Tony Awards 2024 (Sumber foto: Instagram/cbstv)

Daftar Lengkap Pemenang Tony Awards 2024: Sarah Paulson hingga Daniel Radcliffe

18 June 2024   |   18:50 WIB
Image
Amanda Syavira Mahasiswi Universitas Negeri Jakarta

Penghargaan bergengsi di dunia teater Broadway, Tony Awards ke-77, telah diumumkan di David H. Koch Theater, Lincoln Center for the Performing Arts, New York City yang disiarkan langsung Paramount+ pada 16 Juni 2024 dan dipandu Ariana DeBose untuk ketiga kalinya secara berturut-turut.

Tony Awards diberikan untuk menghargai pencapaian luar biasa dalam teater untuk menyoroti karya-karya terbaik dalam seni teater. Dilansir melalui CBS News, di antara para pemenangnya, beberapa bintang film dan televisi juga dinominasikan atas penampilan mereka di panggung tahun ini, termasuk Jessica Lange, Rachel McAdams, dan Daniel Radcliffe.

Baca juga: The Fact Music Awards 2024 Pertama Kali Digelar di Luar Korea, Cek Lokasi & Tanggalnya

Tak hanya itu, Sarah Paulson juga berhasil memenangkan kategori aktris utama terbaik dalam sebuah drama. Melansir CBS News, berikut daftar lengkap pemenang Tony Awards 2024.


Daftar Pemenang Tony Awards 2024

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by CBS (@cbstv)

 
  • Musikal Terbaik: The Outsiders
  • Drama Terbaik: Stereophonic
  • Penampilan Aktris Terbaik dalam Peran Utama Musikal: Maleah Joi Moon, Hell's Kitchen
  • Penampilan Aktor Terbaik dalam Peran Utama Musikal: Jonathan Groff, Merrily We Roll Along
  • Penampilan Aktris Terbaik dalam Peran Utama Drama: Sarah Paulson, Appropriate
  • Penampilan Aktor Terbaik dalam Peran Utama Drama: Jeremy Strong, An Enemy of the People
  • Penampilan Aktor Terbaik dalam Peran Pendukung Drama: Will Brill, Stereophonic
  • Penampilan Aktris Terbaik dalam Peran Pendukung Drama: Kara Young, Purlie Victorious: A Non-Confederate Romp Through the Cotton Patch
  • Arahan Drama Terbaik: Daniel Aukin, Stereophonic
  • Arahan Musikal Terbaik: Danya Taymor, The Outsiders
  • Penampilan Aktor Terbaik dalam Peran Pendukung Musikal: Daniel Radcliffe, Merrily We Roll Along
  • Penampilan Aktris Terbaik dalam Peran Pendukung Musikal: Kecia Lewis, Hell's Kitchen
  • Skor Asli Terbaik (Musik dan/atau Lirik) yang Ditulis untuk Teater: Suffs
  • Kebangkitan Drama Terbaik: Appropriate
  • Kebangkitan Musikal Terbaik: Merrily We Roll Along
  • Buku Musikal Terbaik: Suffs
  • Desain Kostum Drama Terbaik: Jaja's African Hair Braiding
  • Desain Kostum Musikal Terbaik: The Great Gatsby
  • Orkestrasi Terbaik: Merrily We Roll Along
  • Desain Pemandangan Terbaik Dari Musikal: Cabaret at the Kit Kat Club
  • Desain Pemandangan Terbaik Dari Drama: Stereophonic
  • Koreografi Terbaik: Illinoise
  • Desain Pencahayaan Musikal Terbaik: The Outsiders
  • Desain Pencahayaan Drama Terbaik: Appropriate
  • Desain Suara Drama Terbaik: Stereophonic
  • Desain Suara Musikal Terbaik:The Outsiders

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

7 Destinasi Honeymoon Favorit di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia

BERIKUTNYA

4 Spot Sunrise Paling Instagrammable di Gunung Bromo

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: