9 Tip Praktis Untuk Melakukan Decluttering
14 May 2021 |
21:29 WIB
GenHype tau kan gaya hidup minimalis yang belakangan populer? Kalian tentu tau juga dong istilah lain yang terkait erat dengan gaya hidup ini, misalnya decluttering?
Decluttering merupakan kegiatan membereskan rumah dengan mengurangi barang-barang yang tidak diperlukan, dan hanya menyimpan barang yang dibutuhkan.
Nah, Hypeabis punya beberapa tips buat kalian yang mau coba melakukan proses decluttering nih, intip dan coba tips berikut ini yuk :
1. Mulailah dengan 5 menit
Jika kalian baru dalam proses ini, kalian bisa membangun momentum secara perlahan hanya dengan lima menit dalam sehari. Cukup simpel kan?
2. Sisihkan satu barang setiap hari
Jika dilakukan dengan konsisten, kalian akan mengurangi 365 item barang setiap tahunnya loh. Dan cara ini juga tergolong mudah untuk dilakukan.
3. Isi seluruh kantung
Beli lah sebuah kantung dan segera isi dengan barang-barang yang akan kalian buang atau berikan kepada orang lain.
4. Donasikan pakaian yang tidak pernah dipakai
Kalian tentunya punya banyak pakaian yang sudah sangat jarang atau bahkan tidak pernah dipakai lagi kan? Kalau sudah ketemu yang seperti itu, sebaiknya segera donasikan!
5. Buat daftar tempat yang harus dibereskan
Akan jauh lebih mudah untuk kalian melakukan decluttering saat memiliki representasi visual tentang tempat yang harus dimulai. Maka buatlah daftar ini dan mulai prosesnya.
6. Lihat rumah dari sudut pandang pengunjung
Sangat mudah melupakan seperti apa kondisi rumah ketika kita seringkali datang dan pergi. Akan tetapi, coba sesekali lihat rumah dengan sudut pandang pengunjung yang pertama kali datang. Apakah rumah kalian sudah nyaman dan rapi?
7. Ambil foto sebelum dan sesudah
Ini adalah cara ampuh untuk menumbuhkan semangat berikutnya untuk merapikan rumah. Ambil lah foto sebelum dan setelah kalian melakukan decluttering dan rasakan sensasinya.
8. Minta bantuan teman
Tips yang bisa kalian coba untuk mengukur proses yang telah dilakukan ialah meminta teman untuk mengunjungi rumah dan minta mereka berkomentar tentang kondisinya.
9. Pakai metode empat kotak
Siapkan empat kotak dan beri label : sampah, donasi, simpan, cek lagi. Lalu masukkan semua barang ke dalam salah satu kotak dan ikuti perintahnya, ini akan membantu kalian memutuskan tindakan untuk setiap barang.
Editor: Purboyo
Decluttering merupakan kegiatan membereskan rumah dengan mengurangi barang-barang yang tidak diperlukan, dan hanya menyimpan barang yang dibutuhkan.
Nah, Hypeabis punya beberapa tips buat kalian yang mau coba melakukan proses decluttering nih, intip dan coba tips berikut ini yuk :
1. Mulailah dengan 5 menit
Jika kalian baru dalam proses ini, kalian bisa membangun momentum secara perlahan hanya dengan lima menit dalam sehari. Cukup simpel kan?
2. Sisihkan satu barang setiap hari
Jika dilakukan dengan konsisten, kalian akan mengurangi 365 item barang setiap tahunnya loh. Dan cara ini juga tergolong mudah untuk dilakukan.
3. Isi seluruh kantung
Beli lah sebuah kantung dan segera isi dengan barang-barang yang akan kalian buang atau berikan kepada orang lain.
Donasikan pakaian layak yang sudah tak terpakai/ freepik
4. Donasikan pakaian yang tidak pernah dipakai
Kalian tentunya punya banyak pakaian yang sudah sangat jarang atau bahkan tidak pernah dipakai lagi kan? Kalau sudah ketemu yang seperti itu, sebaiknya segera donasikan!
5. Buat daftar tempat yang harus dibereskan
Akan jauh lebih mudah untuk kalian melakukan decluttering saat memiliki representasi visual tentang tempat yang harus dimulai. Maka buatlah daftar ini dan mulai prosesnya.
6. Lihat rumah dari sudut pandang pengunjung
Sangat mudah melupakan seperti apa kondisi rumah ketika kita seringkali datang dan pergi. Akan tetapi, coba sesekali lihat rumah dengan sudut pandang pengunjung yang pertama kali datang. Apakah rumah kalian sudah nyaman dan rapi?
7. Ambil foto sebelum dan sesudah
Ini adalah cara ampuh untuk menumbuhkan semangat berikutnya untuk merapikan rumah. Ambil lah foto sebelum dan setelah kalian melakukan decluttering dan rasakan sensasinya.
8. Minta bantuan teman
Tips yang bisa kalian coba untuk mengukur proses yang telah dilakukan ialah meminta teman untuk mengunjungi rumah dan minta mereka berkomentar tentang kondisinya.
9. Pakai metode empat kotak
Siapkan empat kotak dan beri label : sampah, donasi, simpan, cek lagi. Lalu masukkan semua barang ke dalam salah satu kotak dan ikuti perintahnya, ini akan membantu kalian memutuskan tindakan untuk setiap barang.
Editor: Purboyo
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.