Laga Timnas Indonesia VS Irak akan berlangsung di Stadion di Stadion bin Khalifa, Doha, pada Kamis (2/5/24) pukul 22.30 WIB. (sumber Gmabra: PSSI)

Berlaga Malam Ini, Cek Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Irak di Piala Asia 2024

02 May 2024   |   18:30 WIB
Image
Prasetyo Agung Ginanjar Jurnalis Hypeabis.id

Piala Asia U-23 2024 malam ini akan menampilkan Timnas Indonesia VS Irak di Stadion di Stadion bin Khalifa, Doha, pada Kamis (2/5/24) pukul 22.30 WIB. Laga Indonesia vs Irak diprediksi akan berjalan ketat karena menjadi salah satu jalan bagi Garuda Muda ikut tampil di Olimpiade 2024.

Dalam sejarahnya, Irak bukanlah lawan yang mudah bagi Indonesia. Sebab, dalam ajang tahun ini Singa Mesopotamia berhasil menjadi juara grup C dengan poin 6. Tak hanya itu, dari 3 pertandingan, tim nasional U-23 Irak juga tercatat menang dua kali dan kalah satu kali.

Sementara itu, Indonesia memulai Piala Asia U-23 2024 sebagai tim debutan. Saat itu Garuda Muda nangkring di Grup A yang berisi tim kuat, seperti Australia, Qatar, dan Yordania. Oleh karena itu, Indonesia juga harus berjuang mati-matian untuk sampai ke babak ini.

Baca Juga: Cara Nonton Live Streaming Indonesia vs Irak di Piala Asia U23, Ada yang Free

Pelatih timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong diprediksi tidak akan melakukan banyak rotasi dalam line up untuk pertandingan malam nanti. Pemain-pemain yang bermain reguler sepanjang turnamen ini dimulai bakal tetap menjadi andalan untuk menggempur pertahanan lawan.

Kendati begitu, Indonesia dipastikan kehilangan satu pemain di posisi bertahan, yaitu Rizky Ridho yang mendapat hukuman kartu merah saat melawan Uzbekistan di semifinal. Momen tersebut juga semakin nahas, sebab di babak ini, mereka terpaksa menelan kekalahan dengan skor 2-0.

Adapun, dalam pertandingan nanti, Shin Tae-yong yang belakangan makin percaya diri dengan strategi 3-4-3 diprediksi bakal masih memainkan formasi tersebut. Pasalnya, pada beberapa pertandingan terakhir, Garuda Muda selalu bermain dengan formasi tersebut, dan menjadi strategi yang cukup sangkil.

 

Barisan Belakang Timnas

Di posisi penjaga gawang, Ernando Ari Sutaryadi diprediksi masih menjadi pilihan utama. Di bagian belakang, tiga bek Muhammad Ferrari, Komang Teguh, dan Justin Hubner kemungkinan masih akan dipercaya menjaga lini pertahanan timnas Indonesia setelah hilangnya Rizky Ridho.

Posisi bek sayap kanan kemungkinan akan ditempati Ilham Rio Fahmi, sedangkan bek sayap kiri diisi Pratama Arhan. Di tengah lapangan, dua gelandang andalan Shin Tae-yong kemungkinan masih akan mempertahankan Nathan Tjoe-A-On dan Ivar Jenner.

Kemudian, di posisi winger kanan tampaknya Indonesia masih mengandalkan Witan Sulaeman. Di posisi winger kiri kemungkinan akan diisi Marselino Ferdinan. Sementara itu, di sisi penyerang Shin Tae-yong punya beberapa pilihan. Salah satunya dengan menurunkan Raffael Struick yang sudah selesai menjalani akumulasi kartu kuning.

Sementara itu, pelatih Irak,  Radhi Shenaishil, juga kemungkinan masih akan mengandalkan pemain regulernya untuk bertanding melawan Indonesia. Sebab, sejauh ini game rencana Irak tampak berjalan dengan baik setelah berhasil menggulung Vietnam, meski akhirnya dibantai Jepang.

Namun, Irak diprediksi masih memercayakan kiper Ahmed Basil Abbas. Lalu, di ada nama Ali Raheem, Saad Natiq, Alaa Mhawi, dan Mustafa Mohammed di posisi bek. Di posisi gelandang, mereka akan menurunkan Ammar Abdul Hussein, Bashar Resan, Ibrahim Bayesh, dan Ali Kareem. Lalu penyerang Mohammed Qasim dan Mohanad Ali.

Prediksi Susunan Pemain Indonesia U-23
Formasi 3-4-3: Ernando Ari Sutaryadi, Rafael Struick, Komang Teguh, Justin Hubner; Ilham Rio Fahmi, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, Marselino Ferdinan. 
 
Prediksi Susunan Pemain Irak U-23
Formasi 4-2-3-1: Ahmed Basil Abbas, Ali Raheem, Saad Natiq, Alaa Mhawi, Mustafa Mohammed, Ammar Abdulhussein, Bashar Resan, Ibrahim Bayesh, Ali Kareem, Mohammed Qasim Mohanad Ali, Ahmed Sartip.

Baca Juga: Jadwal & Link Live Streaming Indonesia vs Irak, Rebutan Posisi Ketiga Piala Asia U-23 AFC

Editor: M. Taufikul Basari

SEBELUMNYA

5 Cara Agar Nobar Piala Asia U-23 Indonesia vs Irak di Rumah Nggak Bosenin

BERIKUTNYA

Vaksin AstraZeneca Sebabkan Pembekuan Darah Langka, Waspada Gejalanya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: