ilustrasi (sumber gambar : Monstera Production/ pexels)

Ingin Pinjaman Disetujui Bank? Cek 5 Cara Meningkatkan Skor Kredit

19 February 2024   |   20:00 WIB
Image
Dewi Andriani Jurnalis Hypeabis.id

Skor kredit ideal menjadi faktor penentu ketika kalian mengambil keputusan finansial untuk mengajukan pinjaman ke bank. Jika skor Genhype berada di bawah rata-rata, impian untuk membeli rumah, kendaraan, pendidikan atau kebutuhan bernilai tinggi lainnya mungkin akan terhambat.

Meskipun peningkatan skor kredit tidak akan terjadi dalam semalam, semakin cepat kalian mengambil langkah untuk meningkatkan skornya, semakin cepat kalian mulai menuai manfaatnya. Contohnya seperti memenuhi syarat untuk mendapatkan suku bunga yang lebih rendah untuk KPR atau pinjaman mobil.

Baca juga: Jangan Asal Pakai, Begini Kiat Memilih Kartu Kredit dengan Bijak

Untuk Genhype yang masih pemula, membangun skor kredit yang baik sejak awal merupakan langkah yang tepat. 
Kalian bisa membangun fondasi finansial yang kuat sekaligus meningkatkan skor kredit dengan mengikuti tips berikut ini yang dikutip dari Moladin:


1. Bayar Tagihan Tepat Waktu

Konsisten untuk melakukan pembayaran tepat waktu adalah salah satu faktor penting dalam menentukan nilai kredit kamu. Selalu utamakan pembayaran kredit setelah ada tagihan pembayaran dan sebelum jatuh tempo.

Atur pembayaran otomatis atau pasang pengingat untuk memastikan batas waktu pembayaran tidak terlewat, baik itu untuk kartu kredit, pinjaman, atau kewajiban keuangan lainnya. Membayar tagihan tepat waktu dapat terhindar dari pengenaan denda keterlambatan dan menjaga catatan pembayaran kredit yang baik.


2. Pahami Biaya-Biaya Kredit

Tidak ada kredit yang gratis, akan ada biaya-biaya yang harus ditanggung sampai dengan pinjaman kredit berakhir. Biaya-biaya kredit diantaranya adalah biaya bunga, biaya provisi, biaya administrasi, dan biaya denda keterlambatan. Pastikan Genhype mengerti cara perhitungannya supaya tidak ada kejutan biaya finansial tak terduga di kemudian hari.


3. Ajukan Kredit dengan Prinsip Kehati-hatian

Batasi jumlah aplikasi kredit yang kamu ajukan, terutama dalam periode singkat. Meskipun memiliki beragam jenis kredit dapat bermanfaat bagi skor kredit kalian, tetapi pengajuan kredit yang banyak dalam waktu singkat terkadang dapat menurunkan skor kredit  dalam periode singkat.

Untuk mengetahui tipe kredit yang cocok dengan kebutuhan, pelajari dulu opsi kredit yang tersedia sebelum mengajukan kredit. Sangat penting kemudian untuk mempelajari isi kontrak kredit dan implikasinya.


4. Gunakan Utang secara Bertanggung Jawab

Pinjam hanya apa yang dapat kamu bayar kembali. Hindari membuka utang baru yang tidak perlu dan pembukaan utang baru harus selalu berdasar pada kebutuhan. Terkadang jumlah kebutuhan pinjaman kita jauh di bawah batas maksimum pinjaman yang diperbolehkan.

Namun, sebaiknya hanya pinjam sesuai kebutuhan untuk meminimalisasi biaya jangka panjang. Hindari penggunaan kartu kredit hingga mencapai batas limitnya dan pertahankan keseimbangan yang sehat antara batas limit dan saldo tagihan.
 

5. Kurangi Nilai Utang

Ambil langkah proaktif untuk melunasi utang berjalan, terutama utang dengan bunga tinggi seperti kartu kredit. Tetap jaga rasio penggunaan kredit— perbandingan jumlah kredit yang digunakan dengan total kredit yang tersedia—di bawah 50 persen dan biasakan melakukan pembayaran kartu kredit diatas pembayaran minimum (pembayaran penuh sesuai tagihan akan jauh lebih baik) untuk menghindari pengenaan bunga yang semakin besar.

Dengan menerapkan strategi-strategi ini dan secara konsisten dan melakukan kebiasaan keuangan yang bertanggung jawab, kamu dapat memperkuat nilai kredit-mu, membuka akses ke beragam layanan kredit kredit dengan syarat yang menguntungkan, serta membantumu mencapai tujuan finansial tertentu secara lebih cepat.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda
 

SEBELUMNYA

Ingin Memulai Bisnis Franchise Saat Pensiun? Ini Dia Pilihannya

BERIKUTNYA

4 Cara Memilih Asuransi yang Tepat untuk Keluarga

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: