Musisi Ardhito Pramono tampil dalam acara BNI Java Jazz Festival 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (24/5/2024). (Sumber gambar: JIBI/Bisnis/Himawan L Nugraha)

Ada Banyak Spot Foto Instagramable di Java Jazz Festival 2024

25 May 2024   |   16:43 WIB
Image
Chelsea Venda Jurnalis Hypeabis.id

Tak hanya menyajikan berbagai penampilan penyanyi nasional dan internasional, BNI Java Jazz Festival 2024 juga menyediakan beberapa spot foto Instagramable. Pihak penyelenggara telah membuat beberapa area khusus di lokasi konser yang bisa dijadikan tempat berfoto.

Pengunjung bisa menyinggahi beberapa spot foto yang tersebar di area konser, sembari menanti musisi yang disukainya tampil di atas panggung. Jika ada waktu, bahkan bisa ada sesi khusus untuk berburu spot foto super ciamik yang ada di lokasi. 

Baca juga: Daftar Musisi yang Jadi Highlight di BNI Java Jazz Festival 2024 Hari Kedua

Sebab, tidak hanya satu spot, hampir di setiap sudut venue terdapat beberapa titik yang sengaja dijadikan latar tempat foto. Ini tentu jadi pengalaman lain yang sayang untuk dilewatkan. Sebab, selain menikmati musik, mengabadikan kenangan juga jadi hal yang penting.

Berikut adalah beberapa spot foto Instagramable di Java Jazz Festival 2024


1. Foto Bareng Hewan Secara AR

 

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Salah satu spot foto menarik ada di booth Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Booth ini terletak tak jauh setelah area penukaran tiket. Lokasinya berada di lorong sebelum penonton memasuki area terbuka di JIEXPO Kemayoran.

Di booth ini, pengunjung dapat menjelajahi taman nasional yang ada di berbagai pelosok Indonesia dalam bentuk virtual. Pengunjung pun bisa berfoto bareng satwa endemik asli Indonesia dengan bantuan teknologi augmented reality yang menarik.

Terdapat nama-nama satwa yang ditampilkan, sebagian besar adalah satwa-satwa yang dilindungi, seperti gajah dan harimau sumatera, badak cula satu, komodo, burung julang emas, dan lainnya. Semua hewan tersebut diilustrasikan semirip mungkin dengan aslinya.


2. Instalasi Rubik

 

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Instalasi berbentuk mirip rubik jadi salah satu spot foto yang tak kalah menarik. Letaknya ada di area terbuka di JIEXPO Kemayoran, tak jauh dari panggung Java Jazz Stage. Instalasi ini memiliki bentuk yang menarik sehingga cocok dijadikan spot foto.

Bentuknya yang seperti rubik dan dibalut warna-warna menjadikan spot foto ini cukup menyita perhatian. Terlebih, di bagian depannya, terdapat tulisn BNI Java Jazz Festival 2024.


3. Spot Foto Wondrland

 

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Bagi yang membutuhkan spot foto yang lebar, area ini bisa jadi favoritnya. Terletak di bagian outdoor JIEXPO Kemayoran, tepatnya ada di sisi kanan. Penonton bisa berfoto dengan latar belakang tulisan wondrland yang memanjang.

Selain itu, penonton juga bisa seru-seruan dengan menyelesaikan misi tertentu. Nantinya, akan ada beberapa hadiah yang bisa diklaim setelah misis tersebut diselesaikan


4. Pintu Masuk

 

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)

Spot Foto Java Jazz Festival 2024 (Sumber gambar: Chelsea Venda/Hypeabis.id)


Pintu masuk menjadi salah satu spot foto yang tak boleh dilewatkan. Setelah menukar tiket, penonton akan memasuki area gedung JIEXPO Kemayoran. Nah, di lokasi inilah, biasanya orang-orang juga berfoto.

Meski tampak sederhana, hanya ada banner bertulisan BNI Java Jazz Festival 2024, area ini bisa dibilang jadi spot foto legendaris. Sebab, dari masa ke masa, selalu saja ada orang yang rela berhenti sebentar untuk sekedar mengabadikan momen, sebelum akhirnya menikmati pertunjukan di dalam.


5. Area Panggung

 

Musisi Marcell Siahaan tampil dalam acara BNI Java Jazz Festival 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (24/5/2024).

Musisi Marcell Siahaan tampil dalam acara BNI Java Jazz Festival 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (24/5/2024).  (Sumber gambar: JIBI/Bisnis/Himawan L Nugraha)


Area panggung juga jadi salah satu spot foto yang ikonik. Mengambil foto saat musisi kesukaan tampil di atas panggung adalah satu momen yang ditunggu banyak orang. Sebab, di situ, penonton bisa mengabadikan keseruan yang terjadi. 

Baca juga: Penampilan Laufey di BNI Java Jazz Festival 2024 Bikin Penonton Melting

Namun, mengingat arena konser ada banyak orang, tentu setiap penonton mesti saling menghormati. Jangan sampai keseruan berfoto justru menganggu penonton lain yang tengah asyik menikmati konser. 

Editor: Fajar Sidik 

SEBELUMNYA

Daftar Musisi yang Jadi Highlight di BNI Java Jazz Festival 2024 Hari Kedua

BERIKUTNYA

Begini Pro Kontra Soal Sastra Masuk Kurikulum Sekolah di Kalangan Sastrawan

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: