Isyana Sarasvati (Sumber gambar: Independent Music Label Group Sky Entertainment Id)

Rayakan 1 Dekade Bermusik, Isyana Sarasvati Bakal Gelar Konser Tunggal Lost in Harmony

12 June 2024   |   21:18 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Penyanyi Isyana Sarasvati mengumumkan akan menggelar konser tunggal tahun ini. Mengambil tajuk Lost in Harmony, konser ini juga akan menjadi penanda perayaan satu dekade dirinya berkarya dan mewarnai belantika musik Indonesia.

Melalui konser ini, Isyana ingin merangkum perjalanan panjang selama 10 tahun terakhir dirinya berkecimpung di dunia musik. Konser ini juga akan berjalan dengan konsep berbeda, sesuatu yang jarang diperlihatkannya di panggung-panggung sebelumnya. 

Baca juga: 9 Jadwal Konser & Fan Meeting K-Pop Juni 2024 di Jakarta, Ada BabyMonster hingga WayV

Menurutnya, konser ini akan menjadi ekspresi jujur soal menis pahit kehidupan. Semua itu akan tersampaikan melalui rasa lewat lagu-lagu yang tercipta, harmoni mayor dan minur, serta ruang-ruang yang pernah singgah dan hadir menghidupi maupun kehilangan-kehilangan yang dilalui.
 

a

Official Poster Konser Tunggal Isyana Sarasvati (Sumber gambar: Independent Music Label Group Sky Entertainment Id)


Baginya, semua perasaan tersebut telah membawa keseimbangan menjadi seorang Isyana sekarang. Dalam konser ini, Isyana akan kembali menantang dirinya untuk masuk ke dalam perjalanan musik yang sudah sangat dekat dengan dirinya ketika kecil.

Dia akan mengajak penonton memasuki perjalanan musikal yang indah. Lagu-lagu terbaik dari keempat albumnya, dari EXPLORE, Paradox, LEXICON, dan ISYANA akan dibawakan olehnya dengan aransemen spesial.

“Konser ini akan menjadi rangkuman semua fase hidup, sebagai medium untuk merayakan warna-warni dan membangunkan kembali seorang Isyana yang sempat ‘tertidur’,” ucapnya.

Bagi Isyana, konser tunggal ini tak hanya menjadi refleksi dari karya-karyanya, tetapi juga sebuah perayaan atas dedikasi dan cinta dari para penggemarnya. Untuk itu, semuanya akan dikonsep secara spesial juga.

Isyana menyebut pada konser tunggalnya nanti, nuansa orkestra akan menjadi salah satu nyawa yang penting di pertunjukannya. Dalam meramu hal tersebut, dirinya mengajak Avip Priatna dari Jakarta Concert Orchestra.

Kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berbeda dari penampilan musikal dirinya nanti. Tak hanya itu, Konser tunggal ini juga akan dimeriahkan oleh penampilan dari Batavia Madrigal Singer dan The Resonanz Choir yang siap menghadirkan pengalaman yang berbeda.

Isyana berharap konser ini bisa menjadi turning and burning point yang luar biasa bagi semuanya. Konser ini juga seolah-olah akan membuatnya terlahir kembali. “Perayaan pertumbuhan dan kelahiran kembali,” imbuhnya.

Konser Lost in Harmony akan berlangsung 16 November 2024. Digelar di Istora Senayan, konser ini diharapkan jadi salah satu perhelatan musik terbesar tahun ini yang mempertemukan penggemar Isyana dan Isyanation (sebutan penggemarnya, RED).

Meski konser baru akan digelar November, penjualan tiketnya sudah dimulai pada Rabu malam ini (12/6/2024). Tiket hanya bisa dibeli di situs resmi www.isyanalostinharmony.com dan loket.com.
 

Ada beberapa kategori tempat duduk yang dapat dipilih untuk menikmati konser ini.  Dimulai dari area festival yang dibanderol dengan harga Rp419.000. Kemudian, ada Area tribun dengan pilihan kategori CAT 4 seharga Rp419.000, kategori CAT 3 Rp629.000, CAT 2 Rp769.000, hingga yang tertinggi yakni CAT 1 Rp1.049.000.

Selain itu, Isyana juga menawarkan dua kategori special Bernama Harmony  seharga Rp1.679.000 dan Redrose seharga Rp1.959.000. Untuk kategori Harmony, pengunjung akan mendapatkan area menonton spesial di tribun, cinderamata spesial, dan akses serta toilet khusus.

Sementara itu, untuk kategori Redrose, penggemar akan mendapatkan area menonton yang paling strategis dan ideal untuk menikmati keseluruhan show. Bagi penggemar Isyana, tentu kategori ini yang akan paling dicari. 

Baca juga: Intip Koleksi Versatile Hasil Kolaborasi Isyana Sarasvati x Thenblank

Terlebih, dalam beberapa konser lain, Isyana dan team selalu menyiapkan kreasi serta pengalaman konser yang tak terlupakan. Kejutan-kejutan tersebut juga kemungkinan akan Kembali dihadirkan demi membuat penonton menyelami perjalanan karier satu dekadenya yang monumental.

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

5 Hal Menarik yang Dinantikan dari Serial The Boys Season 4

BERIKUTNYA

Game Call of Duty: Black Ops 6 Dirilis Oktober

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: