Dream Concert World in Japan 2024. (Sumber gambar: situs resmi Dream Concert)

Dream Concert World in Japan 2024 Ditunda, Ini Alasannya

31 July 2024   |   17:24 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Dream Concert World in Japan 2024 yang dijadwalkan berlangsung pada akhir pekan depan ditunda. Kabar itu dikonfirmasi oleh penyelenggara kepada media Korea, Yonhap. Penundaan itu dilatarbelakangi masalah keamanan lantaran gelombang panas ekstrem dan lonjakan kasus Covid-19 di Jepang baru-baru ini.

Dream Concert World in Japan sebelumnya dijadwalkan berlangsung selama 2 hari pada 10 dan 11 Agustus 2024 di Belluna Dome, Saitama, Jepang. Namun, pada Selasa (30/7/2024) waktu setempat, pihak penyelenggara menyampaikan konser akbar tersebut ditunda lantaran gelombang panas yang parah dan lonjakan kasus Covid-19 di Negeri Sakura.

"Pemerintah Jepang telah secara aktif mengeluarkan peringatan akan terjadinya sengatan panas, dan situasinya tidak memungkinkan bagi banyak penonton untuk berkumpul di satu tempat. Jadi kami memutuskan untuk menunda konser tersebut," kata penyelenggara dilansir dari Yonhap.

Baca juga: Perdana di Indonesia, Konser Orkestra Film One Piece Bakal Hadir di Jakarta

Penyelenggara juga menyampaikan pihaknya tengah berdiskusi dengan produser yang berada di Jepang mengenai jadwal baru dari Dream Concert World in Japan. "Saat ini kami sedang berdiskusi dengan perusahaan produksi Jepang mengenai kapan konser yang ditunda itu akan digelar," kata mereka.
 


Menurut Kyodo News dan NHK, gelombang panas terjadi di seluruh kepulauan Jepang dengan suhu di beberapa daerah mencapai 41 derajat pada 29 Juli 2024 waktu setempat. Badan Meteorologi Jepang dan Kementerian Lingkungan Hidup juga telah mengeluarkan peringatan gelombang panas kepada 38 pemerintah daerah metropolitan, termasuk Prefektur Saitama.

Di tengah gelombang cuaca panas yang meningkat di Jepang, pasien yang diperiksa karena diduga terkena sengatan panas juga didiagnosa terkena Covid-19. Jepang kini mengalami lonjakan penyakit menular tersebut tepat saat negara itu tengah bergulat dengan meningkatnya suhu.

Dikutip dari The Japan Times, selama 10 minggu berturut-turut, angka infeksi Covid-19 terus meningkat. Data per 14 Juli 2024, terdapat sebanyak 55.072 pasien yang terinfeksi Covid-19 dan mendapatkan perawatan di sekitar 5.000 institusi medis di seluruh Jepang. Angka itu mengalami kenaikan dari 11.086 pasien selama seminggu hingga 5 Mei 2024.

Selain penyebaran varian baru seperti KP.3, yang lebih mudah menular dan kurang rentan terhadap antibodi dari vaksinasi atau infeksi sebelumnya, gelombang panas juga berkontribusi pada melemahnya sistem kekebalan tubuh, sehingga memperburuk situasi.

Dengan kondisi tersebut, warga Jepang pun diminta untuk tetap berada di dalam rumah, menutup jendela, serta menggunakan pendingin ruangan (AC), sebagai langkah penting bagi mereka yang rentang terhadap cuaca panas ekstrem atau pada suhu tertentu.

Sementara itu, Dream Concert World adalah konser gabungan K-Pop terbesar di Korea Selatan, yang diselenggarakan setiap tahun oleh Asosiasi Produser Hiburan Korea (KEPA), Forest Media, dan Kyunghyang Shinmun. Setiap tahun, sejumlah artis K-Pop paling populer akan bergabung dalam acara tersebut untuk menyuguhkan penampilan terbaik mereka.

Dream Concert World tahun ini dijadwalkan diadakan di Jepang untuk pertama kalinya dengan mengusung tema "With Music, We Got a Friend" atau yang berarti "Dengan Musik, Kita Punya Teman". Gelarannya tahun ini sekaligus memperingati hari jadi ke-60 Perjanjian Hubungan Diplomatik antara Jepang dan Republik Korea pada 2025.

Sederet musisi K-Pop dari berbagai agensi seperti HYBE, JYP Entertainment, dan SM Entertainment, musisi dari berbagai genre, serta artis K-Pop generasi penerus dengan karakter musik yang beragam pun telah disiapkan untuk menampilkan pertunjukan spesial mereka di Dream Concert World in Japan 2024.

Baca juga: Menengok Harga Rata-rata Tiket Konser yang Kian Mahal, Apa Sebabnya?

Sejumlah musisi yang akan tampil diantaranya New Jeans, Day6, Kiss of Life, NCT WISH, Onew SHINee, TWS, KISS OF LIFE, tripleS, EPEX, BADVILLAIN, NEXZ, dan Tours, serta penyanyi Jepang seperti Hiromitsu Kitayama dan Nex-G. Kabarnya, jajaran penampil yang akan tergabung dalam lineup kedua yang belum diumumkan, bakal mencakup banyak artis K-Pop legendaris. 

SEBELUMNYA

Liga Italia: Emil Audero Mulyadi Gabung ke Como 1907, Jadi Pelapis Pepe Reina

BERIKUTNYA

Cek Daftar Mobil Paling Laris selama GIIAS 2024: BinguoEV hingga Xpander

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: