Poster Glenn Fredly The Movie. (Sumber gambar: Damn! I Love Indonesia Pictures)

Sinopsis & Daftar Pemain Film Glenn Fredly The Movie, Tayang Hari Ini

25 April 2024   |   10:00 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Rasa penasaran para penggemar mendiang musisi Glenn Fredly akhirnya terbayar. Film biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang hari ini, Kamis (25/4/2024) di bioskop Indonesia. Film ini akan mengajak penonton menyelami kisah perjalanan hidup sang musisi, mulai dari percintaan hingga konflik dengan keluarganya.

Kisah film Glenn Fredly The Movie dimulai pada periode awal 2000-an, saat karier Glenn tengah berkembang pesat setelah lagu bertajuk Januari merajai tangga musik dan meledak di pasaran. Di balik sorotan popularitasnya ini, Glenn menyadari bahwa keberhasilannya membawa tanggung jawab untuk mengusung perubahan positif bagi masyarakat.

Baca juga: Glenn Fredly The Movie, Mengungkap Rahasia Terdalam Sang Legenda

Dikisahkan pula bahwa pada masa itu, Glenn terlibat dalam usaha untuk berjuang mengatasi konflik Ambon yang terjadi pada 1999. Dalam situasi ini, Glenn harus menghadapi tantangan besar dan mengatasi berbagai konflik, bukan hanya dalam dunia musik.

Kala itu, sang musisi harus menghadapi sederet konflik yang dialaminya dalam karier, hubungan cinta dan keluarganya sendiri. Khususnya, permasalahannya dengan sang ayah yang telah berkonflik dengannya selama bertahun-tahun. Semua cerita dan persoalan itu akan hadir berkelindan satu sama lain sepanjang kisah film Glenn Fredly The Movie.
 

Dalam trailer yang dirilis rumah produksi Damn! I Love Indonesia Pictures memperlihatkan cuplikan kisah hidup Glenn Fredly mulai dari urusan cinta, musik, dan keluarganya. Trailer berdurasi 2 menit 8 detik itu dibuka dengan adegan Glenn (diperankan oleh Marthino Lio) yang tampak berseteru dengan seorang perempuan. Dengan tegas mengatakan dia tidak ingin disamakan seperti ayahnya.

Trailer itu juga menampilkan cuplikan perjalanan awal karier Glenn yang diwarnai sejumlah konflik, salah satunya yang terjadi di kota kelahirannya, Ambon. Sejak itu, Glenn bertekad bahwa karier bermusiknya memiliki tujuan yang lebih besar yakni untuk membawa perubahan buat berbagai macam isu di Tanah Air.

Meski mendapatkan kritik dan penolakan dari sejumlah pihak mulai dari keluarga dan rekan-rekan di tim manajemennya, Glenn tak gentar untuk menjadi musisi sekaligus aktivis. Dia menyuarakan keberpihakannya isu-isu sosial dan politik di dalam negeri lewat musik. Baginya, musik bisa menyatukan seluruh masyarakat dari latar belakang yang berbeda-beda.

Klip juga menampilkan cuplikan beberapa aksi Glenn menggelar konser untuk kegiatan sosial, sampai-sampai dia menyumbangkan seluruh penghasilannya dari konser perdamaian yang megah di Ambon untuk membantu masyarakat sekitar. Termasuk, usahanya memperjuangkan Ambon sebagai Kota Musik Dunia.

Menjelang akhir, trailer menampilkan konfik yang dihadapi oleh Glenn dan sang ayah (diperankan oleh Depp Bucek). Ayahnya protes bahwa cara bermusik Glenn membuatnya menjadi musisi yang miskin, alih-alih bergelimang harta karena kesuksesan dan popularitasnya. Konflik itu juga tampak mempengaruhi hubungan Glenn dengan orang-orang terdekatnya, termasuk tekadnya untuk terus berjuang lewat musik.

"Akhirnya perjalanan Glenn Fredly The Movie sampai di titik ini. Ini adalah persembahan penuh cinta oleh kami untuk Bung Glenn dan untuk penonton Indonesia yang menyayanginya. Perjalanan penuh haru yang bisa penonton saksikan di bioskop tahun ini,” kata Lukman Sardi selaku sutradara.

Film Glenn Fredly The Movie disutradarai oleh aktor kawakan Lukman Sardi serta diproduseri oleh Daniel Mananta dan Robert Donny. Selain Marthino Lio dan Bucek Depp, film ini juga dibintangi oleh Zulfa Maharani sebagai Mutia Ayu, Alyssa Abidin sebagai Nola dan Sonia Alyssa sebagai Dewi. 

Selain itu, ada juga penyanyi Ruth Sahanaya yang berperan sebagai Mama Bung Glenn yang bernama Linda. Ini menjadi debut penyanyi yang akrab disapa Mama Ute itu dalam membintangi film layar lebar. Termasuk, ada juga beberapa musisi yang akan hadir dalam film seperti Winky Wiryawan, Barry Likumahuwa, dan The Bakuucakar.

Menariknya, hadir pula sosok penyanyi Eldhy Victor yang ikut berjasa di balik karakter Glenn Fredly dalam film tersebut. Jika Marthino Lio memerankan sosok Glenn, maka Eldhy menjadi sosok yang mengisi suara Glenn khususnya dalam hal menyanyi. Eldhy Victor menjadi voice actor untuk menyanyikan total sembilan lagu dalam film Glenn Fredly The Movie.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah daftar pemain serta musisi yang hadir di film Glenn Fredly The Movie.

Daftar Pemain Film Glenn Fredly The Movie
  • Marthio Lio sebagai Glenn Fredly
  • Zulfa Maharani sebagai Mutia Ayu
  • Sonia Alyssa sebagai Dewi
  • Alyssa Abidin sebagai Nola
  • Sahira Anjani sebagai Uci (adik Glenn Fredly)
  • Bucek Depp sebagai Papa Henkie (ayah Glenn Fredly)
  • Ruth Sahanaya sebagai Mama Linda (ibu Glenn Fredly)
  • Winki Wiryawan sebagai Felix (manajer Glenn Fredly)

Daftar Musisi Hadir di Film Glenn Fredly The Movie
  • Barry Likumahuwa
  • The Bakuucakar
  • Ridho Hafidz
  • Webster Manuhutu
  • Henry Budidharma
  • Tommy Widodo

Baca juga: Glenn Fredly The Movie, Suguhkan Cerita Lika-liku Hidup & Kisah Cinta Haru Sang Musisi

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Fakta Menarik Pertandingan Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23

BERIKUTNYA

5 Film yang Dibintangi Nicholas Saputra, Terbaru The Architecture of Love

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: