Luffy dalam wujud gear 5 atau yang juga dikenal sebagai Nika (Sumber gambar: X/ONE PIECE.com)

Spoiler One Piece 1119, Aksi Joy Boy dan Robot Kuno

26 June 2024   |   18:41 WIB
Image
Enrich Samuel Mahasiswa Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jakarta

Bocoran One Piece chapter 1119 telah muncul Selasa (25/6/24) malam. Pada chapter ini, Genhype dapat melihat kilas balik Joy Boy dengan Emeth, si robot kuno. Siaran Vegapunk yang sempat terhenti pun kembali aktif akibat kebangkitan Emeth. Chapter terbaru ini tampaknya akan memperlihatkan hubungan antara Joy Boy dan Will of D. 

Cerita dilanjutkan dengan kemunculan sosok Bonney mode Nika, terlihat juga para raksasa Elbaf yang bergembira dengan adanya 2 Nika. Namun Gorosei Saint Mars mengatakan bahwa transformasi Bonney bukanlah sosok nika sebenarnya.

Gorosei Mars kemudian bersiap-siap untuk menyerang mereka berdua. Tidak tinggal diam, Luffy bertransformasi menjadi balon raksasa dengan ukuran sangat besar. 

Kapten topi jerami itu juga memberitahukan kepada yang lain bahwa Gorosei merupakan makhluk yang sulit sekali dilukai. Dia lantas menyimpulkan bahwa solusi mengalahkannya adalah dengan menerbangkannya.

Baca juga: Spoiler One Piece 1118, Nantikan Kemunculan 2 Nika!

Luffy, Sanji, Bonney, dan Franky kemudian melakukan serangan kombinasi yang mengarah kepada Mars. Tampaknya hal tersebut membuahkan hasil, sebab Mars terpental jauh ke atas akibat serangan tersebut. 

Pada waktu yang bersamaan robot kuno tampak merespon serangan dari Nika, dan akhirnya bangkit kembali. Hal itu menyebabkan aktifnya lagi siaran Vegapunk tentang tekad “D” yang diharapkannya bisa diwariskan ke banyak orang.

Seperti yang diketahui dan telah diberikan oleh pembuat One Piece, Oda Sensei, Vegapunk menjelaskan bahwa mereka yang menjadi penerus bisa disebut dengan “Will” atau “Tekad”.

Pada panel selanjutnya terlihat juga reaksi dari kelompok Bajak Laut Big Mom, Vivi, dan Morgans mendengar perkataan Vegapunk. Kembali ke Pulau Egghead, pertarungan Luffy berlanjut. Dia bersiap menyerang Gorosei Ju Peter.

Disisi lain,Warcury terlihat sedang berusaha menghancurkan kapal bajak laut Elbaf. Hal tersebut bertambah parah, sebab Bonney kembali ke wujud anak kecil lagi karena kelelahan yang dialaminya.

Pada panel akhir sosok robot kuno melompat ke permukaan dan menyerang Warcury, terlihat Luffy sangat senang akan hal itu. Panel ini juga secara singkat memberikan kilas balik antara koneksinya dengan Joy Boy. Ini juga jadi yang pertama kalinya, dialog dari JoyBoy diperlihatkan.

Dalam dialog tersebut, JoyBoy menyinggung nama asli dari robot kuno yaitu Emeth. Sosok yang dikenal sebagai orang pertama bajak laut itu meminta si robot untuk melakukan sesuatu ketika waktunya sudah tiba. 

Ini menjadi chapter kedua yang menunjukan pesan tersirat perintah JoyBoy kepada nakamanya yang baru diketahui adalah Zunesha dan Emeth. Sebelumnya Zunesha juga sempat merespon bunyi genderang Joy Boy, ketika Luffy bertarung dengan Kaido, hal ini menunjukan kesamaan pada Emeth yang bereaksi melindungi Nika, yang ada pada diri Luffy.

Namun, karena dalam satu bulan ini manga One Piece sudah menghadirkan tiga chapter tanpa jeda, selanjutnya tim produksi memutuskan bakal libur selama sepekan. Jadi, chapter terbaru komik One Piece bakal hadir pada 11 Juli 2024. 

Baca juga: Netflix Umumkan 4 Aktor yang Perankan Agen Baroque Works di One Piece Live Action Season 2

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

5 Anime yang Tayang Juli 2024, Ada Suicide Squad Isekai

BERIKUTNYA

Cara Mengatasi Penyimpanan Google Drive Penuh 

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: