Taylor Swift Nyatakan Dukungan untuk Kamala Harris. (Sumber foto: Instagram/@taylorswift)

Taylor Swift Dukung Calon Presiden AS Kamala Harris, Ini Alasannya!

11 September 2024   |   14:56 WIB
Image
Wildan Adil Hilba Mahasiswa Universitas Budi Luhur Jakarta

Pelantun lagu Blank Space, Taylor Swift, baru-baru menyatakan dukungannya untuk Kamala Harris sebagai calon presiden Amerika Serikat. Sikapnya ini disampaikan seusai debat antara Harris dan calon petahana Donald Trump dalam rangka Pemilihan Presiden AS 2024.

Swift mengungkapkan dukungannya dalam sebuah unggahan Instagram pada Selasa (10/9/2024), dengan menyatakan bahwa dia telah melakukan 'penelitian' terkait pilihannya.

"Saya akan memberikan suara saya untuk Kamala Harris dan Tim Walz dalam Pemilihan Presiden 2024. Saya memilih @kamalaharris karena dia memperjuangkan hak-hak dan tujuan yang menurut saya membutuhkan seorang pejuang untuk memperjuangkannya," tulis Swift dalam unggahannya di Instagram @taylorswift.

Baca juga: Taylor Swift Rilis Video Musik Baru I Can Do It With a Broken Heart

Taylor Swift juga menyebut Kamala Harris sebagai sosok pemimpin yang berbakat dan tegas dalam pendirian. Menurutnya, kepemimpinan yang penuh integritas dan ketenangan seperti Harris adalah apa yang dibutuhkan oleh Amerika Serikat di tengah berbagai tantangan yang sedang dihadapi.

"Saya yakin bahwa kita dapat mencapai lebih banyak di negara ini jika kita dipimpin oleh ketenangan, bukan kekacauan," tambahnya. Hal itu mengacu pada model kepemimpinan yang dinilainya lebih stabil dan strategis.


Childless Cat Lady

Dalam unggahan tersebut, Taylor Swift tampak berpose bersama kucing peliharaanya dan dia menyematkan tanda tangan Childless Cat Lady. Sebagai informasi Childless Cat Lady merupakan sebuah sindiran terhadap komentar yang dibuat oleh JD Vance, calon wakil presiden dari Trump, yang menyindir Swift karena tidak memiliki anak.

Swift menambahkan bahwa dia merasa terdorong untuk mempublikasikan pilihannya setelah gambar palsu berbasis AI menunjukkan dirinya mendukung Trump tersebar di internet.

"Hal tersebut benar-benar membangkitkan ketakutan saya terhadap potensi bahaya teknologi AI, terutama dalam penyebaran informasi yang salah." 

Unggahan Swift mengenai dukungannya kepada Harris mendapatkan lebih dari 4 juta like hanya dalam 1 jam setelah diunggah dan menembus 5.670.379 like saat tulisan ini diterbitkan. Dalam unggahan tersebut, Swift juga mengajak para pemilih pemula untuk segera mendaftar dan terlibat dalam pemilu mendatang."Pastikan kalian memilih dengan bijak,” tulis Swift.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Taylor Swift (@taylorswift)


Daftar Artis Pendukung Kamala Harris

Mengutip laman NME, Swift bukan satu-satunya selebritas yang mendukung Kamala Harris. Beberapa tokoh besar lainnya seperti penyanyi John Legend dan Olivia Rodrigo, aktor George Clooney, serta sutradara Spike Lee juga mendukung Harris secara terbuka.

Di sisi lain, beberapa figur publik, termasuk mantan pegulat Hulk Hogan, selebritas TV Amber Rose, serta miliarder Elon Musk, memberikan dukungannya kepada Donald Trump.

Ini bukanlah kali pertama Taylor Swift menyuarakan dukungannya kepada kandidat Partai Demokrat. Sebelumnya, pada pemilihan presiden AS 2020, Swift juga mendukung Joe Biden dan Kamala Harris sebagai wakil presidennya.

Baca juga: 7 Musisi Terkaya di Dunia Juni 2024, Ada Rihanna dan Taylor Swift

Lebih lanjut, selama masa kepresidenan Trump, Swift juga beberapa kali menyatakan kritiknya, terutama ketika menyangkut isu-isu sosial seperti gerakan protes nasional setelah pembunuhan George Floyd oleh polisi.

"Setelah Anda [Trump] mengobarkan api supremasi kulit putih dan rasisme selama masa jabatan Anda, bagaimana Anda bisa berpura-pura memiliki superioritas moral sebelum kemudian mengancam kekerasan?," tulis Swift melalui laman X pribadinya. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Cek Perbedaan Spesifikasi iPhone 16 dan iPhone 16 Pro dari Desain Kamera sampai Performa

BERIKUTNYA

Panduan Akses Masuk dan Kantong Parkir Konser Bruno Mars di JIS

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: