Taylor Swift saat menjalankan Eras Tour di Hamburg (Sumber foto: Instagram/taylorswift)

Taylor Swift Rilis Video Musik Baru I Can Do It With a Broken Heart

21 August 2024   |   13:42 WIB
Image
Yohanis Paiman Londong Mahasiswa Universitas Budi Luhur

Setelah merilis lagu I Can Do It With a Broken Heart yang masuk dalam album The Tortured Poets Department sebagai album studio kesebelas Taylor Swift pada April lalu, kini penyanyi pop asal Amrika itu merilis video klip lagu tersebut dengan menampilkan di balik layar Eras Tour.

Eras Tour merupakan tur konser Taylor Swift keenam yang dimulai sejak Maret 2023 di Arizona dan akan mengunjungi berbagai kota besar di seluruh dunia hingga nantinya berakhir pada Desember 2024.

Baca juga: 3 Jadwal Konser Taylor Swift di Austria Dibatalkan Buntut Ancaman Serangan Teroris

Cuplikan video pertama memperlihatkan suasana di balik layar tur akbar Taylor Swift yang telah berlangsung lebih dari setahun ini. Video berdurasi hampir 4 menit itu, berisikan cuplikan penari latar dan kru dalam Eras Tour mulai dari Maret 2023, dan videonya telah ditonton lebih dari 2,6 juta kali hanya dalam waktu 3 jam.
.


Pemutaran perdana video musik dari lagu I Can Do It With a Broken Heart ini dilakukan setelah Taylor Swift menutup pertunjukan dengan penampilan yang luar biasa, di mana dia membawakan lagu Karma.

Video musik ini merupakan video kedua yang dirilis dari album terbaru Taylor Swift, yang diluncurkan pada April. Album ini mencakup sejumlah lagu yang telah meraih kesuksesan, seperti Fortnight, Down Bad, dan So Long London.

Mengutip dari situs The Hollywood Reporter, lagu I Can Do It With a Broken Heart diduga berkisah tentang perpisahannya dengan pacar lamanya Joe Alwyn, yang mengakhiri hubungan dengannya tepat sebelum album tersebut dirilis.

Namun, beberapa orang juga percaya bahwa lagu itu mungkin berkisah tentang vokalis The 1975 Matty Healy, yang digosipkan sedang dipacarinya sebelum menjalin hubungan dengan pemain Kansas City Chief Travis Kelce.

Adapun Eras Tour menutup rangkaian turnya di Eropa dengan melaksanakan lima pertunjukan berturut-turut di Stadion Wembley, London. Dalam penampilan tersebut, dia mengundang kolaborator tetapnya, Jack Antonoff untuk membawakan lagu-lagu Death by a Thousand Cuts dan Getaway Car

Selain itu, Florence Welch dari Florence and the Machine, yang dikenal sebagai penyanyi dari lagu Florida!!! itu juga memberikan penampilan kejutan dengan membawakan lagu yang mereka nyanyikan bersama dalam penampilan perdana Eras Tour di London.

Eras Tour juga dijadikan film dengan judul Taylor Swift: The Eras Tour yang disutradarai oleh Sam Wrench. Film ini mendokumentasikan rangkaian tur konser Eras Tour di Los Angeles, dan memecahkan rekor sebagai film musik terlaris dalam platform streaming Disney+ Hotstar.

Film ini tak hanya menampilkan setlist dari konser saja, tapi juga ada lagu-lagu yang belum pernah dibawakan sebelumnya seperti, Cardigan, Maroon, Deathy By A Thousand Cuts, You Are in Love, dan Can I See You.

Baca juga: Daftar Lengkap Nominasi MTV Video Music Awards 2024, Taylor Swift Borong Nominasi

Melansir dari situs resmi IMDb rating film ini cukup memuaskan, film tersebut mendapatkan rating 8.0/10, dengan durasi lebih dari 2 jam. Namun, konser Eras Tour terpaksa dihentikan sementara setelah penampilannya terakhir di London karena isu terorisme, dan akan kembali lagi melanjutkan turnya di Miami pada 18 Oktober 2024.

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Google Doodle Hari Ini Tampilkan Kelezatan Rendang, Ternyata Ini Alasannya!

BERIKUTNYA

Highlight Pembukaan Gamescom 2024, Borderlands 4 sampai Dune: Awakening 

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: