoji untuk membuat emoji khusus dalam waktu singkat.
iMac M4 (Sumber gambar: Apple)
Spesifikasi iMac M4
Adapun, spesifikasi lain dari iMac dengan cip M4 dan Apple Intelligence adalah layar Retina 24 inci yang punya resolusi 4,5K. Apple juga menyediakan opsi kaca bertekstur nano untuk mengurangi pantulan dan silau, sekaligus mempertahankan kualitas gambar yang tinggi.Bagian layarnya dilengkapi dengan kamera Center Stage 12MP baru, dengan dukungan Desk View. Untuk urusan audio dan video, perangkat ini dilengkapi dengan tiga mikrofon kualitas studio dan enam speaker. Sementara itu, bagian input/output, iMac menggunakan porta USB-C yang mendukung Thunderbolt 4 untuk transfer data super cepat. Ditambah dengan dukungan Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3 untuk konektivitas.
Komputer desktop ini tersedia dalam tujuh pilihan warna cerah yakni hijau, kuning, jingga, merah muda, ungu, biru, dan perak. Apple membanderol perangkat anyarnya dengan harga mulai dari US$1.299 atau sekitar Rp20,4 juta dengan memori 16GB. iMac M4 sudah bisa dipesan, dan akan tersedia pada Jumat, 8 November 2024.
Baca juga: Ini Alasan Apple Belum Bisa Menjual iPhone 16 di Indonesia
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Fajar Sidik
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.