Cara Chef Ikhsan Farizki Meracik Nasi Kuning Praktis & Tetap Nikmat
01 October 2024 |
15:00 WIB
Dengan kekayaan budaya kuliner yang melimpah, Indonesia memiliki berbagai hidangan yang begitu memikat lidah. Mulai Sabang hingga Merauke, tiap-tiap daerah memiliki ciri khas hidangan; makanan dan minuman, yang kian menguatkan identitas kuliner nusantara.
Salah satu hidangan yang memiliki daya tarik istimewa adalah nasi kuning. Jejak memperlihatkan nasi kuning merupakan hidangan khas Pulau Jawa yang kini menyebar di seluruh kepulauan Indonesia. Olahan nasi kuning dapat dipadukan dengan berbagai lauk pauk yang unik.
Baca juga: Resep Nasi Kuning Rice Cooker yang Praktis & Lezat
Dalam sebuah cooking demo dari Chef Representative untuk Kerry Group, Chef Ikhsan Farizki menyebutkan hidangan nasi kuning cocok dipadukan dengan hidangan ayam limau. Menurutnya, sensasi nasi kuning yang berempah dengan santan kaya rasa akan sana pas disandingkan dengan ayam limau yang asam dan segar.
Memasak hidangan tradisional ini juga, kata Chef Ikhsan, tidak lagi memerlukan waktu yang banyak. Sebagaimana diketahui, seringkali orang menganggap memasak hidangan tradisional memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Namun, seperti yang diperlihatkan olehnya, memasak nasi kuning ayam limau bisa dilakukan dengan cara yang sederhana.
Dengan teknik dan bumbu instan yang tepat, hidangan lezat ini bisa disajikan dengan efisiensi yang mengesankan. "Dengan menggunakan bahan-bahan yang mudah didapat dan beberapa trik sederhana, hidangan ini bisa dibuat praktis dan tetap enak,” kata Chef Rizki.
Proses memasak nasi kuning ayam limau dimulai dengan menyiapkan ayam yang dipotong dadu. Chef Ikhsan menyebutkan, potongan daging ayam bisa dipilih sesuai selera.
Namun potongan bagian paha direkomendasikan untuk hasil yang lebih juicy. Marinasi ayam dengan bumbu mix herbs dan limau yang dicampur dengan air selama 15 menit. Ini akan memberikan rasa yang dalam serta sentuhan bakaran yang khas.
Bumbu kari yang digunakan dalam proses marinasi sudah mengandung rasa grill dan smoke yang membuat ayam terasa seperti dibakar, sehingga hanya perlu menumis ayam yang sudah dimarinasi hingga mengeluarkan aroma rasa smokey. Proses ini hanya memerlukan waktu sekitar 10 menit.
Sementara untuk nasi kuning, Chef Ikhsan menggunakan bumbu instan yang disediakan oleh Kerry Group, yang bisa mengubah nasi putih matang menjadi nasi kuning hanya dengan menambahkan bubuk kari instan, lalu mengaduknya dalam waktu beberapa menit.
“Ini adalah trik yang sangat berguna untuk mempercepat proses memasak tanpa mengurangi kualitas rasa,” katanya.
Bubuk kari tersebut, dinilainya, tidak hanya memberikan warna kuning yang khas pada nasi, tetapi juga aroma santan dan daun salam yang menggugah selera, serta tekstur nasi yang pulen ala nasi kuning.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Salah satu hidangan yang memiliki daya tarik istimewa adalah nasi kuning. Jejak memperlihatkan nasi kuning merupakan hidangan khas Pulau Jawa yang kini menyebar di seluruh kepulauan Indonesia. Olahan nasi kuning dapat dipadukan dengan berbagai lauk pauk yang unik.
Baca juga: Resep Nasi Kuning Rice Cooker yang Praktis & Lezat
Dalam sebuah cooking demo dari Chef Representative untuk Kerry Group, Chef Ikhsan Farizki menyebutkan hidangan nasi kuning cocok dipadukan dengan hidangan ayam limau. Menurutnya, sensasi nasi kuning yang berempah dengan santan kaya rasa akan sana pas disandingkan dengan ayam limau yang asam dan segar.
Memasak hidangan tradisional ini juga, kata Chef Ikhsan, tidak lagi memerlukan waktu yang banyak. Sebagaimana diketahui, seringkali orang menganggap memasak hidangan tradisional memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Namun, seperti yang diperlihatkan olehnya, memasak nasi kuning ayam limau bisa dilakukan dengan cara yang sederhana.
Chef Ikhsan Farizki dalam agenda Cooking Demo Kerry Group (Sumber gambar: Indah Permata Hati/Hypeabis.id)
Proses memasak nasi kuning ayam limau dimulai dengan menyiapkan ayam yang dipotong dadu. Chef Ikhsan menyebutkan, potongan daging ayam bisa dipilih sesuai selera.
Namun potongan bagian paha direkomendasikan untuk hasil yang lebih juicy. Marinasi ayam dengan bumbu mix herbs dan limau yang dicampur dengan air selama 15 menit. Ini akan memberikan rasa yang dalam serta sentuhan bakaran yang khas.
Olahan nasi kuning dari Chef Ikhsan Farizki dalam agenda Cooking Demo Kerry Group (Sumber gambar: Indah Permata Hati/Hypeabis.id)
Sementara untuk nasi kuning, Chef Ikhsan menggunakan bumbu instan yang disediakan oleh Kerry Group, yang bisa mengubah nasi putih matang menjadi nasi kuning hanya dengan menambahkan bubuk kari instan, lalu mengaduknya dalam waktu beberapa menit.
“Ini adalah trik yang sangat berguna untuk mempercepat proses memasak tanpa mengurangi kualitas rasa,” katanya.
Bubuk kari tersebut, dinilainya, tidak hanya memberikan warna kuning yang khas pada nasi, tetapi juga aroma santan dan daun salam yang menggugah selera, serta tekstur nasi yang pulen ala nasi kuning.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.