6 Fakta Menarik Wendy Red Velvet yang Hari Ini Berulang Tahun ke-30
21 February 2024 |
09:56 WIB
Hari ini, 21 Februari 2024, adalah tanggal yang istimewa bagi Wendy Red Velvet. Sebab, perempuan yang memiliki nama asli Son Seung-wan itu berulang tahun yang ke-30. Para penggemar pun sudah ramai mengucapkan selamat ulang tahun kepada Wendy sejak pagi tadi.
Para Reveluv, sebutan fan Red Velvet, sudah membanjiri media sosial dengan berbagai ucapan maupun video selamat ulang tahun yang unik dan menarik. Mereka pun kompak menaikkan tagar #Thirtysexywendy di media sosial X (dulu bernama Twitter).
Di dalam tagar tersebut, ada banyak penggemar yang mengunggah sejumlah momen, berupa video maupun foto, dari aksi-aksi Wendy sepanjang kariernya sebagai aktris Korea Selatan. Red Velvet, girl group besutan SM Entertainment, yang menaunginya pun juga turut memberi ucapan dengan mengunggah foto dirinya sedang memakai baju berwarna putih.
Baca juga: 6 Fakta Yeri Red Velvet, Pemeran Baek Je Na dalam Drakor Bitch X Rich
Wanita kelahiran Seongbuk-dong Seoul, Korea Selatan ini memang selalu menjadi perhatian publik dunia sejak debutnya dengan Red Velvet. Aktris yang memulai debut pada 2014 itu hingga kini masih terus menjaga eksistensinya di dunia hiburan.
Berbagai project yang dilakukannya, baik secara grup maupun solo, selalu disambut dengan baik oleh para penggemarnya. Kini, lewat tagar #Thirtysexywendy, para penggemar seolah memberi doa sekaligus harapan agar idolanya bisa terus berkembang dan memiliki image yang dewasa dan seksi.
Untuk lebih larut dalam perayaan ulang tahun Wendy, yuk simak beberapa fakta menarik dari anggota grup Red Velvet tersebut.
Wendy Red Velvet bakal comeback pada tahun ini dengan merilis mini album solo terbaru. Mini album berjudul Wish You Hell tersebut dijadwalkan rilis pada 12 Maret 2024. Kabar ini telah dikonfirmasi Red Velvet melalui laman media sosialnya.
Dalam pengumuman resminya, mereka juga mengunggah foto teaser Wish You Hell. Foto tersebut memperlihatkan ruangan kelas dengan beberapa baris kursi dan papan tulis. Di mini album ini, Wendy kembali mengusung nuansa biru, seperti saat dirinya debut solo lewat tajuk Like Water.
Wendy lahir pada 21 Februari 1994. Dia berasal dari keluarga yang memang mencintai musik. Hal ini membuat dirinya pun sudah banyak berkenalan dengan industri ini sejak kecil. Saat usianya masih 6 tahun, Wendy sudah menunjukkan minat besar kepada dunia tarik suara.
Kepiawaiannya di dunia tarik suara membuatnya jadi vokalis di Red Velvet. Namun, selain gemar menyanyi, dia juga jago memainkan beberapa alat musik, seperti seruling, gitar, piano, hingga saksofon.
Meski lahir di Korea Selatan, Wendy telah banyak melalang buana ke berbagai negara sejak kecil. Dia hanya sampai kelas 5 SD di Korsel, lalu melanjutkan pendidikannya di Kanada. Dia juga sempat berpindah ke Amerika Serikat.
Dalam masa pendidikan tersebut, Wendy juga terus melatih hobinya di bidang musik dengan masuk paduan suara. Pengalaman ini juga membuatnya fasih berbahasa Inggris.
Wendy pertama debut dengan Red Velvet pada 2014. Sejak saat itu, kariernya bersama girl group besutan SM Entertainment terus melesat. Dirinya berkembang bersama para anggota lain, yakni Irene, Joy Seulgi, dan Yeri.
Seiring waktu, Red Velvet terus mendapatkan kesuksesan. Grup ini menjadi yang pertama tampil di Korea Utara, tepatnya pada acara di Pyongyang 2018. Beberapa single yang populer di antaranya adalah "Ice Cream Cake", "Red Flavor", "Power Up", hingga "Psycho".
Setelah kembali ke dunia hiburan, ada beberapa perubahan karier yang dilakoninya. Dia pernah menjadi pembawa acara Mysterious Record Shop, kemudian melangsungkan debut solonya lewat mini album Like Water pada 2021.
Wendy juga sempat debut bersama grup sub-unit Got The Beat besutan SM Entertainment juga. Tahun ini, dia pun akan kembali comeback dengan project solonya.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Para Reveluv, sebutan fan Red Velvet, sudah membanjiri media sosial dengan berbagai ucapan maupun video selamat ulang tahun yang unik dan menarik. Mereka pun kompak menaikkan tagar #Thirtysexywendy di media sosial X (dulu bernama Twitter).
Di dalam tagar tersebut, ada banyak penggemar yang mengunggah sejumlah momen, berupa video maupun foto, dari aksi-aksi Wendy sepanjang kariernya sebagai aktris Korea Selatan. Red Velvet, girl group besutan SM Entertainment, yang menaunginya pun juga turut memberi ucapan dengan mengunggah foto dirinya sedang memakai baju berwarna putih.
Baca juga: 6 Fakta Yeri Red Velvet, Pemeran Baek Je Na dalam Drakor Bitch X Rich
Wanita kelahiran Seongbuk-dong Seoul, Korea Selatan ini memang selalu menjadi perhatian publik dunia sejak debutnya dengan Red Velvet. Aktris yang memulai debut pada 2014 itu hingga kini masih terus menjaga eksistensinya di dunia hiburan.
Berbagai project yang dilakukannya, baik secara grup maupun solo, selalu disambut dengan baik oleh para penggemarnya. Kini, lewat tagar #Thirtysexywendy, para penggemar seolah memberi doa sekaligus harapan agar idolanya bisa terus berkembang dan memiliki image yang dewasa dan seksi.
Untuk lebih larut dalam perayaan ulang tahun Wendy, yuk simak beberapa fakta menarik dari anggota grup Red Velvet tersebut.
1. Bakal Comeback dengan Mini Album
Wendy Red Velvet bakal comeback pada tahun ini dengan merilis mini album solo terbaru. Mini album berjudul Wish You Hell tersebut dijadwalkan rilis pada 12 Maret 2024. Kabar ini telah dikonfirmasi Red Velvet melalui laman media sosialnya.Dalam pengumuman resminya, mereka juga mengunggah foto teaser Wish You Hell. Foto tersebut memperlihatkan ruangan kelas dengan beberapa baris kursi dan papan tulis. Di mini album ini, Wendy kembali mengusung nuansa biru, seperti saat dirinya debut solo lewat tajuk Like Water.
2. Penyanyi Multitalenta
Wendy lahir pada 21 Februari 1994. Dia berasal dari keluarga yang memang mencintai musik. Hal ini membuat dirinya pun sudah banyak berkenalan dengan industri ini sejak kecil. Saat usianya masih 6 tahun, Wendy sudah menunjukkan minat besar kepada dunia tarik suara.Kepiawaiannya di dunia tarik suara membuatnya jadi vokalis di Red Velvet. Namun, selain gemar menyanyi, dia juga jago memainkan beberapa alat musik, seperti seruling, gitar, piano, hingga saksofon.
3. Menempuh Pendidikan di Kanada hingga Amerika Serikat
Meski lahir di Korea Selatan, Wendy telah banyak melalang buana ke berbagai negara sejak kecil. Dia hanya sampai kelas 5 SD di Korsel, lalu melanjutkan pendidikannya di Kanada. Dia juga sempat berpindah ke Amerika Serikat.Dalam masa pendidikan tersebut, Wendy juga terus melatih hobinya di bidang musik dengan masuk paduan suara. Pengalaman ini juga membuatnya fasih berbahasa Inggris.
4. Sudah Debut bersama Red Velvet sejak 2014
Wendy pertama debut dengan Red Velvet pada 2014. Sejak saat itu, kariernya bersama girl group besutan SM Entertainment terus melesat. Dirinya berkembang bersama para anggota lain, yakni Irene, Joy Seulgi, dan Yeri.Seiring waktu, Red Velvet terus mendapatkan kesuksesan. Grup ini menjadi yang pertama tampil di Korea Utara, tepatnya pada acara di Pyongyang 2018. Beberapa single yang populer di antaranya adalah "Ice Cream Cake", "Red Flavor", "Power Up", hingga "Psycho".
5. Sempat Hiatus karena Cedera
Di tengah kepopulerannya, Wendy sempat memutuskan hiatus pada 2019. Hal ini karena dirinya mengalami cedera yang cukup parah akibat sebuah kecelakaan panggung di SBS Gayo Daejeon 2019.
Wendy kala itu mengalami patah tulang panggul, pergelangan lengan, dan pipi. Beberapa kegiatan yang telah disusun hingga Februari 2020 pun terpaksa dibatalkan. Wendy baru muncul lagi ke publik pada 1 Januari 2021 di SMTOWN Live Culture Humanity.
6. Mulai Menjalani Karier Solo
Setelah kembali ke dunia hiburan, ada beberapa perubahan karier yang dilakoninya. Dia pernah menjadi pembawa acara Mysterious Record Shop, kemudian melangsungkan debut solonya lewat mini album Like Water pada 2021.Wendy juga sempat debut bersama grup sub-unit Got The Beat besutan SM Entertainment juga. Tahun ini, dia pun akan kembali comeback dengan project solonya.
(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)
Editor: Syaiful Millah
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.