Atlet panjat tebing Veddriq Leonardo. (Sumber gambar: IFS Climbing)

Klasemen Olimpiade Paris Jumat 9 Agustus 2024, Indonesia Melesat ke Urutan 29

09 August 2024   |   13:26 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Kontingen Indonesia berhasil naik peringkat dalam klasemen sementara Olimpiade Paris 2024. Capaian ini diraih berkat torehan medali emas yang berhasil disumbangkan oleh atlet panjat tebing Veddriq Leonardo, dan lifter atau atlet angkat besi Rizki Juniansyah pada Kamis (8/8/2024).

Posisi kontingen Indonesia dalam klasemen sementara Olimpiade Paris 2024 sukses melesat dari urutan ke-42 ke posisi ke-28 usai mengantongi dua medali emas.

Emas pertama Indonesia di Olimpiade Paris 2024 berhasil disumbangkan oleh Veddriq Leonardo dari cabang olahraga panjat tebing speed putra pada Kamis (8/8/2024). Veddriq berhasil meraih kemenangan di laga final usai mengalahkan Wu Peng dari China dengan catatan waktu 4,75 detik.

Baca juga: Nail Art jadi Tren Fesyen Atlet di Olimpiade 2024, Sha’Carri Richardson sampai Noah Lyles

Keberhasilan Indonesia meraih medali emas pertama membuat posisi tim Merah Putih naik dari posisi ke-72 dari urutan ke-42 di klasemen medali Olimpiade 2024.
 


Catatan membanggakan kembali ditorehkan oleh kontingen Indonesia lewat cabor angkat besi. Lifter Rizki Juniansyah memberikan performa luar biasa dalam pertandingan angkat besi di nomor 73 kg putra dan keluar sebagai pemenang.

Atlet berusia 21 tahun itu keluar sebagai pemenang cabor angkat besi putra 73kg Olimpiade 2024 usai berhasil mencatat total angkatan 354 kg, dengan rincian 155 kg angkatan snatch dan 199 kg angkatan clean and jerk.

Luar biasanya, angkatan clean and jerk 199 kg milik Rizki memecahkan rekor baru di Olimpiade. Angkatan Rizki memecahkan rekor angkatan clean and jerk di Olimpiade yang sebelumnya dipegang lifter China Shi Zhiyong, dengan angkatan clean and jerk 198 kg di Olimpiade Tokyo 2020.
 


Keberhasilan Rizki Juniansyah meraih medali emas kedua untuk Indonesia membuat posisi kontingen tim Merah Putih melesat dari urutan ke-42 ke peringkat ke-28 di bawah Filipina. Menurut klasemen yang ditampilkan di situs resmi Olimpiade per Jumat (9/8/2024), Indonesia telah mengoleksi dua medali emas dan satu medali perunggu.

Adapun, satu perunggu Indonesia disumbangkan dari cabor bulu tangkis Olimpiade nomor tunggal putri yakni Gregoria Mariska Tunjung. Hasil itu membawa Indonesia naik peringkat, melesat dari 60 besar ke 20 besar. Indonesia kini menempati peringkat ke-28.

Posisi Indonesia berada di bawah Filipina yang menempati urutan ke-28 dengan torehan 2 medali emas dan 2 medali perunggu. Sementara dua kontingen yang membuntuti Indonesia ada Serbia dan Israel yang masing-masing berada di posisi 29 dan 30. Serbia meraih 2 medali emas, sementara Israel mengantongi 1 medali emas, 4 medali perak, dan 1 medali perunggu.

Sementara itu, daftar klasemen Olimpiade Paris 2024 per Jumat (9/8/2024) masih dikuasai oleh Amerika Serikat yang menempati urutan pertama dengan total 103 medali. Negeri Paman Sam tercatat telah mengantongi 30 medali emas, 38 medali perak, dan 35 medali perunggu.

Posisinya disusul oleh China yang mengumpulkan 73 medali, yang terdiri dari 29 medali emas, 25 medali perak, dan 19 medali perunggu. Di belakang China, ada Australia dengan total 45 medali yang terdiri dari 18 medali emas, 14 medali perak, dan 13 medali perunggu.

Berikut adalah klasemen medali Olimpiade 2024, per Jumat (9/8/2024), dikutip dari situs resmi Olympics.

1. Amerika Serikat: 30 medali emas, 38 medali perak, 35 medali perunggu (103 medali)
2. China: 28 emas, 25 perak, 19 perunggu (73 medali)
3. Australia: 18 emas, 14 perak, 13 perunggu (45 medali)
4. Prancis: 14 emas, 19 perak, 21 perunggu (54 medali)
5. Britania Raya: 14 emas, 19 perak, 21 perunggu (51 medali)
6. Korea Selatan: 13 emas, 8 perak, 7 perunggu (28 medali)
7. Jepang: 13 emas, 7 perak, 13 perunggu (33 medali)
8. Belanda: 11 emas, 6 perak, 8 perunggu (25 medali)
9. Italia: 10 emas, 11 perak, 9 perunggu (30 medali)
10. Jerman: 9 emas, 8 perak, 5 perunggu (22 medali)
28...Indonesia: 2 emas, 1 perunggu (3 medali)

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda


 

SEBELUMNYA

Stephanie Poetri Rilis Lagu "I Love You 3000" Versi Bossa Nova

BERIKUTNYA

Profil Otig Pakis, Aktor Senior yang Meninggal Akibat Kanker Rektum

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: