Tampilan muka Apple Intelligence. (Sumber gambar: Apple)

Apple Intelligence Rilis 28 Oktober, Cek 8 Fitur yang Bisa Dinikmati Pengguna iPhone

08 October 2024   |   09:30 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Apple Intelligence bakal meluncur untuk pengguna iPhone seri terbaru akhir bulan ini. Tepatnya pada 28 Oktober 2024, kecerdasan buatan dari Apple tersebut dirilis seiring pembaruan iOS 18.1 dan akan membawa sejumlah fitur menarik bagi pengguna.

Menurut laporan yang dirilis Bloomberg, disebutkan bahwa pembaruan ini akan disertai ringkasan notifikasi bertenaga AI. Dikatakan pula iOS 18.1 beta juga menyertakan beberapa peningkatan Siri, seperti memahami pengguna dengan lebih baik saat tersendat dalam mengucapkan kata-kata. 

Baca juga: AI Bikin Pasar Ponsel Pintar Tambah Menarik, Gara-gara Apple Intelligence?

Siri juga akan muncul dengan alat tulis dan grafik tepi bercahaya berwarna pelangi saat pengguna memanggilnya di ponsel atau iPad. Namun yang pasti, fitur-fitur yang akan hadir tersebut mencakup serangkaian alat yang dirancang untuk meningkatkan produktivitas dan kreativitas pengguna.

Hanya bisa berjalan pada iPhone 15 Pro, seri iPhone 16, Mac, dan iPad dengan chip silikon Apple (M1), berikut ragam fitur Apple Intelligence saat peluncurannya nanti.


1. Image Playground

Aplikasi mandiri baru ini bisa membuat gambar dari perintah teks, mirip dengan alat AI populer seperti DALL-E. Mengutip Business Today, aplikasi ini juga akan terintegrasi dengan aplikasi Apple lainnya seperti Notes, Messages, dan Mail, yang memungkinkan pengguna membuat visual khusus dalam aplikasi tersebut.


2. Siri Versi Baru

Meskipun integrasi penuh dengan ChatGPT OpenAI direncanakan untuk pembaruan selanjutnya, Siri akan hadir dengan tampilan baru dan penyempurnaan dalam pemrosesan bahasa alaminya. Berkat Apple Intelligence, Siri diklaim lebih cerdas dan lebih intuitif.


3. Ringkasan Halaman Web di Safari

Untuk penelusuran yang lebih cepat, mode Pembaca Safari kini akan menyertakan ringkasan halaman web bertenaga AI, memudahkan untuk mendapatkan poin utama tanpa menggulir artikel yang panjang.


4. Ringkasan Pemberitahuan

Fitur ini dapat menghemat waktu karena dapat menyusun pemberitahuan menjadi ringkasan yang cepat dan mudah dicerna, termasuk peringatan dari aplikasi pihak ketiga.


5. Alat Penulisan

Aplikasi seperti Notes, Mail, dan Pesan akan mendapatkan alat bertenaga AI untuk membantu tugas-tugas seperti mengoreksi, meringkas, dan menulis ulang teks.


6. Smart Reply

Fitur ini akan menawarkan balasan yang disarankan di Mail dan Pesan, mirip dengan fitur yang sudah terlihat di Gmail milik Google.


7. Sunting Foto

Alat penyuntingan gambar ini menggunakan AI untuk memungkinkan pengguna dengan mudah menghapus elemen latar belakang yang tidak diinginkan.


8. Memori Film

Fitur kreatif tersebut dapat mengubah gambar dan video tersimpan menjadi film khusus berdasarkan deskripsi yang dideskripsikan pengguna. Fitur ini secara otomatis menyatukannya menjadi video yang koheren.

Sementara itu, pada update iOS 18.2, Apple mengintegrasikan ChatGPT dan fitur Genmoji, yang memungkinkan pengguna membuat emoji khusus. Sementara pembaruan iOS 18.4 yang dijadwalkan berlangsung pada Maret 2025, diprediksi akan menampilkan versi Siri yang ditingkatkan secara signifikan. 

Siri baru ini akan memiliki kontrol dalam aplikasi yang lebih mendalam, pemahaman kontekstual yang lebih baik, dan personalisasi yang lebih baik. Dengan demikian, Siri mampu menangani tugas yang lebih kompleks.

Baca juga: Kapan iPhone 16 Tersedia di Indonesia? Ini Kata Apple

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Love Next Door Finale Berikan Happy Ending dan Rekor Rating Tertinggi

BERIKUTNYA

YouTube Shorts Tambah Durasi Jadi 3 Menit, Cek Pembaruan Lainnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: