Ilustrasi kereta (Sumber gambar: Fasyah Halim/Unsplash)

Cek Diskon Tiket Kereta Api 13-18 Agustus 2024, Ini Syarat & Ketentuannya

10 August 2024   |   22:00 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

PT Kereta Api Indonesia (KAI) kembali menyelenggarakan promosi dan potongan harga (diskon) menjelang HUT ke-79 Indonesia. Kali ini, KAI memberikan promo spesial dalam tajuk Panjat Pinang untuk memeriahkan perayaan ulang tahun kemerdekaan Indonesia tersebut.

Melansir akun Instagram resmi @kai121_, pelanggan bisa menikmati diskon yang dibagi dalam 2 kategori yakni Flash Sale dan Pinang Promo. Pada Pinang Promo, pelanggan setia KAI bisa mendapatkan diskon besar dengan cukup membayar harga tiket sebesar 79 persen untuk subclass tarif terendah pada kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi.

Tiket tersebut bisa didapatkan di kanal penjualan resmi KAI (kecuali loket dan locket box). Selain itu, KAI juga menyediakan promo flash sale sebesar 50 persen yang bisa didapat dengan mengakses aplikasi Access by KAI saat live Instagram di @KAI121_ pada 13 Agustus 2024 mulai pukul 12.00 - 13.00 WIB.

Kedua kategori promo itu berlaku untuk beberapa kereta api dengan keberangkatan mulai 17-21 Agustus 2024. Lebih lengkapnya, berikut syarat dan ketentuan untuk promo tiket flash sale dan Pinang Promo:
 
 

Syarat & Ketentuan Promo Flash Sale:

  1. Pembelian hanya dapat dilakukan di aplikasi Access by KAI pada tanggal 13 Agustus 2024 pada pukul 12.00 sampai dengan 13.00 WIB
  2. Tarif diskon berlaku untuk keberangkatan tanggal 17 s.d 31 Agustus 2024
  3. Tarif diskon hanya berlaku untuk KA yang telah ditetapkan
  4. Tarif diskon berlaku parsial
  5. Diskon tidak berlaku pada tarif khusus dan tidak dapat digabung dengan reduksi dan/atau diskon lainnya
  6. Tiket dengan tarif diskon ini dapat dibatalkan dan diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku.
  7. Tiket dengan tarif diskon ini dapat diakses selama kuota promo masih tersedia.


Syarat & Ketentuan Pinang Promo:

  1. Progam promo bayar hanya 79?ri harga tiket asli
  2.  Pembelian dapat dilakukan di channel penjualan resmi (kecuali loket dan loket box) pada tanggal 16 - 18 Agustus 2024
  3. Tarif diskon berlaku untuk keberangkatan tanggal 17 - 31 Agustus 2024
  4.  Tarif diskon hanya berlaku untuk KA yang telah ditetapkan
  5.  Tarif diskon berlaku parsia
  6.  Diskon tidak berlaku pada tarif khusus dan tidak dapat digabung dengan reduksi dan/atau diskon lainnya
  7.  Tiket dengan tarif diskon ini dapat dibatalkan dan diubah jadwal sesuai aturan yang berlaku.
  8. Tiket dengan tarif diskon ini dapat diakses selama kuota promo masih tersedia

Selain syarat dan ketentuan kedua kategori promo tersebut, KAI juga menyediakan informasi mengenai daftar kereta yang mendapatkan diskon sebagai berikut:
  1. KA Ambarawa Ekspress (Semarang Poncol - Surabaya Pasar Turi PP) - Kelas Ekonomi
  2. KA Argo Lawu (Gambir-Solo Balapan) - Kelas Eksekutif
  3. KA Argo Sindoro (Semarang Bank Jateng - Gambir) - Kelas Eksekutif
  4. KA Argo Bromo Anggrek (Gambir - Surabaya Pasar Turi PP) - Kelas Eksekutif
  5.  KA Argo Dwipangga (Solo Balapan - Gambir) - Kelas Eksekutif
  6. KA Senja Utama YK (Pasar Senen - Yogyakarta) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  7.  KA Argo Merbabu (Semarang Tawang Bank Jateng - Gambir) - Kelas Eksekutif
  8. KA Argo Muria (Gambir - Semarang Bank Jateng) - Kelas Eksekutif
  9. KA Fajar Utama YK (Yogyakarta - Pasar Senen) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  10. KA Argo Parahyangan (Bandung-Gambir PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  11. KA Sribilah Utama (M KA Tegal Bahari (Pasar Senen - Tegal PP) - Kelas Eksekutif & Bisnis
  12. KA Malioboro Eskpres (Malang - Purwokerto PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  13. KA Sindang Marga (Kertapati - Lubuk Linggau) - Kelas Eksekutif & Bisnis
  14. KA Kutojaya Utara (Jakarta Kota - Kutoarjo PP) - Kelas Ekonomi
  15. KA Kaligung (Semarang Poncol - Tegal - Cirebon Prujakan PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  16. KA Kamandaka (Semarang Tawang Bank Jateng - Purwokerto PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  17. KA Kamandaka (Semarang Tawang Bank Jateng  - Cilacap PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  18.  KA Manahan (Solo Balapan - Gambir PP) - Kelas Eksekutif
  19. KA Pangandaran (Banjar - Gambir PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  20.  KA Lodaya (Bandung - Solo Balapan PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  21. KA Menoreh (Jakarta Kota - Pasar Senen - Semarang Tawang Bank Jateng PP) - Kelas Ekonomi
  22.  KA Sawunggalih (Kutoarjo - Pasar Senen PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  23. KA Purwojaya (Cilacap - Gambir PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  24. KA Ciremai (Bandung - Semarang Tawang Bank Jateng PP) - Kelas Ekonomi
  25. KA Papandayan (Garut - Gambir PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  26. KA Sancaka (Surabaya Gubeng - Yogyakarta PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  27. KA Joglosemarkerto (Yogyakarta - Cilacap PP) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  28. KA Joglosemarkerto (Yogyakarta - Semarang Tawang Bank Jateng - Purwokerto) - Kelas Eksekutif & Ekonomi
  29. KA Sembrani (Surabaya Pasar Turi - Gambir PP) - Kelas Eksekutif

Baca Juga: 4 Juta Orang Sudah Naik Kereta Cepat Whoosh, Cek Fakta-fakta Menariknya

Editor: M. Taufikul Basari

SEBELUMNYA

Rekam Jejak Susan Wojcicki, Eks CEO Youtube yang Meninggal Dunia di Usia 56 Tahun

BERIKUTNYA

Lanskap Spontanitas Seniman AS Trevor Shimizu dalam Pameran Tunggal di Galeri ROH Jakarta

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: