Tengok Koleksi Debut Direktur Kreatif McQueen, Chloe & Lacoste di Paris Fashion Week 2024
Koleksi terbaru dari Alexander McQueen, Chloe, dan Lacoste menghadirkan konsep yang menarik berkat hadirnya para direktur kreatif baru mereka. Paris Fashion Week 2024 menjadi panggung debut bagi Sean McGirr dari Alexander McQueen, Chemena Kamali dari Chloe, dan Pelagia Kolotouros dari Lacoste.
Baca juga: Warna-warni Koleksi Pendatang Baru Paris Fashion Week 2024, CFCL & Zomer Curi Perhatian
Ketiga direktur kreatif diperkenalkan secara resmi oleh masing-masing rumah mode di akhir 2023. Koleksi debut yang ditampilkan di pekan mode bergengsi tersebut, menandai titik awal perjalanan desain mereka. Apakah ke depannya akan mengikuti ciri khas dari rumah mode atau mengalir bersama kreativitasnya.
Nah Genhype, yuk simak koleksi debut dari tiga direktur kreatif ini.
1. Sean McGirr - Alexander McQueen
Menggantikan Sarah Burton, Sean McGirr digadang-gadang akan mengubah arah kreativitas Alexander McQueen. Beda dari rancangan Burton yang berfokus pada garis desain feminin, kini McGirr mengembalikan kesan rebel yang menjadi warisan mendiang Alexander McQueen itu sendiri.
Dalam koleksi debutnya, McGirr bereksperimen dengan memadupadankan material dan tekstur berbeda. Desainer kelahiran Irlandia ini juga nampak berani bermain-main dengan siluet pada rancangannya. Mulai dari desain knit dengan model kerah bertumpuk, sampai car dress yang menggunakan material aluminium.
2. Chemena Kamali - Chloe
Koleksi debutnya berfokus pada desain-desain feminin yang nampak bebas sekaligus menyenangkan. Mulai dari dress dengan desain flowy berpadu dengan boot dan juga statement gold necklace. Sampai leather jacket bergaya cape yang dipadukan dengan ruffle skirt berwarna lembut.
3. Pelagia Kolotouros - Lacoste
Chloe tidak menjadi satu-satunya debut mengejutkan di Paris Fashion Week 2024 Fall/Winter. Pelagia Kolotouros hadir sebagai creative director Lacoste menggantikan Louise Trotter. Beda dengan Kamila yang memberi nafas baru pada Chloe, Kolotouros justru berusaha mempertahankan identitas brand melalui tema Victory of 1927.
Mantan desainer Adidas dan North Face tersebut menghadirkan kembali masa-masa keemasan Lacoste dengan kemenangan Rene Lacoste di turnamen tenis Davis Cup. Kolotouros memberikan sentuhan modern pada desain seragam tenis tim Prancis, tanpa meninggalkan identitas khas jenama tersebut.
Identitas Lacoste lebih ditegaskan melalui monogram berukuran besar sampai desain kaos polo yang sangat khas. Desain yang tegas, sporty, sekaligus berani menjadi garis dasar debut koleksinya untuk Lacoste. Bisa dibilang Kolotouros sukses menghadirkan kembali core aesthetic Lacoste yang berkesan dalam ingatan para pencinta mode di seluruh dunia.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Nirmala Aninda
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.