One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour. (Sumber gambar: Ciputra Artpreneur)

Cek Cara Beli Tiket Konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour di Ciputra Artpreneur

06 August 2024   |   13:13 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Kurang dari seminggu, konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour akan digelar. Konser orkestra yang akan mengangkat serial ikonik One Piece itu akan digelar pada 10 dan 11 Agustus 2024 di Ciputra Artpreneur Jakarta.

Menjelang perhelatannya, pihak penyelenggara mengumumkan tiket konser One Piece hampir habis terjual. Lantaran antusias penggemar yang besar, pihak penyelenggara mengumumkan tiket konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour hampir habis terjual.

Baca juga: Simfoni Nasionalisme Nan Megah Karya Yogyakarta Royal Orchestra Membius Penikmat Orkestra Ibu Kota

"Hampir habis terjual, tiket konser One Piece Music Symphony 25th Anniversary World Tour masih tersedia dalam jumlah sangat terbatas," demikian tulis pihak penyelenggara dalam keterangan resminya yang diterima Hypeabis.id.

Berdasarkan pantauan Hypeabis.id di laman resmi Ciputra, tiket One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour yang masih tersedia yakni kategori CAT 1 seharga Rp2,28 juta dan CAT 2 seharga Rp1,58 juta. Sementara CAT 3 seharga Rp1,18 juta dan CAT 4 seharga Rp880.000 hampir habis terjual. Adapun, CAT 5 yang dibanderol Rp680.000 telah habis terjual.
 


Cara Beli Tiket Konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour

Konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour akan digelar selama dua hari dengan 4 jadwal pertunjukan. Setiap harinya, akan ada dua pertunjukan yang digelar yakni, pukul 14.00 WIB untuk Show 1 dan Show 2 akan berlangsung pada pukul 19.00 WIB. Adapun, pertunjukannya akan berlangsung selama 120 menit.

Tiket konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour bisa dibeli baik melalui situs bookmyshow ataupun Traveloka. Berikut adalah langkah-langkahnya.

Via Bookmyshow
  1. Buka situs berikut ini;
  2. Klik "Dapatkan Tiket Anda Sekarang" pada kolom yang berwarna merah;
  3. Klik "Book Now" lalu klik "Accept";
  4. Pilih jadwal pertunjukan dan jumlah tiket yang diinginkan lalu klik "Confirm Quantity";
  5. Pilih seat atau tempat duduk yang diinginkan. Dengan mengklik, kalian juga akan tahu informasi terkait harga tiket konsernya lalu klik "Confirm Seats";
  6. Cek kembali pemesanan lalu klik "Checkout";
  7. Lengkapi data diri seperti nama lengkap, email, nomor telepon, lalu klik "Confirm Details";
  8. Selesaikan pembayaran lalu nantinya e-ticket akan dikirimkan melalui email yang telah didaftarkan.

Via Traveloka
  1. Buka situs berikut ini;
  2. Pilih jadwal pertunjukan dan kategori tiket yang diinginkan lalu klik "Pilih Tiket";
  3. Pilih waktu pertunjukan dan jumlah tiket yang dingin dibeli lalu klik "Pesan Sekarang";
  4. Lengkapi data diri untuk pemesan dan pengunjung seperti nama lengkap, nomor telepon, dan email lalu klik "Simpan";
  5. Cek pemesanan lalu klik "Lanjutkan";
  6. Selesaikan pembayaran lalu nantinya e-ticket akan dikirimkan melalui email yang telah didaftarkan.


Tentang One Piece Symphony Orkestra

One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour adalah konser orkestra resmi One Piece di bawah lisensi Sound of Faeries dan Toei Animation. Gelaran ini akan menjadi konser resmi One Piece pertama yang hadir di Indonesia, dengan musik yang diaransemen dan dikurasi langsung oleh komposer asli serial tersebut, Kohei Tanaka.

Konser ini juga menjadi spesial lantaran bertepatan dengan perayaan ulang tahun ke-25 serial televisi One Piece yang pertama kali tayang di Jepang pada Oktober 1999. Tidak hanya menikmati musik, dalam konser ini, penonton dapat menyaksikan kembali serial animasi One Piece dengan iringan musik latar orkestra yang dimainkan secara langsung.

Konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour akan dihadirkan dalam format film concert atau live scoring dimana musik dari adegan film One Piece akan dimainkan secara live, dengan adegan di layar oleh 50 musisi multi-nasional dari berbagai negara, di bawah pimpinan konduktor internasional yang ditunjuk resmi oleh One Piece. 

Nantinya, akan ada video yang disinkronkan secara sempurna dengan soundtrack antologi yang ditayangkan ke layar video raksasa dengan kualitas HD. Video itu akan menampilkan aksi, petualangan, dan emosi yang selalu ada dalam serial One Piece.

Diperkuat oleh kekuatan megah orkestra simfoni yang terdiri lebih dari 50 musisi, setiap bagian dari pertunjukan ini akan menjadi pengalaman menonton One Piece dengan sensasi yang berbeda.

Pertunjukan musik ini akan menampilkan semua momen paling berkesan selama 25 tahun terakhir serial One Piece, mulai dari berkumpulnya seluruh anggota Kru Topi Jerami hingga episode terbaru  dalam konser film dengan tayangan di layar raksasa.

Sejumlah lagu favorit penggemar sudah pasti akan dibawakan dalam konser ini seperti We Are!, Sai sai saikyo!!!, Oitsumerareta, Binks no Sake, dan beberapa lagu baru yang khusus dibuat untuk One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour.

Baca juga: Perdana di Indonesia, Konser Orkestra Film One Piece Bakal Hadir di Jakarta

Selain di Indonesia, konser One Piece Symphony 25th Anniversary World Tour juga akan digelar di beberapa negara lainnya yakni Amerika, Inggris, Australia, Korea, Jerman, Perancis, dan Singapura. 

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Avip Priatna Padukan Musik Tradisional & Orkestra di Pagelaran Sabang Merauke 2024

BERIKUTNYA

5 Rekomendasi Film Dokumenter di Netflix, Diangkat dari Kisah Nyata

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: