5 Festival Kuliner yang Menarik Dikunjungi pada Akhir Pekan Ini
19 May 2024 |
11:00 WIB
Genhype suka berburu kuliner? Jika ya, kalian tidak boleh melewatkan sejumlah acara festival kuliner seru yang digelar pada akhir pekan ini di beberapa kota di Indonesia. Selain mencicipi beragam makanan yang memanjakan lidah, berburu kuliner juga bisa menjadi pilihan kegiatan rekreasi bersama keluarga atau orang terdekat.
Festival kuliner Jajarans kembali hadir dengan sejumlah makanan yang menggugah selera. Festival yang digagas pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini digelar pada 18-19 Mei 2024 di Istora Senayan GBK Jakarta pukul 10.00-22.00 WIB. Di acara ini, pengunjung bisa mencicipi beragam makanan UMKM lokal mulai dari Bakso Malang Cak Endut, Rojo Sambel Si AA, Nasgor Nagih Mama Gigi, dan Temu Kamu Coffee.
Festival Rujak Uleg akan digelar hari ini, Minggu (19/5/2024) di Taman Surya Balai Kota Surabaya mulai pukul 07.00 WIB. Festival Rujak Uleg merupakan festival kuliner rujak terbesar yang menjadi agenda rutin di Surabaya sejak tahun 2004. Festival ini diikuti oleh sekitar 1.000 peserta yang menguleg rujak bersama-sama dalam balutan kostum unik.
Satu acara tidak boleh dilewatkan khususnya untuk bagi kalian yang gemar dengan masakan khas Minangkabau yaitu Festival Sumarak Minangkabau. Festival yang berlangsung pada 16-19 Mei 2024 di Blok M Square itu menghadirkan sejumlah kuliner khas Minangkabau yang sayang untuk dilewatkan, seperti Martabak Kubang, Nasi Kapau, dan Sate Padang.
Di Bandung, ada satu acara festival kuliner menarik yaitu Legend Food Festival yang berlangsung pada 12-19 Mei 2024 di Main Atrium Festival Citylink Bandung. Menghadirkan 48 stan, acara ini menawarkan sejumlah legenda kuliner terbaik dari berbagai kota di Indonesia seperti Bali, Lampung, Manado, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Pontianak, Malang, dan Jakarta.
Festival kuliner lain yang menghadirkan banyak makanan khas Nusantara ialah Kuliner Nusantara Kaya Rasa. Agenda ini berlangsung pada 8-19 Mei 2024 di Ground Floor Mal Ciputra Cibubur pukul 10.00 WIB-22.00 WIB. Lebih dari 40 stan makanan dan minuman autentik Nusantara dihadirkan di acara ini seperti Ketan Susu Kemayoran 1958, Nasi Goreng Babat Semar, dan Pempek Sriwijaya Jelambar.
Akhir pekan ini, ada beberapa acara festival kuliner yang menarik untuk kalian kunjungi. Tak hanya menyajikan beragam makanan enak, sederet festival ini juga semakin semarak dengan adanya atraksi lain seperti pertunjukan musik dan bazar UMKM lokal.
Baca juga: Ada Ayam Betutu Hingga Es Daluman, Cek 5 Kuliner Khas Bali yang Tidak Boleh Dilewatkan
Baca juga: Ada Ayam Betutu Hingga Es Daluman, Cek 5 Kuliner Khas Bali yang Tidak Boleh Dilewatkan
Bagi kalian yang ingin berburu makanan, berikut adalah 5 agenda festival kuliner yang berlangsung akhir pekan ini di berbagai kota di Indonesia, seperti yang telah dirangkum oleh Hypeabis.id.
1. Jajarans Keliling
Festival kuliner Jajarans kembali hadir dengan sejumlah makanan yang menggugah selera. Festival yang digagas pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini digelar pada 18-19 Mei 2024 di Istora Senayan GBK Jakarta pukul 10.00-22.00 WIB. Di acara ini, pengunjung bisa mencicipi beragam makanan UMKM lokal mulai dari Bakso Malang Cak Endut, Rojo Sambel Si AA, Nasgor Nagih Mama Gigi, dan Temu Kamu Coffee.
2. Festival Rujak Uleg
Festival Rujak Uleg akan digelar hari ini, Minggu (19/5/2024) di Taman Surya Balai Kota Surabaya mulai pukul 07.00 WIB. Festival Rujak Uleg merupakan festival kuliner rujak terbesar yang menjadi agenda rutin di Surabaya sejak tahun 2004. Festival ini diikuti oleh sekitar 1.000 peserta yang menguleg rujak bersama-sama dalam balutan kostum unik.
Atraksi utamanya prosesi menguleg rujak oleh para peserta pada Cobek Batu Raksasa berukuran 2,5 meter di atas panggung utama, yang juga berbentuk bulat menyerupai cobek sambil diiringi musik tradisional.
Seluruh sajian rujak para peserta nantinya dilombakan dan diberikan hadiah untuk 60 penyaji terbaik. Setelah proses penjurian selesai, rujak akan dibagikan secara gratis kepada pengunjung yang hadir. Selain itu, acara juga semakin meriah dengan adanya bazaar UMKM dan fashion show.
3. Festival Sumarak Minangkabau
Satu acara tidak boleh dilewatkan khususnya untuk bagi kalian yang gemar dengan masakan khas Minangkabau yaitu Festival Sumarak Minangkabau. Festival yang berlangsung pada 16-19 Mei 2024 di Blok M Square itu menghadirkan sejumlah kuliner khas Minangkabau yang sayang untuk dilewatkan, seperti Martabak Kubang, Nasi Kapau, dan Sate Padang.
Di acara ini juga kalian akan menemui sejumlah makanan autentik Minangkabu yang jarang ditemui di Jakarta, seperti Lamang Tapai, Lompong Sagu, dan Katupek Pitalah. Selain festival kuliner, acara ini juga semakin semarak dengan sejumlaj acara lain seperti cooking demo, pertunjukan seni dan budaya, silat, serta fashion show. Acara ini bisa dinikmati pengunjung pukul 09.00 WIB-22.00 WIB.
4. Legend Food Festival
Di Bandung, ada satu acara festival kuliner menarik yaitu Legend Food Festival yang berlangsung pada 12-19 Mei 2024 di Main Atrium Festival Citylink Bandung. Menghadirkan 48 stan, acara ini menawarkan sejumlah legenda kuliner terbaik dari berbagai kota di Indonesia seperti Bali, Lampung, Manado, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Pontianak, Malang, dan Jakarta.
Beberapa kuliner menarik yang bisa kalian cicipi diantaranya Indomie Bangladesh Bang Jeff, Ayo! Bungeoppang, Cakwe Medan Ancol Sejak 1971, Pempek Palembang 96, Gudeg Yu Djum Yogyakarta, Pisang Goreng Sultan, Selendang Mayang Nicholas, serta Rujak & Asinan Buah Mangga Ketawa.
5. Kuliner Nusantara Kaya Rasa
Festival kuliner lain yang menghadirkan banyak makanan khas Nusantara ialah Kuliner Nusantara Kaya Rasa. Agenda ini berlangsung pada 8-19 Mei 2024 di Ground Floor Mal Ciputra Cibubur pukul 10.00 WIB-22.00 WIB. Lebih dari 40 stan makanan dan minuman autentik Nusantara dihadirkan di acara ini seperti Ketan Susu Kemayoran 1958, Nasi Goreng Babat Semar, dan Pempek Sriwijaya Jelambar.
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.