MPL ID Musim 14: RRQ Hoshi Bertemu Team Liquid ID di Grand Finals
27 October 2024 |
13:00 WIB
Tim RRQ Hoshi akan berjumpa dengan Team Liquid ID di babak grand finals ajang Mobile Legends: Bang Bang Profesional League (MPL) Indonesia Musim 14 pada Minggu, 27 Oktober 2024. Pertemuan antara tim RRQ Hoshi dan Team Liquid ID di babak grand finals akan menjadi pertemuan yang kedua dan akan berlangsung dengan ketat.
Berdasarkan laman MPL ID, RRQ Hoshi berada di grand finals melalui upper bracket. Tim yang dilatih oleh Alfi Nelphyana atau Khezcute tersebut memiliki penampilan yang gemilang di ajang MPL Indonesia Musim 14.
Pada babak regular season, RRQ Hoshi menduduki peringkat pertama dengan match point 13. Posisi tersebut membuatnya langsung menuju ronde dua babak playoffs yang berlangsung pada Kamis, 24 Oktober 2024.
Baca juga: MPL ID Musim 14: Bigetron Alpha & Geek Fam Melaju ke Ronde 2 Babak Playoffs
Sementara itu, memasuki ronde kedua babak playoffs, RRQ Hoshi berhadapan dengan Geek Fam yang berhasil menang atas Fnatic Onic di ronde pertama. pada ronde ini, RRQ Hoshi menunjukkan ketangguhannya dengan mengalahkan Geek Fam dengna skor 3-1. Kemenangan atas Geek Fam membuat RRQ Hoshi melaju ke upper bracket finals dan bertemu dengan Tim Liquid ID.
Team Liquid ID berhasil mencapai final upper bracket setelah mengalahkan Bigetron Alpha di ronde kedua babak playoffs dengan skor 3-2. Pada babak final upper bracket, RRQ Hoshi berhasil mengalahkan Team Liquid ID dengan skor yang sangat ketat, yakni 3-2. Kemenangan tim yang berjuluk Raja dari Segala Raja itu mengantarkannya ke babak grand finals.
Di sisi lain, Team Liquid yang kalah di final upper bracket harus bertarung di lower bracket dan kembali berhadapan dengan Bigetron Alpha – yang berhasil menuju final setelah mengalahkan Geek Fam 3-0.
Lanjut ke final lower bracket, Team Liquid ID kembali menunjukkan ketangguhannya dengan mengalahkan Bigetron Alpha secara telak, yakni 3-0. Partai grand finals MPL Indonesia Musim 14 akan berlangsung pada pukul 17.00 WIB. Acara MPL Indonesia Musim 14 diadakan di Eldorado Dome Bandung, Jawa Barat.
Tiket pertandingan tersebut juga tercatat sudah habis terjual. Genhype yang sudah memiliki tiket sebaiknya datang lebih awal karena gerbang akan dibuka pada pukul 16.00 WIB.
Untuk diketahui, MPL Indonesia Musim 14 diikuti oleh 9 tim esports. Pertandingan dimulai dari babak Regular Season yang berlangsung selama 9 pekan dari Jumat, 9 Agustus 2024 dan berakhir pada Minggu, 6 Oktober 2024. Dari babak itu, tim dengan posisi 1-6 masuk ke dalam babak Playoff untuk melakoni pertandingan lanjutan, dan berebut menjadi juara.
6 tim yang masuk babak playoffs adalah Bigetron Alpha, Alter Ego, Fnatic Onic, Geek Fam, RRQ Hoshi, dan Team Liquid ID. Dari 6 tim itu, 4 di antaranya harus menjalani ronde pertama playoffs. Sementara itu, 2 lainnya langsung menuju ronde dua babak tersebut.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Berdasarkan laman MPL ID, RRQ Hoshi berada di grand finals melalui upper bracket. Tim yang dilatih oleh Alfi Nelphyana atau Khezcute tersebut memiliki penampilan yang gemilang di ajang MPL Indonesia Musim 14.
Pada babak regular season, RRQ Hoshi menduduki peringkat pertama dengan match point 13. Posisi tersebut membuatnya langsung menuju ronde dua babak playoffs yang berlangsung pada Kamis, 24 Oktober 2024.
Baca juga: MPL ID Musim 14: Bigetron Alpha & Geek Fam Melaju ke Ronde 2 Babak Playoffs
Sementara itu, memasuki ronde kedua babak playoffs, RRQ Hoshi berhadapan dengan Geek Fam yang berhasil menang atas Fnatic Onic di ronde pertama. pada ronde ini, RRQ Hoshi menunjukkan ketangguhannya dengan mengalahkan Geek Fam dengna skor 3-1. Kemenangan atas Geek Fam membuat RRQ Hoshi melaju ke upper bracket finals dan bertemu dengan Tim Liquid ID.
Team Liquid ID berhasil mencapai final upper bracket setelah mengalahkan Bigetron Alpha di ronde kedua babak playoffs dengan skor 3-2. Pada babak final upper bracket, RRQ Hoshi berhasil mengalahkan Team Liquid ID dengan skor yang sangat ketat, yakni 3-2. Kemenangan tim yang berjuluk Raja dari Segala Raja itu mengantarkannya ke babak grand finals.
Di sisi lain, Team Liquid yang kalah di final upper bracket harus bertarung di lower bracket dan kembali berhadapan dengan Bigetron Alpha – yang berhasil menuju final setelah mengalahkan Geek Fam 3-0.
Lanjut ke final lower bracket, Team Liquid ID kembali menunjukkan ketangguhannya dengan mengalahkan Bigetron Alpha secara telak, yakni 3-0. Partai grand finals MPL Indonesia Musim 14 akan berlangsung pada pukul 17.00 WIB. Acara MPL Indonesia Musim 14 diadakan di Eldorado Dome Bandung, Jawa Barat.
Tiket pertandingan tersebut juga tercatat sudah habis terjual. Genhype yang sudah memiliki tiket sebaiknya datang lebih awal karena gerbang akan dibuka pada pukul 16.00 WIB.
Untuk diketahui, MPL Indonesia Musim 14 diikuti oleh 9 tim esports. Pertandingan dimulai dari babak Regular Season yang berlangsung selama 9 pekan dari Jumat, 9 Agustus 2024 dan berakhir pada Minggu, 6 Oktober 2024. Dari babak itu, tim dengan posisi 1-6 masuk ke dalam babak Playoff untuk melakoni pertandingan lanjutan, dan berebut menjadi juara.
6 tim yang masuk babak playoffs adalah Bigetron Alpha, Alter Ego, Fnatic Onic, Geek Fam, RRQ Hoshi, dan Team Liquid ID. Dari 6 tim itu, 4 di antaranya harus menjalani ronde pertama playoffs. Sementara itu, 2 lainnya langsung menuju ronde dua babak tersebut.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.