Ilustrasi wajah tanpa riasan/makeup. (Dok. Myron Edwards dari Unsplash)

Ingin Tampil Cantik Tanpa Makeup? Coba 6 Tips Ini

07 August 2021   |   11:26 WIB

Di antara Genhype mungkin ada yang memiliki preferensi untuk tidak menggunakan riasan wajah saat beraktivitas. Tentu ini tak ada salahanya, selama Genhype tidak mengabaikan rutinitas perawatan. Sebab, perawatan bukan hanya untuk kecantikan, melainkan juga untuk kesehatan.

Dengan kulit dan rambut yang sehat, Genhype tentu akan tetap tampil cantik, sekalipun tanpa riasan. Genhype yang selalu buru-buru dan enggak sempat melakukan riasan wajah pun akan selalu percaya diri dengan perawatan-perawatan ini. Apa saja? Simak daftar berikut!

1. Sabun wajah exfoliating
 

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. Ron Lach dari Pexels)

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. Ron Lach dari Pexels)

Mulailah dengan memilih sabun wajah yang bisa memberikan efek exfoliating atau pengangkatan sel kulit mati. Biasanya produk ini mengandung asam salicylic atau peroksida benzoyl. Sabun yang dilengkapi dengan fungsi ini bisa membuat wajah lebih bersih dan cerah sekaligus mengurangi risiko timbulnya jerawat.

2. Pelembap yang mengandung pencerah
 

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. August de Richelieu dari Pexels)

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. August de Richelieu dari Pexels)

Jika Genhype memilih untuk enggak pakai riasan wajah, gunakanlah pelembap wajah sehingga wajah tetap terkesan cerah layaknya saat menggunakan riasan wajah.

Selain membuat lebih cerah, beberapa pelembap juga dapat menjaga kulit agar tidak kering sekaligus mencegah terjadinya alergi dan penuaan dini.

3. Tabir surya
 

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. National Cancer Institute dari Pexels)

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. National Cancer Institute dari Unsplash)

Tabir surya atau sunscreen merupakan salah satu produk kecantikan yang wajib digunakan, baik ketika Genhype melakukan riasan wajah maupun saat tidak menggunakannya.

Selain memberikan kesan cerah, tabir surya juga bisa membantu melindungi wajah dari paparan matahari yang menyebabkan noda pada wajah.

4. Sikat alis dan bulu mata
 

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. Shiny Diamond dari Pexels)

Ilustrasi perawatan wajah. (Dok. Shiny Diamond dari Pexels)

Kerapihan bulu mata dan alis juga tetap punya pengaruh pada penampilan lho! Karena itulah penting untuk menyikat alis dan merapikan bulu mata dengan alat khusus sehingga alis dan bulu mata tampak rapi.

5. Lip balm
 

Ilustrasi perawatan bibir. (Dok. Ron Lard dari Pexels)

Ilustrasi perawatan bibir. (Dok. Ron Lard dari Pexels)

Sebagai pelembap bibir, lip balm merupakan salah satu produk kecantikan wajib yang dimiliki ketika ingin melakukan perawatan wajah.

Lip balm baik untuk menjaga agar bibir tidak kering dan pecah-pecah. Bibir yang terlihat lembap dan penuh juga akan membuat tampilan wajah terasa seperti memakai riasan wajah.

6. Tata rambut dengan rapi
 

Ilustrasi perawatan rambut. (Dok. Armin Lotfi dari Pexels)

Ilustrasi perawatan rambut. (Dok. Armin Lotfi dari Pexels)

Kunci terakhir dari penampilan yang cantik tanpa riasan ada pada rambut yang tersisir rapi.

Jika tak ingin repot, Genhype dapat sekadar memastikan rambut Genhype tidak kusut. Bahkan lebih simpel lagi Genhype juga bisa menguncir untuk tampilan yang lebih rapi.


Editor: Avicenna
1
2


SEBELUMNYA

Wah, Fitur Fokus Windows 11 Terbaru Akan Terintegrasi dengan Spotify

BERIKUTNYA

Jam Makan Siang Lebih Lama Dorong Anak Konsumsi Makanan Sehat

Komentar


Silahkan Login terlebih dahulu untuk meninggalkan komentar.

Baca Juga: