Warga Jakarta Merapat Kuy ke Bundaran HI, Ada Ragam Pertunjukan Tahun Baru Kelas Dunia
31 December 2023 |
21:03 WIB
Bagi Genhype khususnya yang di Jakarta, sudah punya agenda apa untuk merayakan malam pergantian tahun? Jika belum, tak ada salahnya kalian datang ke kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI) untuk menyaksikan rangkaian pertunjukan kelas dunia bertajuk Kirana Jakarta.
Menjadi perdana yang digelar pada malam pergantian tahun, Kirana Jakarta adalah acara perayaan tahun baru yang menyajikan perpaduan lanskap kota Jakarta yang dinamis, dengan teknologi dan seni visual memukau. Rangkaian acara Kirana Jakarta akan dimulai pada malam ini, Minggu (31/12/2023), di Bundaran HI mulai pukul 20.00 WIB.
Baca juga: LRT, KRL & MRT Tambah Perjalanan dan Jam Operasional pada Malam Tahun Baru 2024
Baca juga: LRT, KRL & MRT Tambah Perjalanan dan Jam Operasional pada Malam Tahun Baru 2024
Kirana Jakarta akan menghadirkan pertunjukan light show dengan sentuhan kelas dunia yang menampilkan sebanyak 500 drone, efek watermist dengan 4 layar yang terbuat dari air, dan 3D video mapping yang akan ditayangkan pada gedung The Plaza.
Tidak hanya itu, ikon-ikon, corak-corak khas Indonesia dan Jakarta, serta livestream juga akan ditayangkan melalui media out of home (OOH) yang berlokasi di LED Bundaran HI Digital Network.
Rangkaian acara Kirana Jakarta akan dimulai pada pukul 20.00 WIB dengan penampilan watermist show yang memukau di kolam Bundaran HI. Air mancur dengan perpaduan cahaya yang cantik akan beratraksi yang menampilkan elemen-elemen sejarah Indonesia, keunikan kota Jakarta, dan water dance.
Setelah itu, pada pukul 21.00 WIB, Kirana Jakarta akan masih menampilkan pertunjukan watermist show yang menampilkan elemen ikonik Indonesia, mulai dari wayang, Gatot Kaca, hingga tema Ibu Kota Nusantara (IKN) Indonesia.
Tepat dua jam menjelang pergantian tahun 2023, pengunjung akan kembali disuguhkan dengan pertunjukan watermist show yang lebih megah, dan kali ini dipadukan dengan video mapping 3D show di gedung The Plaza dengan tema Indonesia Sendratari dan transformasi kota Jakarta.
Lalu, satu jam sebelum tengah malam tepatnya pukul 23.00 WIB, Kirana Jakarta kembali menampilkan watermist show beriringan dengan video mapping 3D show di gedung The Plaza dengan tema hutan Indonesia, Sendratari Jakarta, dan kaleidoskop.
Adapun, tepat pada pergantian tahun, pertunjukan tersebut akan dipadukan pula dengan aksi light drone show dengan 500 drone serta pertunjukan kembang api spektakuler.
Pertunjukan watermist show dalam acara Kirana Jakarta di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (31/12/2023). Sumber gambar: Hypeabis.id/Luke Andaresta
Ayu Paramita selaku Head of Brand Marketing and Communication City Vision menjelaskan nama Kirana Jakarta diambil dari bahasa Sansekerta 'kirana' yang berarti sosok elok, cantik, dan memancarkan cahaya.
Dari filosofi itu, kota Jakarta akan dihiasi dengan harmonisasi lampu gedung tinggi, cahaya lampu di jalanan, dan sinar yang dipancarkan dari media OOH yang tersebar di setiap sudut kota. Kirana Jakarta akan menampilkan pertunjukan-pertunjukan yang tak terlupakan dan menciptakan keindahan pada momen pergantian tahun.
"Yang membedakan pertunjukan ini dengan lainnya adalah integrasinya. Jadi pertunjukannya akan ditampilkan berbarengan, ada ceritanya yang mengangkat semangat nasionalisme dan kekayaan budaya Betawi," katanya dalam acara konferensi pers di Anjungan Halte Transjakarta Bundaran HI, Minggu (31/12/2023).
Ayu juga menyampaikan dalam menyiapkan rangkaian pertunjukan Kirana Jakarta, pihaknya berkolaborasi dengan Imajiwa, kolektif seniman yang berbasis di Jakarta. Nantinya, karya-karya visual dari Imajiwa akan dihadirkan dalam pertunjukan video mapping 3D show di gedung The Plaza.
"Jadi pertunjukan yang ada di Kirana Jakarta itu pastinya akan sangat kental budaya Indonesia dan Jakarta, serta tentu saja semuanya kami kemas dalam bentuk yang modern. Karena ini Malam Muda Mudi jadi semangatnya muda mudi," katanya.
Juliana Kumala selaku Co-Founder dan Co-CEO City Vision menuturkan Kirana Jakarta merupakan pertunjukan light show berkelas dunia perdana yang digelar di Jakarta pada momen pergantian tahun 2023. Hal itu lantaran suguhan pertunjukan tersebut merupakan hasil kolaborasi dari berbagai mitra internasional, untuk menghadirkan penggunaan teknologi termutakhir.
Dia menjelaskan untuk menyajikan watermist show dengan 4 water screen, pihaknya menggunakan vendor khusus dari Australia, drone light show dengan 500 drone yang didatangkan dari Singapura, serta pertunjukan video mapping 3D show yang disajikan dengan vendor lokal yang sebelumnya terlibat dalam proyek video mapping di ajang KTT Asean.
"Selain bermitra dengan para kolaborator internasional untuk menciptakan top-notch entertainment, kolaborasi ini juga mencerminkan komitmen kami untuk menghadirkan perayaan kelas dunia, menyatukan bakat, dan keahlian dari seluruh dunia," ujarnya.
Komentar
Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.