SEVENTEEN Gelar Konser Bertajuk RIGHT HERE di Jakarta 8 Februari 2025
25 September 2024 |
19:35 WIB
Carat Indonesia, bersiaplah! SEVENTEEN, boy group fenomenal asal Korea Selatan, akan menyapa penggemar di Jakarta dalam konser spektakuler bertajuk Right Here pada 8 Februari 2025. Konser ini menjadi bagian dari rangkaian tur dunia mereka yang kali ini menyasar kawasan Asia, semakin menambah antusiasme para penggemar.
Pengumuman resmi ini disampaikan langsung melalui media sosial SEVENTEEN, membuat euforia penggemar kian meningkat. Grup yang beranggotakan 13 orang tersebut akan diboyong oleh Mecima Pro sebagai promotor, memastikan pengalaman konser yang tak terlupakan. Namun, informasi terkait lokasi, seatplan, dan harga tiket masih dirahasiakan. Carat disarankan untuk terus memantau media sosial demi kabar terbaru!
Baca juga: Cek Jadwal Tur Dunia SEVENTEEN Right Here, Start Oktober 2024 di Korea Selatan
"SEVENTEEN [RIGHT HERE] WORLD TOUR IN ASIA," tulis akun X @pledis_17 pada Rabu (25/9/2024).
SEVENTEEN [Right Here] World Tour merupakan tur dunia SEVENTEEN yang berlangsung beberapa bulan setelah mereka menyelesaikan encore leg dari rangkaian konser FOLLOW di Korea Selatan dan Jepang.
Adapun Jakarta menjadi satu dari empat kota yang dakan disambangi oleh SEVENTEEN dalam rangka tur Asia mereka. Pelantun Rock With You tersebut bakal memulai konsernya di Bulacan, Filipina, pada 18-19 Januari 2025, lalu menyambangi Singapura pada 25 Januari 2025.
Selanjutnya Jakarta akan menjadi kota ketiga yang dikunjungi pada 8 Februari 2025. Mereka lalu mengakhiri pertunjukannya di Bangkok, Thailand, pada 15 Februari 2025. Kedepannya belum diketahui apakah daftar kota untuk tur Right Here akan ditambah atau tidak.
Di samping itu, berdasarkan informasi yang beredar, SEVENTEEN tidak akan tampil dengan formasi lengkap pada konser Right Here mendatang. Sebelumnya, Pledis Entertainment sendiri telah mengumumkan dua anggota SEVENTEEN akan absen.
Seperti yang diketahui Jeonghan akan menjalani wajib militer (wamil) pada 26 September 2024. Selain itu, Jun akan fokus pada karier akting dan jadwal individunya di China pada paruh kedua tahun ini.
"Ini sangat berat karena aku tidak punya kesempatan untuk memberi tahu Carat secara langsung mengenai situasi ini. Apapun pekerjaannya, aku akan menyelesaikannya dengan baik," ungkap Jun melalui Weverse.
Lebih lanjut Jun berharap bisa menunjukkan lebih banyak hasil kerjanya yang bagus di masa depan. Terakhir dia berpesan supaya semua orang tetap menjaga kesehatannya di tengah cuaca yang tidak menentu ini.
"Aku akan kerja keras dan secepatnya kembali ke sisi Carat, I love you," tulis Jun.
Sementara itu, dalam waktu dekat ini SEVENTEEN siap comeback dengan mini album ke-12 mereka pada 14 Oktober 2024 mendatang.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Pengumuman resmi ini disampaikan langsung melalui media sosial SEVENTEEN, membuat euforia penggemar kian meningkat. Grup yang beranggotakan 13 orang tersebut akan diboyong oleh Mecima Pro sebagai promotor, memastikan pengalaman konser yang tak terlupakan. Namun, informasi terkait lokasi, seatplan, dan harga tiket masih dirahasiakan. Carat disarankan untuk terus memantau media sosial demi kabar terbaru!
Baca juga: Cek Jadwal Tur Dunia SEVENTEEN Right Here, Start Oktober 2024 di Korea Selatan
"SEVENTEEN [RIGHT HERE] WORLD TOUR IN ASIA," tulis akun X @pledis_17 pada Rabu (25/9/2024).
SEVENTEEN [Right Here] World Tour merupakan tur dunia SEVENTEEN yang berlangsung beberapa bulan setelah mereka menyelesaikan encore leg dari rangkaian konser FOLLOW di Korea Selatan dan Jepang.
Selanjutnya Jakarta akan menjadi kota ketiga yang dikunjungi pada 8 Februari 2025. Mereka lalu mengakhiri pertunjukannya di Bangkok, Thailand, pada 15 Februari 2025. Kedepannya belum diketahui apakah daftar kota untuk tur Right Here akan ditambah atau tidak.
Di samping itu, berdasarkan informasi yang beredar, SEVENTEEN tidak akan tampil dengan formasi lengkap pada konser Right Here mendatang. Sebelumnya, Pledis Entertainment sendiri telah mengumumkan dua anggota SEVENTEEN akan absen.
Seperti yang diketahui Jeonghan akan menjalani wajib militer (wamil) pada 26 September 2024. Selain itu, Jun akan fokus pada karier akting dan jadwal individunya di China pada paruh kedua tahun ini.
"Ini sangat berat karena aku tidak punya kesempatan untuk memberi tahu Carat secara langsung mengenai situasi ini. Apapun pekerjaannya, aku akan menyelesaikannya dengan baik," ungkap Jun melalui Weverse.
Lebih lanjut Jun berharap bisa menunjukkan lebih banyak hasil kerjanya yang bagus di masa depan. Terakhir dia berpesan supaya semua orang tetap menjaga kesehatannya di tengah cuaca yang tidak menentu ini.
"Aku akan kerja keras dan secepatnya kembali ke sisi Carat, I love you," tulis Jun.
Sementara itu, dalam waktu dekat ini SEVENTEEN siap comeback dengan mini album ke-12 mereka pada 14 Oktober 2024 mendatang.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.