Ilustrasi penggunaan lantai kayu. (Sumber gambar: Vecislavas Popa/Pexels)

8 Tren Lantai Rumah 2024, Ubin Kotak-kotak & Terakota Populer Lagi

08 January 2024   |   16:13 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Lantai memberikan dampak besar pada keseluruhan desain interior suatu ruangan. Tak hanya fungsional, lantai juga menentukan corak desain keseluruhan ruangan. Pemilihan bahan, warna, bentuk, dan teksturnya berperan pada pengaruh lantai terhadap tampilan akhir desain.

Menjadi permukaan bawah sebuah ruangan, lantai berperan penting untuk memperkuat eksistensi objek dalam ruang tersebut. Terdapat beberapa fungsi lantai yakni menunjang aktivitas yang terjadi dalam ruangan, membentuk karakter ruangan, serta mencegah perambatan dan meredam pantulan suara. 

Baca juga: 7 Hal yang Bakal Jadi Tren Desain Interior Ruang Tamu 2024

Selain itu, lantai juga berfungsi sebagai isolator terhadap pertukaran suhu, permukaan untuk meletakkan barang-barang di dalam ruangan, pemisah ruangan secara mendatar, serta memperindah ruangan. Oleh karena itu, pemilihan bahan, warna, bentuk, dan tekstur pada lantai harus dipikirkan dengan matang untuk menciptakan keseluruhan desain interior yang harmonis.

Sama seperti aspek desain interior lainnya, lantai juga mengalami perkembangan tren yang berubah setiap tahunnya. Kalian mungkin sedang ingin mengganti desain lantai pada rumah. Jika ya, berikut adalah 8 hal yang diprediksi bakal menjadi tren pada tahun 2024 dilansir dari The Spruce
 

1. Kayu alami & ringan

Warna kayu alami dan ringan untuk lantai yang telah menjadi tren selama beberapa tahun terakhir diprediksi bakal terus populer pada 2024. Banyak orang menggunakan lantai kayu baik itu asli maupun vinyl untuk menciptakan kesan alami dan netral, yang cocok diaplikasikan dalam beragam corak desain interior.

Lantai kayu keras memang cenderung tidak lekang oleh waktu dan akan selalu menjadi tren. Namun, jika kalian tidak memiliki anggaran untuk menggunakan lantai kayu asli, bisa menggunakan vinyl atau opsi laminasi yang tampak realistis untuk mendapatkan tampilan tersebut.
 

g

Ilustrasi penggunaan lantai berpola. (Sumber gambar: Hong Son/Pexels)

2. Kayu keras papan lebar

Lantai kayu keras dengan ukuran papan yang lebar juga akan menjadi tren pada 2024. Lantai papan ekstra lebar 10 inci diprediksi bakal makin digandrungi pada tahun ini. Desain lantai kontemporer dari kayu keras satu ini umumnya mengambil inspirasi dari desain khas Eropa, yang menambah suasana segar pada interior. 
 

3. Ubin kotak-kotak

Ubin dengan motif kotak-kotak adalah desain ubin klasik yang belakangan populer kembali puncaknya pada 2023, dan diperkirakan bakal berlanjut hingga 2024.

Meskipun ubin satu ini didominasi dengan warna hitam dan putih yang klasik, bakal bermunculan juga pola kotak-kotak yang disajikan dalam berbagai warna yang lebih lembut. Misalnya iterasi organik seperti warna netral hangat dan warna terra atau marmer putih lembut dipadukan Carrara abu-abu klasik. 
 

4. Teraso

Teraso adalah lantai yang terbuat dari campuran semen dan pasir, lalu bagian atasnya dilapisi dengan bahan keras seperti pecahan marmer. Kepopuleran teraso selama beberapa tahun terakhir membuat material satu ini tak hanya digunakan untuk lantai, tetapi juga untuk meja dapur, ubin, dan lainnya.

Teraso bisa diaplikasikan di tempat untuk tampilan lempengan yang lebih besar atau pracetak, dan dipotong menjadi ubin untuk desain yang lebih kompleks. Pada 2024, pola teraso yang lebih besar dan berani dengan potongan lapisan di atasnya yang lebih besar diprediksi bakal populer. Termasuk, hadirnya banyak kombinasi warna dan pola sehingga menciptakan gaya lantai teraso yang baru dan berani.
 

Ilustrasi penggunaan lantai kayu. (Sumber gambar: Vecislavas Popa/Pexels)

Ilustrasi penggunaan lantai marmer. (Sumber gambar: Max Rahubovski/Pexels)

5. Eksplorasi pola

Eksplorasi pola pada ubin maupun lantai kayu diprediksi bakal makin masif pada 2024. Tak hanya terpaku dengan desain pola yang berwarna-warni, namun pola juga bisa tercipta dari cara peletakan ubin dan papan kayu, dengan memperhatikan pengaturan herringbone, basketweave, dan chevron. Meskipun lantai bermotif selama ini telah banyak bermunculan, jenis lantai ini akan sangat populer terutama di pintu masuk dan area kecil lainnya di rumah. 
 

6. Ubin mosaik

Desain klasik lainnya yang akan kembali populer ialah ubin mosaik. Alasan utama yang membuat desain ubin mosaik akan digandrungi adalah untuk menciptakan kesan individualitas dan pesona tersendiri pada ruangan.

Jenis lantai ini juga bisa menjadi pilihan bagus untuk desain interior retro atau vintage. Untuk pemasangan yang lebih mudah dan terjangkau, gunakan ubin mosaik yang dapat sepenuhnya dikustomisasi atau dipasang menggunakan lembaran ubin yang telah ditentukan sebelumnya. 
 

7. Batu alam

Untuk bagian lantai, pengaplikasian bahan alami tidak hanya berkutat pada material kayu, tetapi juga mencakup pilihan lantai batu alam. Pilihan lantai dari material batu alam yang selalu populer dan tak lekang oleh waktu ialah marmer. Namun, lantaran harganya yang relatif mahal, ubin dengan format besar bisa menjadi alternatif dari marmer. 

Selain itu, batu tulis adalah batu alam lain yang diperkirakan bakal populer pada 2024. Mirip dengan marmer, batu tulis diperkirakan akan diaplikasikan dalam ubin format besar untuk tampilan yang ramping dan halus.

Meskipun batu tulis asli menawarkan karakter dan pesona yang bagus, tak ada salahnya juga untuk memilih ubin porselen yang terlihat seperti batu tulis. Porselen menawarkan fungsi ketahanan air yang baik, dan membutuhkan lebih sedikit perawatan, sehingga menjadikannya pilihan yang lebih cocok bagi banyak pemilik rumah. 
 

8. Ubin terakota

Ubin terakota juga diprediksi bakal populer pada tahun ini. Kembali populernya ubin terakota dikarenakan banyak orang mulai mencari estetika modern organik plus sentuhan yang lebih tradisional, dan terakota adalah salah satu pilihannya.

Terbuat dari tanah liat yang dibakar dengan warna coklat kemerahan, ubin terakota bisa memberikan kesan natural dan cocok untuk nuansa etnik. Ubin ini dinilai bisa menciptakan kesan abadi, segar, sekaligus estetis pada ruangan. Terlebih, ubin terakota tersedia dalam berbagai warna, bentuk, dan tekstur yang berbeda untuk tampilan yang unik sesuai selera.

Baca juga: 7 Hal yang Bakal Jadi Tren Desain Interior Ruang Makan 2024

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News)

Editor: Syaiful Millah 

SEBELUMNYA

Cek Daftar Lengkap Pemenang Penghargaan Golden Globe 2024, Oppenheimer Borong 5 Trofi

BERIKUTNYA

Band Pop Punk SUM 41 Bakal Konser di Indonesia, Catat Tanggal & Harga Tiketnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: