iKON merupakan salah satu boy group asal Korea Selatan yang terdiri dari enam orang (Sumber gambar: iKON Official X)

Donghyuk iKON Siap Merilis Album Solo Pertamanya

04 January 2024   |   21:00 WIB
Image
Yudi Supriyanto Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira bagi penggemar Donghyuk iKON. Sang musisi akan merilis album solo pertamanya pada bulan depan. Lagu yang akan ada dalam album debutnya sebagai solois itu merupakan lagu yang sudah lama disimpannya. Dia merasa bahwa saat ini adalah waktu yang tepat. 

Dikutip dari Allkpop, kabar tentang Donghyuk yang akan merilis album solo tersebut disampaikan oleh perusahaan label tempatnya bernaung, yakni 143 Entertainment pada 4 Januari 2024 waktu setempat.

Baca juga: BEXO Suho Memulai Tantangan Akting Baru Dalam Drama The Crown Prince Disappeared

Meskipun begitu, tidak ada keterangan lebih lanjut mengenai nama album atau jumlah lagu yang akan ada di dalamnya. Hanya, Allkpop menuliskan bahwa label juga telah meluncurkan teaser film dokumenter proyek debut solo Donghyuk berjudul Nakseo.

Dalam film tersebut terlihat cerita kejujuran sang musisi yang mengarah tentang debutnya sebagai solois. Dalam teaser berdurasi 1 menit 50 detik yang diunggah oleh akun youtube iKon tersebut, Donghyuk mengungkapkan mengenai kekhawatiran dan kebingungannya.

Dia mengungkapkan pernah berpikir untuk memilik merilis album studio, empat lagu sekaligus, atau hanya satu lagu saja. “Atau tidak sama sekali,” katanya dalam teaser tersebut.

Dia menuturkan pernah merasa sangat sulit untuk membuat keputusan mengenai debutnya sebagai seorang solois. Sampai saat ini, sang musisi itu juga masih kerap bertanya kepada diri sendiri apakah yang dilakukannya sudah benar.

Saat terbang atau sedang sendirian, dia juga kerap berpikir seharusnya tidak memikirkan hal itu atau terlalu banyak berpikir tentangnya. Pada akhirnya, dia memutuskan untuk menjalaninya saja.

“Yang paling saya khawatirkan adalah apakah anda akan menyukainya atau tidak. Karena memang benar melakukan apa yang aku suka, tapi sejujurnya. Aku ingin kamu menyukainya. Saya ingin tahun apa yang Anda pikirkan,” ujarnya.

Dia juga bercerita bahwa diri telah menulis satu atau dua lagu dan menyimpan untuk diri sendiri sejak dua tahun lalu dan memiliki waktu luang mengerjakan lagu-lagu iKon. Setelah lama disimpan, pria yang kerap disapa DK itu memutuskan untuk mengeluarkannya pada saat ini karena merupakan waktu yang tepat.

Untuk diketahui, Donghyuk akan menyapa para penggemarnya di Jepang melalui fan meeting pertamanya bertajuk Butterfly Effect pada 6 dan 8 Januari 2024 sebelum debut solo resmi pada bulan depan di Korea Selatan.

Donghyuk merupakan salah satu anggota dari boy grup iKON yang terdiri dari enam orang. Selain dirnya, anggota iKON lainnya adalah Bobby, Jay, June, Song, dan Chan. Mereka memulai debut pada 2015 di bawah label YG Entertainment.

Tujuh tahun berselang atau pada 2022, mereka pergi dari YG Entertainment dan bergabung dengan label 143 Entertainment. Grup yang dibentuk melalui acara Mix & Match itu juga tercatat pernah terdiri dari 7 anggota.

Satu lagi anggota iKON pada saat itu adalah B.I. Namun, pada 2019, dia keluar sehingga membuat boy group ini menjadi 6 orang.

Baca juga: Baekhyun EXO Dirikan Agensi I&B100, Chen dan Xiumin Ikut Gabung?

Editor: Dika Irawan

SEBELUMNYA

Diskon Hari Terakhir, Cek Gim AAA Paling Worth It di Steam Winter Sale 2023

BERIKUTNYA

Fourtwnty Gelar Tur Album Nalar di 3 Kota, Cek Jadwal & Harga Tiketnya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: