ROG Strix SCAR 18, laptop gaming terbaru dari Asus. (Sumber foto : Asus)

Cek Spesifikasi dan Fitur Asus ROG Strix SCAR 18 yang Dibanderol Rp75,9 Juta

14 May 2024   |   19:08 WIB
Image
Desyinta Nuraini Jurnalis Hypeabis.id

Laptop gaming menjadi salah satu item penting bagi para gamer hingga streamer. Performa kelas wahid yang ditawarkan tentu membantu kelancaran dalam permainan, terutama saat memainkan gim kelas berat.  Salah satu laptop gaming terbaru yang hadir pada tahun ini yaitu Asus ROG Strix SCAR 18 (G834JYR).

Laptop buatan Asus tersebut ditenagai prosesor 14th Gen Intel Core i9-14900HX yang menggunakan konfigurasi 24 core dan 32 thread, serta dapat bekerja di frekuensi hingga 5,6GHz sehingga mampu menjalankan berbagai aplikasi dan gim dengan lancar dan cepat. 

Baca juga: Laptop Gaming Cocok Buat Multitasking, Bisa Apa Saja?

Diketahui, Intel Core i9-14900HX merupakan prosesor laptop paling kencang yang dihadirkan Intel hingga saat ini. Generasi terbaru dari prosesor Intel ini berbasis arsitektur hybrid yang menggabungkan Raptor Cove core untuk performa tinggi dan Gracemont core untuk efisiensi daya. 

Selain mendukung memori DDR5 terbaru, prosesor 14th Gen Intel Core juga dilengkapi dengan fitur eksklusif seperti Intel Deep Learning Boost yang dapat mempercepat komputasi AI. Ada pula Intel Smart Cache Technology yang dapat meningkatkan kinerja cache dengan menggunakan cache L3 bersama antara core Raptor Cove dan Gracemont.

Pelengkap performa prosesor dari Intel,ROG Strix SCAR 18 (G834JYR) menggunakan kartu grafis NVIDIA GeForce RTX seri 4090 terbaru. Dengan GPU ini, para gamer bebas dari efek stuttering amupun tearing. Sementara itu, para konten kreator dapat menyelesaikan pekerjaannya lebih cepat berkat proses rendering yang jauh lebih singkat serta kemampuan multitasking.

NVIDIA GeForce RTX 4090 merupakan bagian dari GeForce RTX 4000 Series, yaitu chip grafis generasi terbaru dari NVIDIA yang menggunakan arsitektur Ada Lovelace. Kartu grafis ini menawarkan fitur-fitur unggulan seperti ray tracing, DLSS 3.0, dan NVIDIA Advanced Optimus.

Membedah jeroan lebih lanjut, ROG Strix SCAR 18 (G834JYR) kembali menggunakan teknologi ROG Intelligent Cooling sebagai basis pada sistem pendinginnya. Bedanya kali ini, laptop dibekali dengan konfigurasi kipas serta heatsink baru yang memungkinkan laptop gaming ini dapat selalu beroperasi secara optimal.

Kipas yang digunakan di sistem pendingin ROG Strix SCAR 18 (G834JYR) menggunakan konfigurasi Tri-Fan yang menggabungkan tiga kipas khusus untuk mendinginkan seluruh komponen yang ada di dalam laptop gaming ini. Konfigurasi Tri-Fan sangat efektif untuk mempertahankan suhu operasional sehingga performa yang dihadirkan selalu optimal.

Teknologi terbaru lainnya yang ditawarkan ROG Strix SCAR 18 (G834JYR) memiliki desain heatsink unik bernama Full-Width Heatsink. Desain heatsink tersebut membentang sepanjang bagian belakang bodi sehingga memaksimalkan proses pelepasan panas. Semakin sempurna dengan kipas berteknologi Arc Flow Fan dan thermal compound berupa liquid metal Thermal Grizzly Conductonaut Extreme yang membantu menjaga performa CPU dan GPU.

Dari segi tampilan, ROG Strix SCAR 18 (G834JYR) memiliki layar 16 inci dengan resolusi QHD (2560 x 1600) dan refresh rate 240 Hz. Layar ini mendukung teknologi NVIDIA G-SYNC, yang dapat menyinkronkan frame rate GPU dengan refresh rate layar untuk menghilangkan tearing dan stuttering.

Asus juga menghadirkan teknologi ROG Nebula HDR yang menggunakan panel Mini LED untuk menciptakan efek HDR. Panel Mini LED memiliki dioda yang lebih kecil dari LED biasa, sehingga dapat dipadatkan dalam zona-zona terpisah yang dapat dimatikan secara individual. Hal ini membuat warna hitam lebih gelap dan warna terang lebih cerah, sehingga menciptakan rasio kontras 100.000:1.

ROG Nebula HDR juga dilengkapi dengan algoritma pencahayaan lokal khusus yang disebut ROG Nebula HDR Engine. Algoritma ini dilatih dengan lebih dari 150 video dan 2.000 foto, sehingga dapat menyesuaikan pencahayaan HDR secara dinamis untuk meminimalkan efek blooming di sekitar zona-zona redup. Dengan demikian, gambar terlihat lebih hidup dan mendalam.

Teknologi ROG Nebula HDR turut memastikan sajian visual terbaik di laptop gaming berkat dukungan color gamut 100 persen DCI-P3 dan telah mengantongi sertifikasi PANTONE Validated Display. Ada pula fitur Eye Care yang dapat meminimalisir dampak radiasi sinar biru terhadap kesehatan mata. 

Buat para gamer maupun konten kreator yang tertarik, Asus menawarkan ROG Strix SCAR 18 (G834JYR) dengan harga Rp75,99 juta. Dengan harga tersebut kamu mendapatkan garansi global 2 tahun dan 1 tahun garansi VIP dari Asus.

Baca juga: Rekomendasi Laptop Gaming Februari 2024, Performa & Sistem Pendinginnya Top

Berikut rincian spesifikasi ROG Strix SCAR 18 (G834JYR):
  • CPU : Intel Core i9 Processor 14900HX 2.2 GHz (36MB Cache, up to 5.8 GHz, 24 cores, 32 Threads)
  • Sistem Operasi: Windows 11 Home
  • Memori : 2x16GB DDR5 5600
  • Penyimpanan : 2TB PCIe 4.0 NVMe M.2 Performance SSD
  • Tampilan : 18-inch Mini LED, 2.5K 16:10 (2560 x 1600), 240Hz, 3ms, 100?I-P3, PANTONE Validated, 1100 nits, ROG Nebula HDR, anti glare, G-Sync, MUX Switch supported
  • Kartu Grafis : NVIDIA® GeForce RTX™ 4090
  • Input/Output : 1x 2.5G LAN port, 1x Thunderbolt 4 support DisplayPort™ / G-SYNC, 1x USB, 3.2 Gen 2 Type-C support DisplayPort / power delivery / G-SYNC, 2x USB 3.2 Gen 2 Type-A, 1x HDMI 2.1 FRL, 1x 3.5mm Combo Audio Jack
  • Konektivitas : Wi-Fi 6E(802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth 5.3
  • Kamera : FHD camera with IR, support Windows Hello
  • Audio : 4-speaker system with Smart Amplifier Technology, AI noise-canceling technology, Dolby Atmos, Hi-Res certification
  • Baterai : 90WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion
  • Dimensi :  39.9 x 29.4 x 2.31 ~ 3.08 cm
  • Berat : 3,1 kg
  • Warna : hitam

Editor: Fajar Sidik

SEBELUMNYA

Apple Rilis iOS 17.5, Cek Fitur Baru sampai Cara Update

BERIKUTNYA

Bioskop Alternatif Penting Untuk Pemerataan Jatah Tayang Film

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: