FFWS Indonesia 2024 Spring (Sumber gambar: Instagram.com/freefirebgid)

Cek Daftar Tim yang Berkompetisi di Knockout Stage FFWS Indonesia 2024 Spring

09 February 2024   |   16:31 WIB
Image
Indah Permata Hati Jurnalis Hypeabis.id

Turnamen perdana Free Fire World Series (FFWS) Indonesia 2024 Spring telah tiba. Pertarungan esports besutan Garena ini resmi dimulai hari ini (9/12/2024) dan akan berlangsung selama 4 pekan kedepan. Ini merupakan transformasi dari seri turnamen Free Fire Master League (FFML) yang sebelumnya menjadi kasta tertinggi esports Free Fire Indonesia. 

Kini, FFWS Indonesia 2024 Spring akan melanjutkan seri FFML yang telah dimulai melalui rangkaian turnamen Free Fire Nusantara Series (FFNS)#2 sebagai jalur kualifikasi sejak 23 Desember 2023 hingga 28 Januari 2024 lalu. Di ajang FFWS Indonesia 2024 Spring, persaingan tim-tim esports Free Fire akan diawali dengan babak Knockout Stage.

Baca juga: Ada Perubahan Map dan Karakter Anyar, Cek Patch Free Fire Terbaru

Selama babak ini berlangsung, tim akan bersaing secara online selama 3 pekan pertama. Kemudian setelahnya, tim terpilih akan bertatap muka dalam babak Point Rush dan Grand Finals yang akan berlangsung di Surabaya. Terdapat total 18 tim esports dari kalangan profesional dan komunitas yang akan bersaing selama turnamen ini berlangsung.

Belasan tim yang berpartisipasi ini akan dibagi ke dalam 3 grup berissi 6 tim. Pertandingan akan berlangsung tiap Jumat, Sabtu, dan Minggu dengan mempertemukan 12 tim dari 2 grup berbeda. Jika ditotal, tiap-tiap tim akan bertarung sebanyak 6 kali sepanjang babak Knockout Stage berlangsung.
 

FFWS Indonesia 2024 Spring (Sumber gambar: Dok.Garena)

FFWS Indonesia 2024 Spring (Sumber gambar: Dok.Garena)

Sebanyak 12 tim teratas akan melaju ke babak Final Phase yang terdiri dari Point Rush (2 hari) dan Grand Finals (1 hari). Semua tim akan berlomba mengumpulkan poin yang akan menentukan posisi awal (starter) mereka di babak Grand Finals. Tentu saja, tim dengan poin terbanyak akan menerima benefit berupa Head Start Point yang lebih tinggi dibandingkan tim lainnya.

Hanya dua tim teratas saja yang berkesempatan melenggang ke panggung tertinggi mendampingi tiga tim undangan terpilih menuju turnamen kelas Asia Pasifik, FFWS SEA 2024.

Adapun, 3 tim undangan yang telah ditetapkan berdasarkan gelaran sebelumnya adalah Evos Divine RRQ Kazu, dan Dewa United Esports. Ketiga tim undangan ini juga ikut bersaing dalam turnamen FFWS Indonesia 2024 Spring. Selain itu, siapa saja tim yang akan bersaing? Yuk simak!
  1. Bigetron Delta: BTR Sueb, BTR Sensei, BTR Reo, BTRxDhikzzz, BTR Keong
  2. Dewa United Esports: Dewa SAM13, Dewa MR05, Dewa Bion 09, Dewa Renzz, Dewa Viruz, Dewa MR17
  3. Evos Divine: Evos Street, Evos Geday, Evos Reyyy, Evos ABaaax, Evos Rasyah!, Evos Aimgod
  4. Genesis Dogma SF: GD.KikyyySF, GD.delssSF, GD.BorgayZSF, GD.YossSF, GD.KOJAASF
  5. Indostars: IDS Leem, IDS Razz, IDS 18Deer,, IDS Koceel, IDS PD
  6. Morph Team: MorphAzriel, MorphMaaL, MorphXyroo, MorphCicina, MorphKopexx
  7. ONIC Olympus: ONIC.Garee, ONIC.Garduuu, ONIC.JEK, ONIC.KIBAA, ONIC.Joel23
  8. RRQ Kazu: RRQLegaeloth, RRQAbaayhigh, RRQDutzz, RRQRazor, RRQWings
  9. Semangat Oke: VESA Uwayd, Vesa Volld, Vesapanzyy, Vesa Obey, Vesa Rizz
  10. Team Vagos: VGS.Boyzz, VGS.BerlyA, VGS. Gusde, VGS.Suryaaaz, VGS.Ndelndra, VGS.Grizz
  11. Thorrad: TR.Darkol, TR.North, TR.Ikal, TR.Lozzy, TR.Daviddz
  12. Tiger Wong Esports: TWE_Iraapp, TWE_Jojooo, TWE_Baraa, TWE.Hanzzz, TWE_Thaanos, TWE_Debuu
  13. Kraken Esport: Kraken Utinn, KrakenSuzan4, KrakenHydanz, Kraken Pesot, Krakenpigo<3
  14. SCFPALINGSPAN: ARFCuakeeey, ARFJibril, ARFCillzyy, ARFChriz, ARFValdzzz
  15. Satu Esport: 1ESPxTopekk, 1ESPxButrfly, 1ESPxEimzy18, 1ESPxJokerz, 1ESPxDzakk26
  16. Kagendra: KAGEReeVA, KAGEJearteji, KAGERaff, KAGESurya, KAGERyn
  17. MBR Epsilon: MBR.Bestoo, MBR.Made, MBR.Made, MBR.RehanZ, MBR.Valttz, MBR.Calvin
  18. JS LUXS: AARP.FLyyz, AAP.09Kingz, AAP.Ardekaa, AAP.Aliif26, AAP.Jujunn, AAP.Zaxx, AAP.DaFz, AAP.Shigit, AAP. GooiGoo
Baca juga: Ukir Sejarah Baru, Timnas Esports Indonesia Juara AFC eAsian Cup 2023

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Cek Harga & Cara Beli Tiket IIMS 2024, Banyak Produk Baru Hingga Aksi Panggung Andre Taulany

BERIKUTNYA

Academy Awards Hadirkan Penghargaan Baru untuk Bidang Casting Mulai 2026

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: