Buku The Art of Letting Go (Sumber gambar: Grasindo)

Resensi The Art of Letting Go, Belajar Seni untuk Melepaskan

18 May 2024   |   13:57 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Tak semua orang mampu lepas dari beban hidupnya. Walau berat, kebiasaan lama yang menjerat membuat manusia kembali pada jurang yang sama. Disadari atau tidak, kita kerap lupa terjebak dan terperangkap dalam gelembung masalahnya sendiri. Perlu strategi untuk lepas dari kebiasaan yang membuat terus terpuruk.

Benang merah ini coba diulas dalam buku berjudul The Art of Letting Go, sebuah buku karya Damon Zahariades yang mencoba mengupas beban yang mungkin menyengsarakan hidup manusia itu sendiri. Awal babak buku ini langsung mengajak pembaca memahami bahayanya tertahan pada hal-hal yang membuat hidup sengsara.

Namun, penulis menyajikan babak demi babak ceritanya secara perlahan. Dimulai dari alasan manusia sulit lepas dari hal-hal yang sebetulnya membuat mereka terbebani, hingga pentingnya memahami hal-hal yang perlu segera dilepaskan agar menemui hidup yang lebih damai. 

Baca juga: Resensi Buku Berdamai dengan Innerchild, Sebuah Terapi untuk Menyembuhkan Diri
 
Kemudian penulis akan membawa pembaca pada teknik melepaskan beban dengan lebih mudah, sebelum kembali melanjutkan hidup. Pada pertengahan buku ini, tersaji puluhan strategi konkret yang berisi panduan untuk memulai melepaskan hal yang terasa membebani.

Setidaknya terdapat 21 strategi yang dikupas tuntas oleh penulis, dari total 192 halaman bukunya. Sehingga, pembaca bisa menentukan sendiri strategi mana yang lebih tepat untuk dipilih dalam merilis beban. Tidak hanya berpatokan pada satu teknik saja, pembaca bisa mempraktikkan beberapa strategi sekaligus atau memodifikasinya untuk berlatih seni melepaskan ini. 
 
Buku yang diterbitkan pada 13 Desember 2023 ini akan mengajak pembaca merefleksikan sendiri mengenai apa saja kebiasaan atau hal yang membebani sepanjang perjalanan hidup. Caranya sederhana, yakni dengan menuangkannya dalam bentuk tulisan atau membuatnya dalam bentuk daftar.

Buku kategori self improvement ini juga akan mengajak pembaca menarik premis awal mengenai hal-hal apa saja yang terkadang dipertahankan, tetapi justru memicu kesengsaraan dalam hidup.

Secara keseluruhan, buku ini mengajarkan sebuah seni tentang melepaskan, menyibak makna di balik pentingnya untuk segera meluruhkan hal yang menjerat, meski terkadang sulit atau bahkan terasa manis.

Buku yang diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama ini akan sampai pada kesimpulan mengenai tujuan melepaskan yang akhirnya berujung pada kebaikan. Namun, sebelum sampai pada bab akhir, penulis menguliti penyebab-penyebab di balik kesulitan keluar dari jeratan beban dalam pertengahan buku. 
 
The Art of Letting Go menjadi buku pengembangan diri yang mudah dibaca karena ditulis dengan alur yang runut, mulai dari membedah penyebab, alasan, dan strategi lepas dari hal yang terasa membebani hidup. Melalui buku ini, pembaca bisa mengetahui apa saja yang mengganggu kualitas hidup, serta taktik untuk lepas dari perangkap tersebut. 

Baca juga: Resensi Novel Batang Bambu: Kisah Pencarian Jati Diri Anak Pekerja Migran

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

7 Rekomendasi Aktivitas Outdoor untuk Mengatasi Nature Deficit Disorder

BERIKUTNYA

Memori Penyimpanan Penuh? Coba Dulu Langganan Google One 2 TB Gratis, Begini Caranya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: