4 Alat Dapur Canggih yang Bisa Mendukung Gaya Hidup Lebih Sehat
01 June 2024 |
19:30 WIB
Memulai gaya hidup sehat memang membutuhkan komitmen yang kuat dalam diri sendiri. Khususnya dalam hal memasak hidangan-hidangan sehat dan kaya akan nutrisi, yang terkadang menuntut usaha, waktu, dan biaya yang lebih banyak, jika dibandingkan dengan hidangan cepat saji alias junk food.
Namun dengan alat-alat dapur yang memadai, bahan makanan dapat diproses sedemikian rupa agar mempertahankan kandungan bernutrisi seperti vitamin dan mineral. Sehingga Genhype dapat membangun kebiasaan untuk memasak, terlebih lagi dibantu dengan alat-alat dapur yang canggih. Menghemat biaya, waktu, dan juga tenaga.
Baca juga: 6 Inspirasi Dekorasi Dapur Sederhana yang Bikin Estetis
Jika Genhype sedang memulai gaya hidup sehat, simak 4 alat dapur canggih yang dapat membantu gaya hidup tersebu agar lebih praktis:
Sistem reverse osmosis akan terhubung melalui pipa di bawah keran air, sehingga Genhype bisa menghemat biaya dengan tidak harus sering membeli air galon. Tak hanya itu, juga ada opsi sistem RO countertop, dengan harga yang lebih terjangkau dan tidak perlu mengebor pipa keran.
Penumpukan ini dapat merangsang pertumbuhan bakteri, dan jika menempel pada air yang tersumbat, maka bakteri akan ikut naik kembali dan mengkontaminasi wastafel cuci piring. Menurut Grease Trap Store UK, alat ini akan menghancurkan FOG dengan bakteri baik, dan menyimpannya di bak terpisah. Sehingga mudah dibersihkan dan memastikan pipa akan selalu bersih dari pertumbuhan bakteri.
Problematika ini sebenarnya dapat dibantu dengan alat air fryer, yang dapat ‘menggoreng’ makanan tanpa minyak. Dengan demikian, hasil makanan akan memiliki kandungan lemak dan kalori jauh lebih rendah. Bahkan menurut Medical News Today, alat ini juga bisa mengurangi risiko pembentukan akrilamida, bahan kimia beracun yang dapat menumbuhkan beberapa jenis kanker.
Menurut UNL Food, proses memasak ini tidak terlalu bergantung pada lemak dan minyak, sehingga hidangan akan lebih sehat dengan mempertahankan nilai gizi yang ada. Sebagai manfaat tambahan, slow cooker juga cocok untuk menyulap bekas bahan masakan yang masih layak, menjadi hidangan bernutrisi dan lezat seperti sup dan semur.
Baca juga: 8 Tren Desain Interior Dapur 2024, Aplikasi Warna Alam hingga Pola Herringbone
Editor: Dika Irawan
Namun dengan alat-alat dapur yang memadai, bahan makanan dapat diproses sedemikian rupa agar mempertahankan kandungan bernutrisi seperti vitamin dan mineral. Sehingga Genhype dapat membangun kebiasaan untuk memasak, terlebih lagi dibantu dengan alat-alat dapur yang canggih. Menghemat biaya, waktu, dan juga tenaga.
Baca juga: 6 Inspirasi Dekorasi Dapur Sederhana yang Bikin Estetis
Jika Genhype sedang memulai gaya hidup sehat, simak 4 alat dapur canggih yang dapat membantu gaya hidup tersebu agar lebih praktis:
1. Sistem Reverse Osmosis
Reverse osmosis (RO) adalah alat yang digunakan untuk membersihkan kontaminan pada air keran, sehingga menjadi aman dan sehat untuk diminum. Melansir dari Forbes, alat ini akan mendorong air melalui filter membran yang memiliki ukuran pori sekitar 0,0001 mikron, sehingga 99 persen ektif untuk menangkap imbal, asbes, dan 82 kontaminan tambahan lainnya.Sistem reverse osmosis akan terhubung melalui pipa di bawah keran air, sehingga Genhype bisa menghemat biaya dengan tidak harus sering membeli air galon. Tak hanya itu, juga ada opsi sistem RO countertop, dengan harga yang lebih terjangkau dan tidak perlu mengebor pipa keran.
2. Grease Trap
Meskipun hanya wajib dipasang pada restoran, memasang grease trap di rumah dapat menjadi pilihan yang baik untuk meningkatkan kesehatan dengan menjaga dapur tetap steril. Setelah memasak dan mencuci, bekas makanan dapat meninggalkan fats, oil, dan grease (FOG) yang menumpuk di saluran pembuangan air.Penumpukan ini dapat merangsang pertumbuhan bakteri, dan jika menempel pada air yang tersumbat, maka bakteri akan ikut naik kembali dan mengkontaminasi wastafel cuci piring. Menurut Grease Trap Store UK, alat ini akan menghancurkan FOG dengan bakteri baik, dan menyimpannya di bak terpisah. Sehingga mudah dibersihkan dan memastikan pipa akan selalu bersih dari pertumbuhan bakteri.
3. Air Fryer
Gorengan adalah jenis makanan yang dapat meningkatkan resiko obesitas, kolesterol, beserta berbagai masalah kesehatan lain jika sering dikonsumsi. Namun untuk banyak orang, sepenuhnya menghilangkan makanan yang digoreng dari pola makan mereka bisa menjadi kesulitan tersendiri.Problematika ini sebenarnya dapat dibantu dengan alat air fryer, yang dapat ‘menggoreng’ makanan tanpa minyak. Dengan demikian, hasil makanan akan memiliki kandungan lemak dan kalori jauh lebih rendah. Bahkan menurut Medical News Today, alat ini juga bisa mengurangi risiko pembentukan akrilamida, bahan kimia beracun yang dapat menumbuhkan beberapa jenis kanker.
4. Slow Cooker
Jika Genhype selalu terburu-buru dan tidak memiliki waktu untuk memasak makanan bernutrisi, maka alat slow cooker dapat menjadi pilihan terbaik. Sesuai namanya, alat ini akan memasak bahan makanan pada suhu rendah, menjaga vitamin dan mineral penting yang mungkin hilang ketika menggunakan metode memasak lain dengan suhu tinggi.Menurut UNL Food, proses memasak ini tidak terlalu bergantung pada lemak dan minyak, sehingga hidangan akan lebih sehat dengan mempertahankan nilai gizi yang ada. Sebagai manfaat tambahan, slow cooker juga cocok untuk menyulap bekas bahan masakan yang masih layak, menjadi hidangan bernutrisi dan lezat seperti sup dan semur.
Baca juga: 8 Tren Desain Interior Dapur 2024, Aplikasi Warna Alam hingga Pola Herringbone
Editor: Dika Irawan
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.