Vice President PT Bank Central Asia Tbk. Fandy (kiri) & Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia Uli Silalahi di Mall Alam Sutera Tangerang, Selasa (28/11/2023). Sumber gambar: Hypeabis.id/Luke Andaresta

Big Bad Wolf Books Perdana Digelar di Pusat Perbelanjaan, Bakal Hadirkan 2 Juta Buku

28 November 2023   |   15:46 WIB
Image
Luke Andaresta Jurnalis Hypeabis.id

Ada kabar gembira untuk para pencinta buku. Bazar buku internasional Big Bad Wolf Books (BBW) kembali dengan jutaan koleksi buku. Tahun ini, BBW akan berlangsung pada 1 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024 di Mall Alam Sutera, Tangerang Selatan. Setiap harinya, bazar buku tahunan itu buka pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB.
 
BBW adalah bazar buku terbesar di dunia yang memiliki misi untuk menumbuhkan kebiasaan membaca, meningkatkan literasi bahasa Inggris di seluruh dunia, dan membangun generasi pembaca baru. Semua itu diupayakan dengan menghadirkan buku lebih terjangkau dan mudah diakses oleh semua orang.

Baca juga: Kutu Buku Merapat, Cek 5 Tip Berburu Buku Murah di Big Bad Wolf
 
BBW tahun ini akan menghadirkan sekitar dua juta buku dari berbagai negara dengan komposisi sebanyak 50 persen merupakan buku anak-anak, serta 50 persen lainnya adalah buku bacaan umum. Sementara dari segi penerbit, sebanyak 80 persen buku yang dihadirkan berasal dari penerbit internasional, dan sisanya datang dari penerbit lokal.
 
"Buku-buku yang dihadirkan di BBW adalah judul-judul bacaan yang baru. Kebanyakan buku baru sekitar 3 sampai 6 bulan lalu diterbitkan, itu termasuk baru karena kan kami harus shipping dulu ke sini," kata Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia Uli Silalahi saat ditemui Hypeabis.id di Mall Alam Sutera Tangerang, Selasa (28/11/2023).
 
Ini akan menjadi gelaran pertama BBW yang berlangsung di dalam mal seluas 7.000 meter persegi. Sebelumnya, bazar buku itu lebih sering berlangsung di ruang eksibisi yang luas salah satunya Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City Tangerang. Hal ini dilakukan agar BBW lebih mudah dijangkau, dan pengunjung bisa menjelajahi jutaan buku bersama teman dan keluarga dalam suasana yang nyaman dan santai di mal.
 
Tahun ini, BBW mengusung tema Bookish Wonderland dengan kampanye #BacaItuKeren, dengan tujuan memperkenalkan pengalaman berbelanja buku yang lebih santai dan nyaman di pusat perbelanjaan modern. Konsep baru ini bertujuan untuk mengubah kegiatan membaca buku menjadi bagian tak terpisahkan dari gaya hidup yang keren.
Uli menuturkan BBW Bookish Wonderland tetap dengan tema #BacaItuKeren sebagai ruang bersama untuk merayakan kegembiraan literasi yang menarik dan seru. Para pengunjung dapat mengeksplorasi beragam buku serba baru dengan penawaran harga yang terjangkau, promosi menarik, dan pengalaman literasi petualangan yang seru.
 
BBW Bookish Wonderland mengajak warga kota untuk memadukan buku sebagai sumber inspirasi, informasi, dan imajinasi dalam gaya hidup keren bersama yang tak terpisahkan. "Tujuan kami untuk membawa buku lebih dekat. Kami membayangkan nantinya BBW akan digelar serentak di beberapa mal, jadi orang dari mana-mana bisa datang," katanya.
 
Selain tempat yang baru dan jumlah buku yang makin variatif, Uli menyampaikan hal lain yang menjadi pembeda gelaran BBW tahun ini dibandingkan sebelumnya ialah adanya beberapa aktivitas seru untuk anak-anak. Termasuk, mendatangkan beberapa komunitas literasi. "Target pengunjung BBW tahun ini sekitar 250.000 orang," kata Uli.
 
Untuk semakin memudahkan pengunjung dalam memilih buku, nantinya pihak penyelenggara BBW juga akan menyediakan beberapa informasi kategorisasi bacaan sebagai bahan rujukan. Dengan begitu, pengunjung bisa mencocokkan informasi tersebut dengan kebutuhan buku yang sedang dicari.
 
Menurut Uli, meski saat ini ada kecenderungan masyarakat lebih gemar berbelanja online, ajang seperti BBW tetap penting untuk digelar sebagai destinasi orang-orang untuk membeli buku bacaan. Dia menilai ada sensasi tersendiri ketika membeli buku secara langsung. Orang bisa memegang, membaca terlebih dahulu, sebelum akhirnya memutuskan untuk membeli.
 
"Jadi meskipun ada toko online, saya rasa kelebihan BBW itu ada pada jumlah bukunya yang berlimpah dan diskonnya yang besar-besaran sehingga terjangkau. Kalau judul bukunya banyak, kemungkinan orang justru akan datang beberapa kali," katanya.
 
Salah satu hal yang diburu oleh pengunjung setia BBW tentunya adalah diskon buku besar-besaran. Tahun ini, BBW akan memberikan penawaran diskon buku hingga 90 persen. Ada pula kejutan kontes harian berhadiah total Rp5 juta, dan hadiah utama 1 buah troli penuh buku.
 
Termasuk, penawaran promosi harga buku dan flash sale lima kali dalam setiap harinya, serta pembelian voucher belanja buku di customer service yang tersedia denominasi Rp50.000 dan Rp100.000. Adapun, khusus bagi nasabah BCA, BBW juga akan menyiapkan ragam promo menarik yang sayang untuk dilewatkan.

(Baca artikel Hypeabis.id lainnya di Google News

Editor: Nirmala Aninda

SEBELUMNYA

Kemenkes Ingatkan Polusi di Dalam Ruangan Sama Bahayanya dengan di Luar Ruangan

BERIKUTNYA

Kenali Ragam Jenis Olive Oil dan Kegunaannya

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: